LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA...

128
LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, FEKUNDITAS DAN DIAMETER TELUR IKAN LAYANG (Decapterus spp) DI LABORATORIUM HISTOLOGI LOKA RISET PERIKANAN TUNA DENPASAR BALI OLEH : ASTITI EKA PUTRI 316005 PEMANFAATAN SUMBERDAYA PERAIRAN SEKOLAH TINGGI TEKNOLOGI KELAUTAN (STITEK) MAKASSAR 2019

Transcript of LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA...

Page 1: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG

PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD,

FEKUNDITAS DAN DIAMETER TELUR IKAN LAYANG

(Decapterus spp) DI LABORATORIUM HISTOLOGI

LOKA RISET PERIKANAN TUNA

DENPASAR BALI

OLEH :

ASTITI EKA PUTRI

316005

PEMANFAATAN SUMBERDAYA PERAIRAN

SEKOLAH TINGGI TEKNOLOGI KELAUTAN (STITEK)

MAKASSAR

2019

Page 2: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, FEKUNDITAS

DAN DIAMETER TELUR IKAN LAYANG (Decapterus spp)

DI LABORATORIUM HISTOLOGI LOKA RISET

PERIKANAN TUNA DENPASAR BALI

LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG

Sebagai Salah Satu Syarat penyelesaian studi mahasiswa

di Sekolah Tinggi Teknologi Kelautan (STITEK) Makassar

Oleh:

ASTITI EKA PUTRI

316005

PEMANFAATAN SUMBERDAYA PERAIRAN

SEKOLAH TINGGI TEKNOLOGI KELAUTAN (STITEK)

MAKASSAR

2019

Page 3: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

HALAMAN PENGESAHAN

Page 4: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

i

KATA PENGANTAR

Penulis menyajikan usulan praktik kerja lapang yang berjudul

“Penentuan Tingkat Kematangan Gonad, Fekunditas dan Diameter Telur

Ikan Layang di Laboratorium Histologi Loka Riset Perikanan Tuna,

Denpasar Bali” sebagai salah satu syarat untuk meraih gelar sarjana

perikanan di Sekolah Tinggi Teknologi Kelautan (STITEK) Makassar.

Dalam penyusunan laporan Praktek Kerja Lapang ini, penulis

banyak mengalami kesulitan, namun berkat bimbingan dan arahan dari

berbagai pihak sehingga laporan Praktek Kerja Lapang ini dapat

terselesaikan.

Atas selesainya Laporan Praktek kerja Lapang ini penulis juga tidak

lupa menyampaikan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada :

1. Ketua yayasan pendidikan Sekolah Tinggi Teknologi Kelautan

(STITEK) Makassar, Ibu Dr. Hj. Andi. Aslinda, M.Si,

2. Ketua Sekolah Tinggi Teknologi Kelautan (STITEK) Makassar,

Bapak Prof.Dr.H.Muh.Akmal Ibrahim, M.Si,

3. Wakil ketua I Bidang Akademik Sekolah Tinggi Teknologi Kelautan

(STITEK) Makassar, Bapak Awaluddin,SP.,M.Sc,

4. Dosen pembimbing PKL di Sekolah Tinggi Teknologi Kelautan

(STITEK) Makassar, Bapak Dr.Wayan Kantun. M.P, yang telah

memberikan masukan yang sangat berguna mulai dari penyusunan

laporan hingga saya mampu menyelesaikan penulisan laporan ini,

Page 5: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

i

5. Pembimbing lapangan selama PKL di LRPT, Ibu Hety Hartaty.S.Pi

yang selalu membantu memudahkan penulis saat melaksanakan uji

laboratorium,

6. Kepada semua Staf Sekolah Tinggi Teknologi Kelautan (STITEK)

Makassar,

7. Seluruh pegawai LRPT, terkhusus kepada penyelia laboratorium

histologi yaitu Gussasta Levi A., S.S.T.Pi, dua orang analis yaitu

Indrastiwi Pramulati.,S.Si dan Desy Shintya Irene,S.Kel yang telah

banyak membantu saya pada saat kegiatan PKL berlanjut.

8. Teristimewa kepada kedua orangtuaku tercinta yang telah banyak

memberikan dukungan baik dari segi moral maupun materi dan

kasih sayangnya yang tak terhingga serta doa yang selalu mengalir

tiada hentinya.

Pada penulisan laporan ini, masih terdapat banyak kekurangan

bahkan kekeliruan. Oleh karena itu, diharapkan kritik dan saran yang

bersifat membangun agar selanjutnya lebih sempurna dan bermanfaat

bagi para pembaca dan yang membutuhkan.

Makassar, Oktober 2019

Penulis

Page 6: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

ii i

DAFTAR ISI

Halaman

KATA PENGANTAR ............................................................................. iii

DAFTAR ISI .......................................................................................... iv

DAFTAR LAMPIRAN ............................................................................ v

BAB I PENDAHULUAN ......................................................................... 1

A. Latar Belakang ......................................................................... 1

B. Maksud dan Tujuan .................................................................. 3

1. Maksud............................................................................... 3

2. Tujuan ....................................................................................... 3

C. Sasaran .................................................................................... 4

D. Metodologi ................................................................................ 4

1. Waktu dan Tempat .............................................................. 4

2. Tahapan Kegiatan ............................................................... 4

3. Mitra Kerja ........................................................................... 5

4. Alat dan Bahan .................................................................... 6

5. Metode Praktek Kerja Lapang ............................................. 11

6. Analisis Data ........................................................................ 14

BAB II KEADAAN UMUM LOKASI PRAKTEK KERJA LAPANG .......... 22

1. Peta Lokasi Praktek Kerja Lapang ......................................... 22

2. Sejarah Berdirinya Loka Riset Perikanan Tuna (LRPT) ......... 23

3. Visi dan Misi LRPT ................................................................. 24

4 .Tujuan dan Sasaran LRPT ..................................................... 24

Page 7: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

ii i

5. Struktur Organisasi LRPT ...................................................... 25

6. Fasilitas LRPT ........................................................................ 27

7. Laboratorium Histologi LRPT ................................................. 27

BAB III URAIAN KEGIATAN ................................................................. 29

1. Kegiatan Enumerasi ............................................................... 29

2. Pengumpulan Sampel Ikan .................................................... 32

3. Pengambilan Data Biologis Ikan ............................................ 33

4. Pembuatan Preparat Sampel Gonad Ikan .............................. 35

5. Klasifikasi Tingkat Kematangan Gonad (TKG) ....................... 47

6. Diameter Telur ....................................................................... 52

7. Fekunditas .............................................................................. 53

8. Hubungan Panjang Bobot ...................................................... 56

BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN .................................................... 58

1. Kesimpulan ............................................................................. 58

2. Saran ...................................................................................... 59

DAFTAR PUSTAKA .............................................................................. 60

LAMPIRAN............................................................................................. 62

Page 8: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

ii i

Page 9: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

ii i

DAFTAR GAMBAR

Halaman

Gambar 1.1 AlurTahapanKegiatan PKL ............................................... 6

Gambar 2.1 PetaLokasi PKL di Kantor LRPT ...................................... 22

Gambar 2.2 StrukturOrganisasiLRPT .................................................. 23

Gambar 3.1 (a) Proses penimbangan ikan tuna. (b) pengukuran

pada ikan tuna sirip kuning. (c) penulisan hasil

penimbangan dan pengukuran pada form

sampling yang telah disediakan. ................................... 26

Gambar 3.2 IkanTuna Sirip Kuning ...................................................... 27

Gambar 3.3 Tuna Mata Besar (Thunnus obesus) ................................ 27

Gambar 3.4 Ikan Tuna Sirip Biru Selatan ............................................. 28

Gambar 3.5 Ikan Albakora (Thunnus alalunga) ................................. 28

Gambar 3.6 Gambar IdentifikasiIkan Layang ....................................... 29

Gambar 3.7 Alur Pengambilan data biologis ikan layang ..................... 30

Gambar 3.8 Alur Pembuatan Preparat Sampel Gonad ........................ 32

Gambar 3.9 Pemotongan Sampel Gonad ............................................ 33

Gambar3.10 (a) Memasukkan gonad ke tissue cassette, (b)

Proses Fiksasi ................................................................. 34

Gambar 3.11 Alur dehidrasi dalam proses preparasi sampel gonad .... 35

Gambar 3.12 (a) Memasukkan keranjang ATP kedalam ATP.

