KEMAHIRAN MENULIS KARANGAN EKSPOSISI MENGGUNAKAN MEDIA BAGAN...

8
KEMAHIRAN MENULIS KARANGAN EKSPOSISI MENGGUNAKAN MEDIA BAGAN SISWA KELAS X SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 3 BATAM TAHUN PELAJARAN 2013/2014 ARTIKEL E-JOURNAL Oleh Serly Fatiyas 100388201011 JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS MARITIM RAJA ALI HAJI TANJUNGPINANG 2014

Transcript of KEMAHIRAN MENULIS KARANGAN EKSPOSISI MENGGUNAKAN MEDIA BAGAN...

KEMAHIRAN MENULIS KARANGAN EKSPOSISI MENGGUNAKAN MEDIA BAGAN SISWA KELAS X SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 3 BATAM

TAHUN PELAJARAN 2013/2014

ARTIKEL E-JOURNAL

Oleh

Serly Fatiyas 100388201011

JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS MARITIM RAJA ALI HAJI TANJUNGPINANG

2014

Kemahiran Menulis Karangan Eksposisi Menggunakan Media Bagan Siswa Kelas X Sekolah Menengah Atas Negeri 3 Batam Tahun Pelajaran 2013/2014 oleh Serly Fatiyas Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. Pembimbing I : Drs.H.Abdul Malik, M.Pd., Pembimbing II: Nancy Willian, M.Si. [email protected].

ABSTRAK

Latar belakang dalam penelitian ini adalah masih kurangnya kemahiran siswa dalam menulis karangan, salah satunya yaitu kemahiran menulis karangan eksposisi. Peneliti menggunakan media bagan untuk menarik minat menulis siswa dalam mengembangkan bagan menjadi sebuah karangan, agar siswa merasa pelajaran menulis itu sangat mudah. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimanakah Kemahiran Menulis Karangan Eksposisi Menggunakan Media Bagan pada Siswa Kelas X Sekolah Menengah Atas Negeri 3 Batam Tahun Pelajaran 2013/2014. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan kemahiran menulis karangan eksposisi menggunakan media bagan Siswa Kelas X Sekolah Menengah Atas Negeri 3 Batam Tahun Pelajaran 2013/2014.

Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X Sekolah Menengah Atas Negeri 3 Batam Tahun Pelajaran 2013/2014. Sampel penelitian ini adalah 20% dari keseluruhan jumlah populasi sebanyak 251 siswa yaitu 49 siswa. Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif dengan teknik peneltian yaitu tes subjektif. Tes subjektif dilakukan dengan cara memberikan lembar tes beserta bagan yang telah ditentukan.

Hasil penelitian ini, dari 49 siswa, 39 siswa (79,6%) memperoleh nilai dengan pencapaian pembelajaran 80-100 kategori baik sekali, 8 siswa (16,4%) memperoleh nilai dengan pencapaian pembelajaran 66-79 kategori baik, 1 siswa (2%) memperoleh nilai dengan pencapaian pembelajaran 56-65 kategori cukup, sedangkan 1 siswa (2%) kategori kurang. Namun, tidak terdapat siswa memperoleh nilai dengan pencapaian pembelajaran 30-39 kategori gagal. Dari keseluruhan data, maka diperoleh hasil nilai rata-rata 86,63 berkategorikan baik sekali. Disarankan untuk pembelajaran menulis khususnya menulis karangan eksposisi sebaiknya menggunakan media bagan sebagai salah satu media pembelajaran untuk meningkatkan kemahiran menulis siswa.

Kata Kunci: Menulis Karangan Eksposisi, Media Bagan

ABSTRACT

The background of this research is still a lack of proficiency of students writing essays. Researcher took a bouquet of exposition as essay that can attract media interest in developing students writing chart into essay, so students find it very easy to write lesson. The problems of this research is How the Writing Proficiency Authorship Exposition Using Media Chart in Class X Senior High School 3 Batam year 2013/2014. This study aims to describe the exposition essay

writing skills using media charts X Student Class 3 Senior High School Batam Academic Year 2013/2014.