(b) Dehidrasi menggunakan ATP .................................... 36

Gambar 3.13 Penanaman sampel / blocking (penuangan

parafin pada base mould) ................................................ 37

Gambar 3.14 Pemotongan Blok Parafin ............................................... 38

Gambar 3.15 proses pemotongan (sectioning) .................................... 39

Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin dalam water bath.(b) proses

pengeringan preparat pada hot plate ............................... 40

Page 10: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

x

Gambar 3.17 Tahapan Pewarnaan Preparat Gonad ............................. 41

Gambar 3.18 (a) Proses staining. (b) perendaman preparat ke dalam

larutan hematoxylin. ......................................................... 42

Gambar 3.19 (a) Covering (pemberian lem entelan). (b) penutupan dengan

cover glass ....................................................................... 43

Gambar 3.20 Hasil pengamatan TKG secara histologi menggunakan

mikroskop compound dengan perbesaran 10x ................. 44

Gambar 3.21 Unyolked Stage (belum berkembang) ............................. 45

Gambar 3.22 Early yolked stage (berkembang) .................................... 45

Gambar 3.23 Advanced yolked stage (permulaan matang) .................. 46

Gambar 3.24 Migratory nucleus (hampir matang) ................................. 46

Gambar 3.25 Hydrated stage (matang/hidrasi) ..................................... 47

Gambar 3.26 Folikel Postovulasi (POF) ................................................ 47

Gambar 3.27 Pengukuran diameter telur menggunakan mikroskop trinokuler

perbesaran 10x ................................................................ 48

Gambar 3.28 Alur perhitungan fekunditas ............................................ 49

Gambar 3.29 Penampakan telur menggunakan mikroskop stereo ....... 50

Gambar 3.30 Hubungan panjang total & bobot ikan layang ................. 51

Gambar 3.31 Hubungan panjang cagak & bobot ikan layang ............... 52

Page 11: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

1

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran

Halaman

1. Surat Permohonan Izin PKL ....................................................... 56

2. Surat Persetujuan PKL ............................................................... 57

3. Surat Pengantar PKL ................................................................. 58

4. Jurnal Harian PKL ...................................................................... 59

5. Halaman Pengesahan Draft Laporan ......................................... 101

6. Dokumentasi Kegiatan ............................................................. 102

7. Peralatan yang digunakan .......................................................... 103

8. Bahan yang digunakan ........................................................... 109

9. Perhitungan diameter telur ........................................................ 110

10. Surat Keterangan/Sertifikat ........................................................ 113

DAFTAR TABEL

Page 12: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

2

Halaman

Tabel 1.1 Alat-alat yang digunakan ...................................................... 7

Tabel 1.2 Bahan yang digunakan ......................................................... 9

Tabel 1.3 Penentuan Tingkat Kematangan Gonad (TKG)

secara histologi .......................................................................... 17

Tabel 3.1 Diameter Telur ...................................................................... 48

Page 13: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

3

BAB I

PENDAHULUAN A. Latar Belakang

Ikan layang (Decapterus spp.) adalah ikan pelagis kecil yang

memiliki nilai ekonomis dan melimpah di perairan Indonesia. Ikan

yang tergolong suku Carangidae ini biasanya hidup bergerombol

(Nontji, 2005). Ikan layang mempunyai peranan penting dalam

perikanan purse seine sehingga banyak dicari dan ditangkap oleh

armada purse seine sebagai target utama hasil tangkapan. Dalam

upaya pengelolaan sumberdaya perikanan, terutama sumberdaya

ikan pelagis kecil maka diperlukan informasi yang up to date tentang

sumberdaya tersebut (Ongkers et al., 2016).

Ikan layang merupakan komoditas ekonomis penting sehingga

jika terjadi upaya penangkapan ikan yang tidak terkontrol maka dapat

mengancam kelestariannya, dan lebih lanjut dapat menghancurkan

potensi ekonomis yang terkandung di dalamnya (Dahlan, 2012). Oleh

karena itu, kajian mengenai biologi reproduksi seperti Tingkat

Kematangan Gonad (TKG), Diameter Telur dan Fekunditas perlu di

lakukan untuk menambah wawasan mengenai sumberdaya perikanan

agar populasi ikan layang tidak mengalami degradasi.

Laboratorium Histologi Loka Riset Perikanan Tuna (LRPT)

merupakan laboratorium uji yang sudah beroperasi sejak tahun 2011.

Page 14: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

4

Fokus kegiatan di histologi LRPT menitiberatkan pada perkembangan

gonad ikan dengan pengamatan tingkat/stadium kematangan secara

mikroskopis melalui jaringan gonadnya, perhitungan fekunditas dan

diameter telur.

Aspek biologi pada perikanan merupakan aspek penting dalam

kajian ilmu-ilmu perikanan, pada umumnya ikan menjadi salah satu

organisme yang sering digunakan sebagai obyek penelitian.

Penelitian-penelitian mengenai kehidupan ikan telah berkembang dan

kini mengalami spesifikasi secara sistematis.

Parameter yang biasanya diukur adalah tingkat kematangan

gonad, fekunditas dan beberapa parameter lainnya. Fekunditas

adalah semua telur-telur yang telah siap untuk dikeluarkan pada waktu

pemijahan. Pengetahuan tentang fekunditas, dapat membantu dalam

menduga jumlah anak ikan yang akan dihasilkan dan juga dapat

ditentukan jumlah ikan yang akan hidup dalam kelas umur yang

bersangkutan.

Gonad merupakan organ reproduksi yang terdapat pada ikan.

Gonad dibagi menjadi dua yaitu gonad ikan jantan dan gonad ikan

betina, untuk gonad ikan jantan dinamakan testis dan untuk gonad

ikan betina bernama ovarium. Di dalam gonad terdapat telur yang

kemudian akan berkembang menjadi gamet.

Berdasarkan uraian di atas, maka perlu dilakukan praktikum

laboratorium untuk mengetahui berbagai sifat biologi reproduksi ikan

Page 15: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

5

terutama tingkat kematangan gonad, fekunditas dan diameter telur.

Tingkat kematangan gonad dapat digunakan sebagai pendugaan

status reproduksi ikan, ukuran dan umur pada saat pertama kali

matang gonad, proporsi jumlah stok yang secara produktif matang

dengan pemahaman tentang siklus reproduksi bagi suatu populasi

atau spesies (Nielson,1983). Pengetahuan tentang tingkat

kematangan ikan perlu untuk mengetahui musim-musim ikan memijah,

sehingga penangkapannya dapat dikontrol.

B. Maksud dan Tujuan

1. Maksud

Maksud dari pelaksanaan Praktek Kerja Lapang (PKL) di LRPT,

Denpasar Bali adalah untuk menambah pengalaman bagi

mahasiswa dalam dunia kerja, mengaplikasikan ilmu yang

diperoleh pada saat perkuliahan di kampus Sekolah Tinggi

Teknologi Kelautan (STITEK) Makassar dan menambah

pengetahuan tentang penentuan TKG ikan dengan

menggunakan metode histologi.

2. Tujuan

Tujuan dari pelaksanaan PKL ini adalah sebagai berikut:

a. Mengetahui dan memahami cara pengambilan sampel

gonad ikan layang yang baik dan benar.

Page 16: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

6

b. Mengetahui dan memahami cara pembuatan preparat

sampel gonad ikan layangdi laboratorium histologi LRPT

Denpasar Bali.

c. Mengetahui dan dapat menganalisa hasil dari pembacaan

preparat yang meliputi penentuan tingkat kematangan

gonad, pengukuran diameter telur serta perhitungan

fekunditas.

C. Metodologi

1. Waktu dan Tempat

Kegiatan PKL dilaksanakan di Loka Riset Perikanan

Tuna (LRPT) Denpasar, Bali. Total kegiatan yang dilakukan

pada saat PKL adalah 36 hari orang kerja (HOK) mulai pada

tanggal 25 September sampai 31 Oktober 2019.

2. Tahapan Kegiatan

Tahap kegiatan PKL dimulai dari mengikuti kegiatan

enumerasi selama seminggu di pelabuhan benoa,

pengumpulan sampel ikan (meliputi pengidentifikasian jenis dari

sampel ikan yang digunakan), pengambilan data biologis

(panjang dan berat), pembuatan preparat sampel gonad ikan,

klasifikasi perkembangan gonad, pengukuran diameter telur,

perhitungan fekunditas, serta analisa preparat secara histologi

di Loka Riset Perikanan Tuna (LRPT), Bali. Adapun tahapan

kegiatan PKL dapat dilihat pada gambar 1.1

Page 17: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

7

.

Gambar 1.1 Alur Tahapan Kegiatan PKL.

Enumerasi

Pengumpulan Sampel Ikan Layang

Pengumpulan Data Biologi Ikan Layang

Pembuatan Preparat Sampel Gonad Ikan Betina

Klasifikasi Perkembangan Gonad

Pengukuran Diameter Telur

Perhitungan Fekunditas

Analisis Data

Penyusunan Laporan

Seminar Hasil

Page 18: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

8

3. Mitra Kerja

Mitra kerja dari kegiatan PKL ini yaitu LRPT

merupakan Unit Pelaksana Teknis Kementerian Kelautan

dan Perikanan di bidang riset sumber daya perikanan tuna

dan sejenisnya, yang berada di bawah dan bertanggung

jawab kepada Kepala Badan yang menangani Riset

Kelautan dan Perikanan serta Pengembangan Sumber Daya

Manusia Kelautan dan Perikanan. LRPT mempunyai tugas

melaksanakan kegiatan riset sumber daya perikanan tuna

dan sejenisnya (tuna like species) di wilayah Republik

Indonesia di perairan Samudera Hindia.

4. Alat dan Bahan

Alat-alat dan bahan-bahan yang dipergunakan untuk

penentuan TKG, fekunditas dan diameter telur, seperti

terlihat pada Tabel 1.1 dan 1.2

Tabel 1.1 Alat-alat yang digunakan

No. Nama Alat Fungsi

1. Dissecting set Untuk membedah perut ikan

dan mengambil gonad

2. Botol sampel Sebagai wadah

penyimpanan sampel gonad

3. Timbangan Untuk menimbang ikan dan

gonad

4. Rak preparat

Sebagai media untuk

meletakkan object glass yang

telah berisi preparat

5. Base mould Sebagai cetakan pada saat

penanaman sampel gonad

Page 19: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

9

(embedding)

6. Staining jar

Sebagai media untuk

meletakkan larutan kimia

pada saat staining dan

dehidrasi

7. Lemari asam

Sebagai media pelindung

pada saat dehidrasi dan

staining agar bau bahan

kimia tidak menyebar

8. Microtome

Untuk memotong sampel

pada saat sectioning dengan

ketebalan 5µm

9. Water bath

Untuk memanaskan air pada

saat sectioningagar sampel

dapat meregang dan

mengurangi kerutan

10. Hot plate Untuk mengeringkan object

glass

11. Parafin dispenser Untuk mencairkan parafin

pada saat proses embedding

12. Cold plate

Untuk mempercepat proses

pembekuan parafin pada

saat blocking

13. Automatic Tissue

Procesor

Untuk proses dehidrasi

secara modern

14. Cawan petri

Sebagai tempat untuk

memisahkan butir telur

dengan selaputnyapada saat

pengamatan fekunditas

15.

MikroskopStereo

Zeiss Stemi

2000-C

Untuk menghitung

fekunditas.

16.

Mikroskop

compound

trinokuler + PC

Untuk mengamati TKG dan

diameter telur disambungkan

dengan komputer.

17. Handtally counter Untuk menghitung jumlah

telur

18. Jas lab Melindungi tubuh dari bahan

kimia

Page 20: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

10

19. Sendal kodok Melindungi kaki dari bahan

kimia

20. Baskom plastik Sebagai tempat untuk

meletakkan rak tissue

casette pada saat washing

21. Tissue Casette Sebagai media untuk

meletakkan sampel gonad

yang telah dipotong.

22. Pipet tetes Untuk mengambil dan

memindahkan sampel telur

23. Spatula Untuk memisahkan telur dari

selaputnya

24. Jarum Ose Untuk memisahkan telur

dengan selaputnya

25. Bogorov Sebagai tempat meletakkan

butir telur pada saat

pengamatan

26. Botol semprot Sebagai sempat aquadest

27. Diamond pen Untuk menulis pada object

glass

28. Digital Timer Sebagai penanda waktu

29. Lemari sampel Untuk menyimpan sampel

30. Kuas Untuk membersihkan

microtome

31. Kotak preparat Untuk menyimpan preparat

32. Kalkulator Untuk membantu

perhitungan

33. Alat tulis Untuk mencatat hasil

pengamatan

34. Pengggaris Untuk mengukur panjang

ikan

Tabel1.2. Bahan yang digunakan

No. Nama Bahan Fungsi

1. Gonad betina

ikan layang

Sebagai objek yang diamati

2. Tissue cassette Sebagai wadah irisan gonad

yang dijadikan sampel

3. Formalin 10 % Untuk mengawetkan gonad

Page 21: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

11

agar tidak mudah rusak

4. Air

Sebagai penetral objek,

melarutkan formalin 10 %

pada saat washing setelah

fiksasi, mengurangi warna

yang terlalu tebal saat staining

5. Alkohol 70 %

Untuk membersihkan dan

mengurangi cairan dalam

irisan gonad dalam tissue

cassette pada saat dehidrasi

6. Alkohol 90 %

Untuk membersihkan dan

mensterilkan sampel saat

dehidrasi dan mengurangi

kandungan cairan pada

sampel, untuk memasukkan

kembali cairan pada preparat

sebelum preparat dimasukkan

kedalam zat warna serta

mengurangi cairan didalam

preparat setelah dimasukkan

kedalam cairan pewarna

(staining)

7. Alkohol absolut

Untuk membersihkan dan

mensterilkan sampel saat

dehidrasi dan mengurangi

kandungan cairan pada

sampel

8. Aquadest

Untuk cairan penetral pada

saat staining dan cairan untuk

membantu pemisahan telur

dengan selaputnya pada saat

pengamatan fekunditas

9. Parafin Untuk penanaman gonad pada

base mould

10. Xylen

Untuk membersihkan dan

mensterilkan sampel serta

menghilangkan cairan dalam

sampel agar parafin bisa

masuk ke jaringan, untuk

melunturkan parafin pada saat

Page 22: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

12

staining agar zat warna dan

cairan bisa masuk kedalam

jaringan dan mengeringkn

jaringan pada saat setelah

pewarnaan

11. Hematoxilin Untuk memberikan warna

ungu pada inti sel

12. Eosin Untuk memberikan warna

orange pada sitoplasma

13. Entellan Lem untuk merekatkan object

glass dan cover glass

14. Sarung tangan /

glove

Untuk melindungi tangan dari

zat-zat berbahaya pada saat

pengamatan

15. Masker

Untuk menutup hidung agar

terhindar dari bau menyengat

dari larutan

16. Tissue Untuk membersihkan

peralatan

17. Kertas kalkir

Untuk menulis identitas ikan

yang dimasukkan kedalam

botol sampel berisi sampel

gonad.

5. Metode Praktek Kerja Lapang

a. Sumber Data

Sumber data yang digunakan dalam kegiatan Praktek

Kerja Lapang ini yaitu data primer, obervasi dan

dokumentasi seperti diuraikan berikut.

1) Data Primer

Data primer yang diambil dalam Praktek Kerja

Lapang terdiri dari pengamatan aspek biologi

Page 23: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

13

reproduksi ikan layang, seperti data panjang cagak

ikan/Forked Length (FL), panjang total/Total Length

(TL), bobot ikan, bobot gonad, klasifikasi

perkembangan gonad, diameter telur dan fekunditas.

2) Observasi

Kegiatan observasi pada Praktek Kerja Lapang

dilakukan dengancara mengamati dan mencatat

hasil pengamatan untuk memperoleh gambaran

yang lebih jelas tentang kondisi pengamatan.

3) Dokumentasi

Kegiatan dokumentasi dilakukan dengan cara

mendokumentasikan kegiatan penelitian dalam

bentuk foto baik di lapangan maupun di laboratorium.

b. Metode Praktek

Dalam kegiatan PKL pengamatan aspek biologi

reproduksi ikan layang, data yang dikumpulkan yaitu

panjang ikan Forked Length (FL), Total Length (TL),

bobot ikan, bobot gonad, klasifikasi perkembangan

gonad, diameter telur dan fekunditas.

1) Penentuan ukuran Ikan

Ukuran ikan yang dipergunakan sebagai sumber

data primer pada PKL ini adalah ukuran panjang

cagak dan bobot total ikan. Ukuran panjang cagak

Page 24: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

14

dipergunakan untuk menduga ukuran matang gonad

dari ikan, sedangkan bobot dipergunakan untuk

memprediksi bobot matang gonad ikan.Selain itu

ukuran panjang dan bobot ikan juga dapat

dipergunakan untuk menduga hubungan antara

panjang ikan dengan ukuran pertama kali matang

gonad, hubungan panjang dengan fekunditas dan

hubungan bobot dengan fekunditas.

2) Penentuan Kematangan Gonad

Tingkat kematangan gonad adalah tahap tertentu

perkembangan gonad sebelum dan sesudah ikan

memijah (Effendie, 1979). Penentuan tingkat

kematangan gonad sangat penting dilakukan, karena

sangat berguna untuk mengetahui perbandingan

antara gonad yang matang dengan stok yang ada di

perairan, ukuran pemijahan, musim pemijahan, dan

lama pemijahan dalam suatu siklus (Sukimin et al.,

2002). Penentuan tingkat kematangan gonad dapat

dilakukan dengan 2 cara yaitu secara morfologis

(visual) dan secara histologis. Untuk penelitian di

perairan Laut Bali penentuan tingkat kematangan

gonad dilakukan secara histologi.

Page 25: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

15

3) Fekunditas

Studi aspek biologi ikan tentang fekunditas ikan yang

berhubungan erat dengan populasi ikan di suatu

perairan sangat penting, karena berguna untuk

pengelolaan sumber daya ikan tersebut. Untuk

mendapatkan data tersebut, teknik-teknik

pengambilan, pengawetan dan penghitungan telur

ikan yang benar dan akurat sangat diperlukan.

4) Diameter Telur

Diameter telur adalah garis tengah atau ukuran

panjang dari suatu telur yang diukur dengan

menggunakan mikrometer berskala yang sudah di

tera. Semakin meningkat tingkat kematangan gonad,

garis tengah telur yang ada di ovarium juga semakin

besar.

6. Analisis Data

a. Korelasi panjang dan bobot ikan dengan fekunditas

Kegunaan analisis hubungan panjang berat dari suatu

populasi ikan jika dihubungkan dengan data kelompok

umur adalah untuk mengetahui stok, umur saat

pertama memijah, siklus kehidupan, kematian

pertumbuhan dan produksi (Fafloye,2005).

Untuk menganalisis hubungan panjang berat panjang

Page 26: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

16

ikan dikonversikan kedalam berat dengan

menggunakan fungsi berpangkat (Pauly,1984) yaitu

hubungan panjang berat ikan dapat diperoleh dengan

rumus persamaan:

W = a L�

Keterangan :

W = Berat (gram)

L = Panjang Cagak (cm)

a = Intercept

b = Slope

Bentuk linier dengan persamaan tersebut menjadi:

Log W = log a+ log b L

Nilai a dan b diperoleh dari analisis regresi dengan Log

W sebagai sumbu y dan Log L sebagai sumbu x.