The study population was all students of class X Senior High School 3 Batam Year 2013/2014. The sample was 20% of total population of 251 students is 49 students. This research method using quantitative descriptive method with other research techniques are subjective test. Subjective tests done by providing a test sheet a long with a chart that has been determined.

The results of this study, of the 49 students, 39 students (79.6%) received grades with learning achievement category splendidly 80-100, 8 students (16.4%) received grades 66-79 category with better learning achievement, 1 student (2%) less category. However there are no students received grades with learning achievement category failed 30-39. All the data, the obtained results the average value of 86.63 category kind. It is recomended for teaching writing essays exposition chart should use the media as a medium of learning to improve students writing skills.

1. Pendahuluan

Bahasa merupakan sarana komunikasi. Untuk berkomunikasi dengan baik, seseorang harus bisa berbahasa dengan baik dan benar. Keterampilan berbahasa mempunyai empat aspek penting, yaitu keterampilan menyimak, keterampilan berbicara, keterampilan membaca dan keterampilan menulis. Penggunaan aspek kebahasaan dalam proses pembelajaran sering berhubungan satu sama lainnya. Menulis merupakan kegiatan mengekspresikan informasi yang diterima dari proses menyimak, membaca dan berbicara, menulis merupakan salah satu keterampilan berbahasa yang dibutuhkan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran khususnya pada mata pelajaran Bahasa Indonesia. Peningkatan pembelajaran menulis dapat dilakukan melalui kegiatan mengembangkan logika, melatih daya imajinasi, merangkai kata menjadi kalimat, dan merangkai kalimat menjadi paragraf. Kemahiran adalah kesanggupan, kecakapan, kekuatan dalam berusaha, biasa melakukan sendiri tanpa bantuan orang lain. Begitu pula dengan kemahiran menulis karangan eksposisi. Untuk lebih meningkatkan minat dan kemahiran menulis karangan eksposisi siswa, akan lebih baik jika ditambah dengan media pembelajaran. Media pembelajaran disini adalah media bagan. Media bagan dapat menyalurkan pesan dari pengirim ke penerima sehingga dapat merangsang pikiran, perasaan, perhatian dan minat serta perhatian siswa sedemikian rupa sehingga proses belajar terjadi.

2. Metode Penelitian

Penelitian ini populasi yang peneliti ambil adalah Seluruh siswa kelas X yang terdaftar tahun pelajaran 2013 / 2014 di Sekolah Menengah Atas Negeri 3 Kota Batam terdiri atas tujuh kelas. Sampel yang diambil adalah 20% dari keseluruhan jumlah populasi sebanyak 251 siswa, yaitu 49 siswa. Penelitian ini peneliti menggunakan metode deskriptif kuantitatif, penelitian ini menggunakan tes subjektif.

3. Hasil Penelitian

Untuk mengetahui pencapaian tujuan penelitian kemahiran menulis karangan eksposisi menggunakan media bagan siswa kelas X Sekolah Menengah Atas Negeri 3 Batam Tahun Pelajaran 2013/2014 secara keseluruhan aspek, dapat dilihat pada tabel di bawah ini:

TINGKAT KEMAHIRAN SISWA MENULIS KARANGAN EKSPOSISI

MENGGUNAKAN MEDIA BAGAN PADA KESELURUHAN ASPEK PENILAIAN

No. Tingkat Kemahiran Kriteria Jumlah Siswa Presentase

Rata-Rata

1 80-100 Baik sekali 39 siswa 79,6%

2 66-79 Baik 8 siswa 16,4% 17,32 3 56-65 Cukup 1 siswa 2%

4 40-55 Kurang 1 siswa 2% 5 30-39 Gagal 0 0

Jumlah 49 siswa 100% 4. Simpulan dan Rekomendasi

Berdasarkan pengolahan data yang telah dibahas pada bab sebelumnya, maka dapat disimpulkan bahwa kemahiran menulis karangan eksposisi menggunakan media bagan siswa kelas X Sekolah Menengah Atas Negeri 3 Batam Tahun Pelajaran 2013/2014 tergolong baik sekali. Hasil yang diperoleh dari tes penelitian yang diberikan kepada siswa, dari 49 siswa, 39 siswa (79,6%) yang termasuk kategori baik sekali, 8 siswa (16,4%) yang termasuk kategori baik, 1 siswa (2%) yang termasuk kategori cukup, sedangkan 1 siswa (2%) memperoleh kategori kurang. Namun tidak terdapat siswa yang termasuk kategori gagal.