Mengetahui nilai b=3 atau b≠3 dilakukan uji-t dengan

hipotesis sebagai berikut:

H0 :pertumbuhan isometrik (b=3), b > 3 yaitu

pertumbuhan ikan sebanding dengan pertambahan

beratnya.

H1 : pertumbuhan allometrik (b≠3), b < 3 berarti

pertumbuhan bersifat allometrik negatif, yaitu

pertumbuhan panjang lebih cepat dari pada

pertumbuhan berat, b > 3 berarti pertumbuhayaitu

Page 27: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

17

pertumbuhan berat lebih cepat dari pada pertumbuhan

panjang.

Kaidah pengambilan adalah sebagai berikut:

Jika :

t hitung < t α/2 ; (n-2), terima H0

t hitung > t α/2 ; (n-2), terima H1

Kematangan Gonad

Penentuan tingkat kematangan gonad secara histologi

dilakukan di laboratorium histologi LRPT yang mengacu

pada kriteria Farley dan Davis (1999) yang membagi

menjadi 5 tahapan (tabel 1.3),yaitu :

Page 28: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

18

Tabel 1.3. Penentuan Tingkat Kematangan Gonad (TKG)

secara histologi.

Keadaan Deskripsi

Belum berkembang

(Unyolked stage)

Sel telur berukuran kecil dengan

sitoplasma berwarna ungu dan nukleus

yang berbentuk bulat.Peripheral

nucleoli mungkin bisa terlihat di dalam

nukleus, bersamaan dengan

perbedaan warna dari sitoplasma.

Berkembang

(Early yolked

stage)

Butiran york yang berwarna ungu

pucat mulai terlihat di sitoplasma.

Butiran york tersebut awalnya berada

di tepi oosit dan berpindah kearah

nukleus. Nukleus telah terlihat.

Keseluruhan oosit berwarna merah

muda saat butiran york muncul di tepi.

York yang berwarna ungu masih

terlihat dekt inti sel. Zona radiata yang

berwarna ungu sangat terlihat dalam

fase ini.

Permulaan

matang

(Advanced yolked

stage)

Butiran york yang berwarna pink

terlihat di sepanjang oosit. Zona

radiata melebar, berubah menjadi

merah muda dan mengalami

penebalan. Nukleus terletak ditengah-

tengah.

Hampir matang

(Migratory

nucleus stage)

Nukleus berpindah ke tepi dari oosit

dan mulai muncul beberapa oil

droplets berukuran besar. Terkadang

bisa terlihat oosit dengan butiran york

Page 29: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

19

dan oil droplets saja. Jarang terlihat

nukleus terletak di sudut oosit, tetapi

dengan mulai munculnya oil droplets

dibagian tengah biasanya

menandakan adanya fase perpindahan

nukleus. Fase ini berumur singkat dan

hanya dapat terjadi pada waktu

tertentu.

Matang / hidrasi

(Hydrated stage)

Butiran york bergabung sepenuhnya

(berwarna pink keseluruhan). Oosit

mengalami perbesaran ukuran yang

signifkan dan berbentuk tidak

beraturan (mungkin karena kehilangan

cairan selama proses preparasi

histologi) dengan tidak atau tidak ada

gelembung lemak (oil droplets). Saat

oosit meluas, zona radiata merengang

menjadi lebih tipis.

Dalam klasifikasi perkembangan gonad ditentukan

dengan melihat ada tidaknya maturity markers. Dengan adanya

Maturity markers dapat membedakan ikan yang belum dewasa

(immature) sampai ikan dewasa (mature) namun sedang

memasuki masa istirahat dalam bereproduksi (inactive).

Terdapat 4 analisis menentukan maturity markers antara lain

Postovulatory Follicle (POF), Alpha atresia, Beta atresia, dan

Brown Bodies (Farley et.al.,2013).

Page 30: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

20

b. Fekunditas

Metode perhitungan yaitu menggunakan metode

gravimetrik berdasarkan Bagenal (1978) dalam

Tampubolon (2016). Adapun rumus perhitungan

fekunditas ikan adalah sebagai berikut :

F = ����� x n... (3)

Keterangan :

F = Fekunditas (butir)

Wg = Berat Gonad Total (gram)

Ws = Berat Gonad Sampel (gram)

N = Jumlah Telur Sampel (butir).

c. Diameter Telur

Perhitungan diameter telur dilakukan di laboratorium

histologi LRPT dengan menggunakan mikroskop

compound trinokuler yang disambungkan ke PC dan

menggunakan aplikasi Zen axio vision yang telah

diinstal di PC. Perhitungan diameter telur dilakukan

dengan cara mengukur diameter telur secara vertikal

dan horizontal. Apabila bentuk telur tidak bulat

sempurna maka diameter telur dihitung menggunakan

rumus sebagai berikut :

D = �� � �� � .....(2)

Keterangan :

Page 31: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

21

D = Diameter telur sebenarnya ( μm )

D1 = Diameter telur secara horizontal (μm)

D2 = Diameter telur secara vertikal (μm)

Page 32: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

22

BAB II

KEADAAN UMUM LOKASI PKL

A. Profil Instansi

1. Sejarah Berdirinya Loka Riset Perikanan Tuna (LRPT)

Loka Riset Perikanan Tuna atau disingkat LRPT merupakan

Unit Pelaksana Teknis Kementerian Kelautan dan Perikanan di

bidang riset sumber daya perikanan tuna dan sejenisnya (tuna like

species) yang berada di bawah dan bertanggung jawab kepada

Kepala Badan Riset dan Sumber Daya Manusia Kelautan dan

Perikanan. Loka Riset Perikanan Tuna pertama dibentuk pada

tahun 2011 dengan nama Loka Penelitian Perikanan Tuna

berdasarkan Persetujuan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur

Negara dan Reformasi Birokrasi dalam Surat Nomor B-

3677/M.PAN-RB/12/12 tanggal 2 Desember 2010. Kemudian pada

tahun 2017, nama Loka Penelitian Perikanan Tuna berubah

menjadi Loka Riset Perikanan Tuna yang ditetapkan melalui

PERMEN KP No. 16/ PERMEN-KP/ 2017 tentang Organisasi dan

Tata Kerja Loka Riset Perikanan Tuna.

Dasar hukum pembentukan Loka Riset Perikanan (LRPT)

meliputi Persetujuan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur

Negara dan Reformasi Birokrasi dalam Surat Nomor B-

3677/M.PAN-RB/12/12 tanggal 2 Desember 2010 dan Peraturan

Page 33: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

23

Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia Nomor:

PER.27/MEN/2010 tentang Organisasi dan Tata Kerja Loka

Penelitian Perikanan Tuna. Pada 27 Maret 2017, LP2T resmi

berganti nama menjadi Loka Rist Perikanan Tuna (LRPT)

berdasarkan Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan Republik

Indonesia Nomor 16/PERMEN-KP/2017 tentang Organisasi dan

Tata Kerja Loka Riset Perikanan Tuna.

2. Peta Lokasi Praktek Kerja Lapang

Lokasi Praktek Kerja Lapang di lakukan di Kantor Loka Riset

Perikanan Tuna (LRPT) yang terletak di Jl.Mertasari No.140

Br.Suwung Kangin, Sidakarya, Denpasar, Bali. Dengan Kode Pos

80223 , Indonesia dengan titik koordinat 08° 42’ 18.54” LS dan 115°

14’ 00,23” BT. Selain itu, dilakukan juga praktek enumerasi di

Pelabuhan Benoa (Gambar 2.1).

Gambar 2.1. Peta Lokasi PKL di Kantor LRPT (Google earth,2019)

Page 34: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

24

3. Fasilitas LRPT

Adapun fasilitasyang disediakan di Loka Riset Perikanan

Tuna (LRPT) Denpasar, Bali yaitu:

a. Ruang kepala

Loka

b. Ruangurusan tata

usaha

c. Ruang urusan tata

operasional

d. Ruang urusan

pelayanan teknis

e. Ruang peneliti

f. Ruang rapat

g. Ruang rapat kecil

h. Laboratarium

Histologi

i. Laboratarium

genetika

j. Laboratarium

otolith

k. Laboratarium data

l. Mushola

m. Perpustakaan

n. Parkiran

o. Pura

p. Guest House

q. Dapur

B. Visi dan Misi Loka Riset Perikanan Tuna (LRPT)

Adapun visi dan misi yang dimiliki oleh Loka Riset Perikanan

Tuna (LRPT) antara lain:

1. Visi

“Menjadi Institusi Utama Penyedia Data dan informasi Perikanan

Tuna di Samudera Hindia”

2. Misi

a. Menyediakan data dan informasi terkini hasil riset perikanan

tuna

b. Mengembangkan profesionalisme kelembagaan dan

sumberdaya riset perikanan tuna

Page 35: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

25

C. Struktur Organisasi Loka Riset Perikanan Tuna (LRPT)

Adapun struktur organisasi dan pejabat struktural yang duduk

dalam organisasi Loka Riset Perikanan Tuna terlihat pada Bagan

dibawah ini.

Gambar 2.2 Struktur Organisasi LRPT TA2019.

LRPT memiliki struktur organisasi yang dipimpin oleh kepala

Loka Riset Perikanan Tuna dan empat bagian dibawahnya yaitu

Urusan Tata Usaha mempunyai tugas melakukan urusan tata usaha,

keuangan, kepegawaian, perlengkapan, dan rumah tangga, serta

penyusunan laporan. Subseksi Tata Operasional mempunyai tugas

melakukan penyusunan rencana, program dan anggaran,

penyebarluasan hasil riset serta pemantauan dan evaluasi. Subseksi

Pelayanan Teknis Mempunyai tugas melakukan pelayanan teknis,

pengelolaan sarana dan prasarana, dan kerja sama riset. Kelompok

Jabatan Fungsional mempunyai tugas melaksanakan kegiatan

penelitian sumberdaya perikanan tuna dan sejenisnya (tuna like-

species) dan kegiatan lain sesuai dengan tugas masing-masing

jabatan fungsional berdasarkan peraturan perundang-undangan.

Page 36: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

26

Laboratarium histologi merupakan laboratarium yang terdapat

di LRPT dan mulai berproses pada tahun 2011. Didalam

Laboratorium histologi terdapat 2 ruangan antara lain ruang Lab.

Basah dan Lab. Kering (analisa). Fokus penelitian pada

Laboratorium histologi LRPT yaitu pengamatan TKG ikan betina

secara mikroskopis.Penentuan TKG ikan dimulai dari pembuatan

preparat gonad secara histologi hingga analisis. Pembuatan preparat

dilakukan di Lab.Basah dan proses analisa dilakukan di Lab. Kering.

Organisasi Laboratorium histologi meliputi kepala

Laboratorium histologi yaitu Hety Hartati, S.Pi, penyelia Laboratorium

histologi yaitu Gussasta Levi A., S.S.T.Pi, dua orang analis yaitu

Indrastiwi Pramulati.,S.Si dan Desy Shintya Irene,S.Kel. Sampel

yang dianalisis adalah sampel gonad ikan betina yang berasal dari

lokasi pengambilan data LRPT.

Page 37: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

27

BAB III

URAIAN KEGIATAN

A. Kegiatan Enumerasi

Mengikuti kegiatan enumerasi yang dilakukan selama 4 hari di

Benoa, bertujuan untuk mengetahui bagaimana cara enumerator

mengumpulkan data hasil tangkapan ikan segar dan ikan beku.

Kegiatan pengumpulan data di perusahaan dilakukan dengan

mencatat bobot dan panjang hasil tangkapan.

Gambar 3.1 (a) prosespenimbangan ikan tuna. (b) pengukuran

pada ikan tuna sirip kuning. (c) penulisan hasil penimbangan dan pengukuran pada form sampling yang telah disediakan.

a b

c

Page 38: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

28

Berikut jenis-jenis ikan beserta ciri-ciri khusus hasil identifikasi

secara visual di lapangan:

1. Tuna Sirip Kuning (Thunnus albacores)

Gambar 3.2 Tuna sirip kuning (Dokumentasi pribadi).

a) Badan ramping dan memanjang,

b) Finlet berwarna kuning dengan tepi garis hitam sangat

tipis,

c) Keel berwarna hitam.

2. Tuna Mata Besar (Thunnus obesus)

Gambar 3.3 Tuna mata besar (Dokumentasi pribadi).

a) Bentuk tubuh lebih bulat dan lebih pendek,

b) Diameter mata lebih besar terlihat jelas bagian kornea

mata dengan lensa mata,

Page 39: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

29

c) Finlet berwarna kuning dengan tepi garis hitam tebal,

d) Keel berwarna hitam keabu-abuan.

3. Tuna Sirip Biru Selatan (Thunnus maccoyii)

Gambar 3.4 Tuna sirip biru selatan (Dokumentasi pribadi).

a) Finlet berwarna kuning hitam dengan ujung tepi

berwarna putih tipis,

b) Bagian perut badan berwarna putih perak,

c) Keel berwarna kuning.

4. Albakora (Thunnus alalunga)

Gambar 3.5 Tuna albakora (Dokumentasi LRPT, 2019).

a) Finlet berwarna putih,

b) Sirip dada sangat panjang mencapai sirip punggung

kedua,

c) Keel berwarna hitam.

Page 40: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

30

B. Pengumpulan Sampel Ikan

Spesies ikan yang diambil adalah spesies ikan layang. Ikan

layang dipilih karena merupakan ikan pelagis kecil dan pada ukuran

15cm telah terdapat gonad yang bisa diamati. Ikan yang digunakan

diambil di pasar Kedonganan, Jimbaran, Bali pada hari Sabtu

tanggal 28 September 2019.

Adapun klasifikasi ikan layang Menurut Saanin (1984) vide

Simbolon (2011), sebagai berikut :

Kelas : Pisces

Sub kelas : Teleostei

Ordo : Percomorphi

Sub ordo : Percoidae

Famili : Carangidae

Sub Famili: Carangidae

Genus : Decapterus

Spesies: Decapterus spp.

Gambar 3.6. Gambar Identifikasi Ikan Layang (Dokumentasi pribadi).

Page 41: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

31

C. Pengambilan Data Biologis Ikan

Proses pengambilan data biologis ikan layang merupakan

tahap pertama dalam kegiatan histologi. Pengambilan data biologis

dilakukan pada hari sabtu, 28 Oktober 2019 di Loka Riset Perikanan

Tuna (LRPT) Denpasar, Bali. Alur Pengambilan Data biologisikan

layang dapat lihat pada gambar 3.7,

Gambar 3.7. Alur Pengambilan data biologis ikan layang

Sebelum pengambilan data biologis ikan dilakukan, hal

pertama yang harus dilakukanyaitu pengambilan gambar ikan.

Pengambilan gambar tersebut dilakukan pada latar belakang

berwarna putih dan diberi penggaris. Setelah pengambilan foto

selesai, maka selanjutnya ikan yang akan dibedah dan diberi nomor

urut agar data yang dihasilkan tidak tertukar satu sama lain. kedua

yaitu pengukuran panjang cagak. Pengukuran panjang cagak

dilakukan dengan cara meletakkan ikan diatas papan ukur yaitu

Pengambilan Data Panjang CagakIkan

Pengambilan Data Panjang Total Ikan

Pengambilan Data Berat Ikan

Pengambilan Data Berat Gonad Ikan

Pengambilan Gambar Ikan Layang

Page 42: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

32

mulai dari ujung mulut hingga pangkal ekor kemudian dicatat

hasilnya. Ketiga yaitu pengukuran panjang total dilakukan dengan

cara yang sama seperti mengukur panjang cagak yaitu meletakkan

ikan diatas papan ukur kemudian mulai diukur dari ujung mulut

hingga ujung ekor ikan. Setelah didapatkan ukuran panjang ikan,

kemudian tahap keempat yaitu ikan ditimbang menggunakan

timbangan untuk mendapatkan berat ikan. Tahap kelima yaitu

pembedahan perut ikan untuk pengambilan gonad. Perut ikan

dibedah menggunakan Dissecting set mulai dari anus menuju ke

dada secara horizontal, lalu gonad diambil secara hati-hati agar tidak

mudah rusak. Gonad yang telah diambil tersebut lalu ditimbang

beratnya menggunakan timbangan digital dan dicatat hasilnya.

Gonad yang telah diambil dimasukkan kedalam botol sampel dan

diberi larutan formalin 10% agar gonad tetap awet dan tidak mudah

rusak sehingga gonad dapat digunakan dalam proses pegamatan

selanjutnya.

D. Pembuatan Preparat Sampel Gonad Ikan

Pembuatan preparat dilakukan di laboratorium LRPT

Denpasar, Bali.Sampel yang digunakan adalah sampel gonad ikan

layang betina. Tahapan dari pembuatan preparat dapat dilihat pada

gambar 3.8.

Page 43: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

33

Gambar 3.8. Alur Pembuatan Preparat Sampel Gonad

Adapun langkah kerja dalam pembuatan preparat sampel gonad

secara histologi antara lain :

1. Pemotongan sampel

Tahap pertama yaitu tahap pemotongan sampel.

Pemotongan dilakukan dengan menggunakan pisau bedah dan

Pemotongan Sampel

Pengawetan (Fiksasi)

Dehidrasi

Penanaman Sampel (Blocking)

Pemotongan (Sectioning)

Pewarnaan (Staining)

Penutupan Sampel (Covering)

Analisis

Hasil

Page 44: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

34

pinset untuk menjepit gonad. Sampel gonad dalam keadaan

utuh diambil pada bagian tengah gonad, titik tersebut

merupakan titik yang mewakili seluruh gonad. Tahap

pemotongan dapat dilihat pada gambar 3.9.

Gambar 3.9. Pemotongan sampel gonad.

Pemotongan sampel dilakukan secara hati-hati dengan

ketebalan kurang lebih 1mm untuk menghindari kandungan air

yang berlebihan pada irisan sampel gonad tersebut, karena

apabila sampel terlalu tebal dan proses selanjutnya tidak

berjalan sempurna maka bagian tengah sampel akan

mengalami pembusukan atau berjamur. Sampel yang masih

sisa disimpan kembali pada botol sampel untuk cadangan

apabila terjadi proses yang gagal selama pengamatan

sehingga dapat dilakukan pengamatan ulang menggunakan

sampel yang masih tersisa.