Berdasarkan hipotesis penelitian, ternyata hipotesis awal penelitian berkategorikan cukup ternyata ditolak. Dalam hal ini setelah dilakukan penelitian, ternyata hasil kemahiran menulis karangan eksposisi menggunakan media bagan siswa kelas X Sekolah Menengah Atas Negeri 3 Batam Tahun Pelajaran 2013/2014 berkategorikan baik sekali. Maka, semakin baik dan kreatif media pembelajaran yang digunakan guru dalam proses belajar mengajar terutama dalam pembelajaran menulis karangan eksposisi, semakin membuat siswa mahir dalam menulis karangan eksposisi tersebut.

DAFTAR PUSTAKA

Aqib, Zainal. 2014. Model-Model, Media, dan Strategi Pembelajaran Kontekstual (Inovatif). Bandung: Yrama Widya.

Arikunto, Suharsemi. 2002. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta: Akademika Presindo.

Arikunto, Suharsemi. 2006. Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Arikunto, Suharsemi. 2012. Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Arsyad, Azhar. 2008. Media Pembelajaran. Jakarta: PT RajaGafindo Persada. Depatemen Pendidikan Nasional. 2008. Kamus Besar Bahasa Indonesia Edisi

Keempat. Jakarta: Balai Pustaka. Darmadi, Hamid. 2011. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Alfabeta. Finoza, Lamuddin. 2010. Komposisi Bahasa Indonesia Edisi Keempat. Jakarta:

Diksi Insan Mulia. Indonesia, Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan. 2013. Bahasa Indonesia

Ekspresi Diri dan Akademik. Jakarta: Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan.

Indonesia, Pusat Bahasa Departemen Pendidikan Nasional. 2005. Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia yang Disempurnakan. Jakarta: Balai Pustaka.

Linggasari, Susi. 2013. “Analisis Ketepatan Diksi Karangan Eksposisi Siswa Kelas XI Sekolah Menegah Kejuruan Swasta Maitreyawira Tanjungpinang”. Skripsi Sarjana FKIP, Universitas Maritim Raja Ali Haji, Tanjungpinang.

Malik, Abdul dan Isnaini Leo Shanty. 2003. Kemahiran Menulis. Pekanbaru: Unri Press.

Nofriyeni, Sri. 2013. “Kemahiran Menulis Karangan Narasi Menggunakan Media Gambar Pada Siswa Kelas X SMA Negeri 2 Tanjungpinang”. Skripsi Sarjana FKIP, Universitas Maritim Raja Ali Haji, Tanjungpinang.

Sadiman, Arief S, Dkk. 2011. Media Pendidikan. Jakarta: Rajawali Pers. Semi, Atar M. 2007. Dasar-Dasar Keterampilan Menulis. Bandung: Angkasa. Subana, M dan Sunarti. 2008. Strategi Belajar Mengajar Bahasa Indonesia.

Bandung: Pustaka Setia. Sudijono, Anas. 2006. Pengantar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: PT RajaGrafindo

Persada. Sugiyono. 2012. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung:

Alfabeta. Sugiyono. 2012. Statistik untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta. Suparno dan Mohamad Yunus. 2008. Keterampilan Dasar Menulis. Jakarta:

Universitas Terbuka. Tarigan, Henry Guntur. 2008. Menulis Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa.

Bandung: Angkasa. Usman, Husaini dan Purnomo Setiady Akbar. 2009. Pengantar Statistik. Jakarta:

Bumi Aksara. Widowati. 2013. “Kemampuan Menulis Karangan Eksposisi Siswa Kelas XI

Sekolah Menengah Kejuruan Indrasakti Tanjungpinang”. Skripsi Sarjana FKIP, Universitas Maritim Raja Ali Haji, Tanjungpinang.