Page 45: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

35

2. Pengawetan (Fiksasi)

Sampel gonad yang telah dipotong dimasukkan

kedalam tissue cassette yang sebelumnya telah diberi kode

sampel menggunakan pensil. Tissue cassette yang telah

berisi sampel tersebut kemudian selanjutnya direndam dalam

larutan formalin 10% selama ± 24 jam, proses ini disebut

dengan proses fiksasi.

Gambar 3.10. (a) Memasukkan gonad ke tissue casette.

(b) Proses Fiksasi.

Fiksasi bertujuan untuk mempertahankan elemen-elemen

jaringan agar tetap sama dalam bentuk, warna dan ukurannya.

Selain itu, fiksasi juga berfungsi agar jaringan lebih mudah

menyerap zat warna.

3. Dehidrasi

Dehidrasi sendiri berarti pengurangan cairan yang

berada pada sampel gonad, dalam hal ini yang dimaksud

cairan adalah air. Air harus dikurangi karena akan mengganggu

proses selanjutnya yaitu pada saat perendaman pada parafin,

a b

Page 46: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

36

jika masih terdapat air maka parafin tidak dapat menembus

jaringan sehingga akan berpengaruh pada tahap selanjutnya

dan sampel akan hancur atau susah pada saat pemotongan

(sectioning). Dehidrasi dilakukan dengan menggunakan alat

Automatic Tissue Processor (ATP). Untuk tahapan dehidrasi

dapat dilihat dalam diagram alur pada gambar 3.11.

Gambar 3.11 Alur dehidrasi dalam proses preparasi sampel

gonad.

Tiap-tiap komponen tersebut ditempatkan dalam gelas

berukuran besar dan sampel dalam tissue casette ditempatkan

pada keranjang berbentuk tabung yang kemudian dipasang pada

alat. Waktu yang diperlukan untuk satu kali running yaitu 8 jam.

Dalam penggunaan alat ATP tidak perlu memindahkan objek

dari larutan satu ke larutan lainnya, karena ATP akan bekerja

secara otomatis sesuai waktu yang telah di setting. Proses

running menggunakan ATP dapat dilihat pada gambar 3.12.

Alkohol 70% Alkohol 70% Alkohol 90%

Alkohol 90% Alkohol Absolut Xylene

Xylene Paraffin Paraffin

Page 47: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

37

Gambar 3.12. (a) Memasukkan keranjang ATP kedalam ATP.

(b)Dehidrasi menggunakan ATP.

4. Penanaman sampel (blocking)

Blocking yaitu proses penanaman sampel gonad dalam

parafin yang bertujuan untuk memudahkan dalam proses

pemotongan (sectioning). Parafin padat dimasukkan kedalam

parafin dispanser bersuhu ± 60°C agar mencair, kemudian

sampel gonad yang telah melewati tahap dehidrasi lalu

diangkat dan diletakkan pada baskom plastik. Base mould diisi

dengan parafin cair hingga setengah wadah menggunakan

parafin dispanser lalu gonad dikeluarkan dari tissue casette dan

diletakkan pada base mould berisi parafin cair dengan posisi

sejajar dan ditengah, lalu ditutup menggunakan tissue casette

yang terdapat kode gonad ikan tersebut kemudian dialiri parafin

cair lagi hingga penuh dan menutup semua area. Base mould

diangkat dan diletakkan diatas cold plate agar parafin cepat

dingin dan mengeras. Dalam tahap blocking ini, pemindahan

sampel dari tissue cassette ke cairan parafin dalam base mould

a b

Page 48: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

38

harus dilakukan dengan cepat agar gonad tidak kering dan

menempel pada tissue cassette sehingga susah untuk

pengambilannya. Proses blocking dapat dilihat pada gambar

3.13.

Gambar 3.13. Penanaman sampel/blocking (penuangan parafin

pada base mould).

5. Pemotongan (sectioning)

Sectioning atau pemotongan sampel dilakukan untuk

mendapatkan potongan jaringan gonad yang sangat tipis

menggunakan alat pemotongan yang bernama microtome dan

pisau pemotong (microtome blade) dengan ketebalan 5 µm.

Setelah parafin mengeras, balok parafin dikeluarkan dari base

mouldmenggunakan pisau secara hati-hati agar parafin tidak

pecah. Blok paraffin tersebut selanjutnya dibersihkan bagian

pinggir tissue cassette dari parafin yang berceceran dan juga

dilakukan pemotongan parafin yang tidak terdapat gonad

didalamnya menggunakan pisau, agar proses sectioning dapat

berjalan dengan lancar pada saat pemotongan menggunakan

Page 49: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

39

microtome tidak mengenai pinggiran tissue cassette sehingga

pita parafin yang dihasilkan bagus dan tepat pada sasaran

yaitu jaringan gonad.

Gambar 3.14. Pemotongan Blok Parafin.

Blok parafin yang telah rapi kemudian dipasang pada

microtome dan jaraknya diatur sedemikian rupa sehingga jarak

antara balok parafin dan microtome blade tidak terlalu dekat

atau jauh, jika jaraknya terlalu dekat maka dikhawatirkan

sampel gonad dalam parafin akan terpotong habis. Dalam

pengaturan microtome ini hal yang perlu diperhatikan yaitu

penguncian engkol pemutar sampel, karena apabila engkol

pemutar sampel tidak dikunci pada saat pengaturan maka

ditakutkan jari kita akan terkena microtome blade, sehingga

perlu sangat berhati-hati dalam pengoperasiannya. Apabila

jarak antara balok parafin dan microtome blade telah sesuai

dan ketebalan sampel yang diinginkan telah sesuai maka

selanjutnya kunci dibuka dan pemutar sampel diputar searah

jarum jam hingga parafin terpotong membentuk pita parafin.

Page 50: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

40

Gambar 3.15. proses pemotongan (sectioning).

Pita parafin yang berisi sampel gonad kemudian diambil

menggunakan pinset dikedua ujung lalu dimasukkan kedalam

water bath berisi air bersuhu 45-50°C sambil sedikit ditarik agar

parafin merenggang sempurna dan tidak kusut atau bertumpuk.

Setelah pita parafin merenggang sempurna, pita parafin

tersebut diambil menggunakan object glass secara berhati-hati

agar pita parafin menempel pada object glass. Object glass

berisi pita parafin dan sampel gonad kemudian diletakkan pada

hot plate selama ±2 jam dengan suhu 50°C agar object glass

mengering dan pita parafin menempel sempurna pada object

glass. Proses pemotongan dapat dilihat pada gambar 3.16.

Gambar 3.16. (a) peletakan pita parafin dalam water bath. (b)

proses pengeringan preparat pada hot plate.

a b

Page 51: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

41

6. Pewarnaan (staining)

Preparat yang telah kering selanjutnya dilakukan

perwarnaan. Pewarnaan berfungsi untuk memberikan warna pada

jaringan agar dapat mempermudah proses identifikasi

menggunakan mikroskop. Prinsip pewarnaanya itu memasukkan

zat warna pada jaringan. Zat warna yang dipakai yaitu hematoxilin

dan eosin. Hematoxilin berfungsi untuk mewarnai inti sel, karena

inti sel bersifat asam dan hematoxilin bersifat basa, sedangkan

eosin berfungsi untuk mewarnai sitoplasma karena sitoplasma

bersifat basa dan eosin bersifat asam. Urutan dalam proses

staining dapat dilihat pada gambar 3.17.

Gambar 3.17.Tahapan Pewarnaan Preparat Gonad

Sebelum dimasukkan kedalam larutan pewarna, object glass

yang berisi potongan sampel yang sudah kering ditata pada

staining rack, kemudian staining rack dimasukkan kedalam larutan

Xylene Alkohol Absolut Alkohol 90%

Aquadest Hematoxylin Aliran Air

Eosin Aliran Air Alkohol 90%

Alkohol Absolut Xylene

Page 52: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

42

pewarna secara berurutan dan sesuai dengan waktu yang

ditetapkan.

Pertama dimasukkan kedalam larutan xylene, hal ini

berfungsi untuk melunturkan paraffin yang terdapat dalam jaringan,

lalu dimasukkan kedalam alkohol absolute dan alkohol 90% hal

tersebut berfungsi untuk redehidrasi yaitu memasukkan cairan

kembali dalam jaringan, selanjutnya dimasukkan kedalam aquades

untuk menetralkan jaringan, lalu masuk kedalam pewarnaan yaitu

hematoxylin, kemudian diambil dan dialiri air agar zat warna yang

terdapat pada jaringan tidak terlalu pekat, lalu dimasukkan kembali

kedalam zat warna eosin untuk mewarnai sitoplasma, dan

dimasukkan kedalam aliran air kembali.

Setelah masuk ke zat warna, cairan di dalam jaringan harus

dikurangi agar preparat tidak mudah busuk dan berubah warna

dengan cara memasukkan kedalam larutan pencuci yaitu alkohol

90%, alkohol absolute dan terakhir larutan xylene agar jaringan

menjadi kering dan dapat di identifikasi menggunakan mikroskop.

Setelah proses staining selesai, maka preparat di letakkan diatas

hot plate agar cepat kering sebelum proses covering.

Page 53: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

43

Gambar 3.18. (a) Proses staining. (b) perendaman preparat

kedalam larutan hematoxylin.

7. Penutupan (Covering)

Covering yaitu proses penutupan object glass. Dalam

proses penutupan ini, menggunakan lem entelan sebanyak ±3

tetes agar object glass dan cover glass dapat melekat

sempurna. Proses covering harus dilakukan secara berhati-

hati agar tidak terdapat gelembung udara diantara object

glass dan cover glass, hal tersebut sangat penting karena

apabila terdapat gelembung udara maka objek tidak dapat

diamati menggunakan mikroskop. Setelah cover glass

dipasang, maka selanjutnya informasi sampel yang diukur

pada object glass ditutup menggunakan kertas label. Langkah

covering dapat dilihat pada gambar3.19.

a b

Page 54: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

44

Gambar 3.19.(a) Covering (pemberian lem entelan).

(b) penutupan dengan cover glass.

E. Klasifikasi Tingkat Kematangan Gonad (TKG)

Dari analisis didapatkan hasil bahwa untuk ikan layang

berjenis kelamin betina dalam 1 preparat terdapat beberapa

tingkatan perkembangan oosit. Pengamatan tingkat kematangan

gonad ikan layang dapat dilihat pada gambar 3.20.

Gambar 3.20. Hasil pengamatan TKG secara histologi menggunakan

mikroskop compound dengan perbesaran 10x.

Dari 90 ekor ikan, diperoleh 55 preparat gonad betina. Hasil

penelitian secara histologi menunjukkan fase oosit didominasi oleh

fase hydrated stage. Beberapa fase yang ditentukan mengacu kepada

Unyolked Migratory nucleus

Hydrated stage

Early yolk

Advance Yolk

a b

Page 55: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

45

kriteria Farley dan Davis (1999). Hasil tingkat perkembangan oosit

dalam gonad ikan layang yang diamati yaitu :

1. Unyolked stage: Sel berukuran kecil, berbentuk bulat atau oval

dan begitu pun dengan inti selnya, inti sel masih terlihat bulat,

dalam pengamatan terlihat bahwa sel berwarna ungu pekat.

Seperti pada gambar 3.21.

Gambar 3.21. Unyolked Stage (belum berkembang).

2. Early yolked stage : Didapatkan hasil bahwa sel berukuran

lebih besar disbanding fase unyolked stage, dan masih

terdapat inti sel yang jelas, inti sel dan sel masih berbentuk

bulat atau oval, terdapat butiran-butiran yolk (kuning telur)

disekitar sel tetapi belum terlalu nampak. Fase Early yolked

stage dapat dilihat pada gambar 3.22.

Unyolked Stage

Page 56: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

46

Gambar 3.22. Early yolked stage (berkembang).

3. Advanced yolked stage : Didapatkan hasil bahwa sel semakin

membesar. Inti sel juga terlihat besar ditengah, sel mulai

terlihat banyak butiran kuning telur pada sel dan oil droplet

(gelembung lemak) juga mulai nampak.

Gambar 3.23. Advanced yolked stage (permulaan matang).

Advanced yolked

Early Yolked

Page 57: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

47

4. Migratory nucleus: didapatkan hasil bahwa sel berukuran

besar, Inti sel sudah berada dipinggir dan bahkan tidak terlihat

adanya inti sel, sel telur dipenuhi dengan bulatan-bulatan

kuning telur dan oil droplet semakin banyak. Fase Migratory

nucleus dapat dilihat pada gambar 3.22.

Gambar 3.24. Migratory nucleus (hampir matang).

5. Hydrated stage : didapatkan hasil bahwa bentuk sel telur tidak

beraturan, sel mulai kosong tanpa adanya butiran kuning telur,

ukuran sel telur sangat besar dan nampak jelas.

Gambar 3.25. Hydrated stage (matang/hidrasi)

Migratory nucleus

Hydrated

Page 58: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

48

Hasil pengamatan klasifikasi perkembangan gonad

berdasarkan analisis preparat ditemukan bahwa keberadaan folikel

postovulasi (POF) mendominasi ditemukan pada sampel gonad ikan

layang. POF merupakan ciri-ciri khusus ikan memijah. Hal Ini

menunjukkan bahwa ikan termasuk dalam kelas dewasa (Mature).

Gambar 3.26. Folikel Postovulasi (POF).

F. Diameter Telur

Pengukuran diameter telur dilakukan di bawah mikroskop

yang dilengkapi mikrometer okuler yang telah ditera sebelumnya

dengan mikrometer obyektif. Pengukuran dilakukan pada

pembesaran 10 kali.

Proses perhitungan diameter telur dapat dilihat pada gambar

3.27.

POF

Page 59: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

49

Gambar 3.27. Pengukuran diameter telur.

Hasil perhitungan diameter telur ikan layang adalah sebagai

berikut :

Tabel 3.1. Diameter Telur

No Tingkat perkembangan oosit Diameter oosit

1. Unyolked stage 64,50 μm –140,66 μm

2. Early yolked stage 112,26 μm –260,44 μm

3. Advanced yolked stage 205,87μm –307,71 μm

4. Migratory nucleus stage 225,10 μm –611,05 μm

5. Hydrated stage 385,28 μm –662,42 μm

Rata-rata ukuran diameter telur ikan layang pada setiap

perkembangan oosit yaitu Unyolked stage 93,42 μm, Early yolked

stage 191,96 μm, Advanced yolked stage 277,96 μm, Migratory

nucleus stage 1593,167 μm dan Hydrated stage 498,26 μm.

G. Fekunditas

Perhitungan fekunditas sangatlah penting untuk memprediksi

berapa banyak jumlah larva atau benih yang akan dihasilkan oleh

individu ikan. Di laboratorium histologi LRPT kegiatan fekunditas

menggunakan metode gravimetrik yaitu perhitungan fekunditas

Page 60: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

50

berdasarkan perbandingan berat gonad total dibanding berat gonad

yang diamati. Langkah-langkah dalam perhitungan fekunditas dapat

dilihat pada gambar 3.28:

Gambar 3.28. Alur perhitungan fekunditas.

Gonad ikan utuh diambil kemudian ditimbang berat totalnya

(Wg) menggunakan timbangan digital dan gonad tersebut diambil

berat Sub-sampel sekitar 0,5g-1,0g (Ws) dengan mengikuti

Letakkan gonad di cawan pentri

Cacah Telur dan pisahkan dari kotoran

Ambil telur menggunakan pipet tetes

Pindahkan telur ke cawan Bogorov

Nyalakan Mikroskop stereo dan komputer

Sampel diamati dibawah Mikroskop stereo

Hitung jumlah gonad menggunakan handtally counter

Hasil

Penimbangan gonad ikan layang

Page 61: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

51

penelitian sebelumnya oleh Farley dan Davis (1999). Gonad sampel

yang telah ditimbang diletakkan dalam cawan petri dan ditambahkan

aquadest kemudian dipisahkan dari selaputnya menggunakan

spatula dan jarum ose. Pemisahan telur dan selaputnya harus

dilakukan secara berhati-hati agar telur tidak pecah sehingga tidak

mengganggu proses perhitungan. Setelah telur terpisah dari

selaputnya, telur dipindahkan ke cawan bogorov menggunakan pipet

tetes kemudian dihitung dibawah mikroskop. Perhitungan telur

dilakukan dengan menggunakan mikroskop stereo dengan

perangkat PC. Perhitungan jumlah telur menggunakan mikroskop

stereo dilakukan dengan cara mengintip object pada lensa okuler

mikroskop dan menghitung jumlahnya menggunakan handtally

counter. Sedangkan apabila menggunakan mikroskop okuler yang

disambungkan ke PC, perhitungan dapat dilakukan dengan cara

melihat pada layar monitor PC dan menghitung jumlahnya

menggunakan handtally counter. Kelebihan menggunakan

mikroskop stereo yaitu analis tidak perlu lelah untuk mengintip

mikroskop selain itu juga analis dapat melihat telur dengan jelas

serta dapat mengetahui tingkat kematangan telurnya. Kegiatan

perhitungan fekunditas dapat dilihat pada gambar 3.29 :

Page 62: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

52

Gambar 3.29. penampakan telur menggunakan

mikroskop stereo.

Jumlah fekunditas ikan layang berkisar antara 662,2 -

47.129,8 dengan rata-rata 12.264.3 butir pada kisaran panjang total

17,7-22,9 cm dengan bobot gonad seberat 1,02 -7,70 gram.

H. Hubungan Panjang bobot

Hubungan panjang-bobot dapat menunjukkan pola

pertumbuhan ikan layang. Jumlah ikan layang yang diukur selama

praktek sebanyak 90 ekor, terdiri dari jenis kelamin jantan 35 ekor

dan betina 55 ekor. Model hubungan panjang-bobot ikan betina

disajikan pada gambar berikut:

Gambar 3.30. Hubungan panjang total & bobot ikan layang.

W= 0.017L2.784

R² = 0.588

n =90

0

20

40

60

80

100

120

0 5 10 15 20 25

Bo

bo

t ik

an

(g

ram

)

panjang ikan (cm)

Hubungan panjang total (TL) dan Bobot

Ikan

Page 63: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

53

Gambar 3.31. Hubungan panjang cagak & bobot ikan layang.

Hasil analisis hubungan panjang bobot yang berjumlah 90

ekor terlihat bahwa hubungan panjang total-bobot ikan adalah W =

0,017 L�.��� dengan nilai b sebesar 2,784. Sedangkan hasil analisis

hubungan panjang cagak-bobot ikan adalah W =0,022 L�.��� dengan

nilai b sebesar 2,773.

Nilai koefisien regresi (b) menunjukkan adanya keeratan

hubungan antara panjang dan berat tubuh ikan. Hubungan panjang

berat ikan Layang dapat diketahui bahwa pola pertumbuhan

bersifat isometrik dengan nilai brata-rata sebesar 2,78.

W = 0.022L2.773

R² = 0.764

n= 90

0

20

40

60

80

100

120

0 5 10 15 20 25

bo

bo

t ik

an

(g

ram

)

panjang ikan (cm)

Hubungan panjang cagak (FL) dan bobot

ikan

Page 64: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

54

BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Kesimpulan yang dapat diambil dari hasil praktek kerja lapang

adalah sebagai berikut :

a. Kegiatan di laboratorium histologi LRPT menitikberatkan pada

perkembangan gonad ikan dengan pengamatan tingkat/stadium

kematangan secara mikroskopik melalui jaringan gonadnya,

perhitungan fekunditas dan diameter telur. Metode dipilih

sesuai dengan keahlian staf laboratorium serta ketersedian

peralatan yang ada untuk fokus pada penelitian.

b. Pola pertumbuhan ikan layang di perairan selat Bali bersifat

isometrik, karena kisaran nilai b <3 yaitu rata-rata sebesar 2,784

pada hubungan panjang total, dan 2,773 pada hubungan

panjang cagak.

c. Rata-rata ukuran diameter telur ikan layang pada setiap

perkembangan oosit yaitu Unyolked stage sebesar 93,42 μm,

Early yolked stage 191,96 μm, Advanced yolked stage 277,96

μm, Migratory nucleus stage 1593,167 μm dan Hydrated stage

498.26 μm.

d. Jumlah fekunditas ikan layang berkisar antara 662,2 - 47.129,8

dengan rata-rata 12.264,3 butir.

Page 65: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

55

B. Saran

Adapun saran yang dapat disampaikan oleh penulis antara lain :

a. Perlu adanya penambahan waktu PKL agar dapat lebih

mengetahui tentang proses kegiatan-kegiatan yang dilakukan

oleh Loka Riset Perikanan Tuna. Maksimal waktu yang

dibutuhkan yaitu 2 bulan.

b. Pengambilan sampel perlu memperhatikan kisaran ukuran ikan

terkecil hingga terbesar, sehingga dapat diketahui

perkembangan ikan yang belum dewasa (immature) dan ikan

dewasa (mature).

Page 66: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

56

DAFTAR PUSTAKA

Anonimous. 2011. Biologi ikan layang.http://perikananhangtuah.blog

spot.com/ 2011/04/biologiikan-layang.html.diakses 20 Januari

2014

Bagenal. T. 1978. Methods for Assessment of Fish Production in

Fresh Waters.Blackwell Scientific Publication Ltd. Oxford. 165-

178

Dahlan, Muh.Arifin. 2012. Keragaman Populasi Dan Biologi

Reproduksi Ikan Layang (Decapterus Macrosoma BLEEKER

1841) Di Selat Makassar, Laut Flores Dan Teluk Bone.

Effendie, M. l.1979.Metoda biologi peikanan.Yayasan Dewi Sri.

Bogor. 112 hal.

Nontji , A , 2005. Laut Nusantara Penerbit Djambatan, Jakarta.

Nielson,J.S. 1983. Fishes of the world.John Wiley and

Sons.NewYork. 600p.

Ongkers, O.T.S., Pattikawa, J.A., Rijoly, F., 2016. Aspek Biologi Ikan

Layang (decapterus ruselli) di perairan Latuhalat, Kecamatan

Nusaniwe, Pulau Ambon. Omni-Akuatika 12.

PPN Pekalongan 2005. Statistik Produksi Pelabuhan Perikanan

Nusantara Pekalongan, 2004 Pelabuhan Perikanan Nusantara

Pekalongan.

Pauly,D.,1984. Some Simple Methods for the Assessment of Tropical

Fish Stock, FAO Rome.

Page 67: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

57

Saanin H.1984. Taksonomi dan Kunci Determinasi Ikan I dan II

Penerbit Pusaka Bandung.

Sukimin, S.,lsdrajat S.,& Yon Vitner. 2002. Penelitian. Penerbit CV.

Alfabeta. Bandung. Petunjuk praktikum biologi

perikanan.Fakultas 158 hal. Perikanan dan llmu Kelautan.

Institut Pertanian Bogor. Bogor.

Yanuarto, Wanda Nugroho. 2015. Deskripsi Partisipasi Aktif, Dan

Kemampuan Komunikasi Matematis Mahasiswa Pada Mata

Kuliah Geometri Analitik Bidang Melalui Penerapan Lesson

Study. Purwokerto : Universitas Muhammadiyah Purwokerto.

Page 68: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

58

Lampiran 1. Surat permohonan izin PKL

Page 69: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

59

Lampiran 2 . Surat Persetujuan PKL

Page 70: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

60

Lampiran 3. Surat Pengantar PKL

Page 71: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

61

Lampiran 4. Jurnal Harian PKL

Page 72: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

62

Page 73: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

63

Page 74: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

64

Page 75: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

65

Page 76: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

66

Page 77: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

67

Page 78: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

68

Page 79: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

69

Page 80: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

70

Page 81: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

71

Page 82: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

72

Page 83: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

73

Page 84: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

74

Page 85: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

75

Page 86: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

76

Page 87: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

77

Page 88: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

78

Page 89: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

79

Page 90: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

80

Page 91: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

81

Page 92: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

82

Page 93: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

83

Page 94: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

84

Page 95: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

85

Page 96: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

86

Page 97: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

87

Page 98: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

88

Page 99: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

89

Page 100: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

90

Page 101: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

91

Page 102: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

92

Page 103: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

93

Page 104: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

94

Page 105: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

95

Page 106: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

96

Page 107: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

97

Page 108: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

98

Page 109: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

99

Page 110: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

100

Page 111: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

101

Page 112: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

102

Page 113: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

103

Lampiran 5. Halaman Pengesahan Draf Laporan

Page 114: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

104

Lampiran 6. Dokumentasi Kegiatan PKL

Seminar Awal PKL

Monitoring di pelabuhan Benoa Kegiatan sampling hasil tangkapan

Pengukuran panjang ikan pengambilan sampel ikan di pasar kedonganan

Page 115: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

105

Pengukuran Panjang Ikan Pengambilan Gonad

Penimbangan Berat Ikan Proses Fiksasi

Mencatat Hasil Pengukuran Dan Penimbangan Berat Ikan

Page 116: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

106

Membaca buku di perpustakaan Mencuci Botol Sample

Penulisan Kode Ikan Pada Tissue Casatte

Pemotongan Sampel

Memasukkan Tissue Casatte Ke Keranjang ATP

Mempersiapkan Larutan

Page 117: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

107

Memasukkan Keranjang ke mesin ATP

Memasukkan Parafin Padat Ke Parafin Dispenser

Penanaman Sampel Pemotongan Blok Sampel

Sectioning Fekunditas

Page 118: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

108

Pemisahan Telur Dengan Selaputnya

Menghitung Fekunditas Menghitung Diameter Telur

Memindahkan telur ke cawan bogorov

Page 119: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

109

Post Test Foto Bersama Pembimbing PKL (Ibu Hety Hartaty , S.Pi )

Senam Bersama Karyawan LRPT Mencari Literatur Di Perpustakaan LRPT

Seminar Akhir PKL Foto Bersama Analis Histologi

Page 120: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

110

Lampiran 7. Peralatan yang digunakan

Dissecting set Botol Sampel Timbangan Analitik

Rak Preparat Base Mould Staining Jar

Lemari Asam Microtome Water Bath

Hot plate Parafin Dispanser Cold Plate

Page 121: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

111

Jas Lab Sendal Kodok Baskom plastik

Mesin ATP Mikroskop Stereo Zeiss Mikroskop Trinokular

Pipet Tetes Spatula Jarum Ose

Bogorov Botol Semprot Cawan Pentri

Page 122: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

112

Handtally Counter Pisau Microtome Digital Timer

Lemari Sampel Kotak Preparat Timbangan Digital

Kalkulator Alat Tulis Penggaris

Kuas Pisau Diamond Pen

Page 123: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

113

Lampiran 8. Bahan yang digunakan

Sampel Gonad Masker Glove

Alkohol 70% Alkohol 90% Alkohol Absolut

Hematoxilin Eosin Aquadest

Formalin 10% Xylene Parafin

Page 124: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

114

Kertas Kalkir Tissue Tissue Casette

Page 125: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

115

Lampiran 9. Perhitungan Diameter Telur

Pengukuran Diameter Telur Pada Fase Unyolked Stage

Pengukuran Diameter Telur Pada Fase Early Yolked Stage

Pengukuran Diameter Telur Pada Fase Advanced Yolked Stage

Page 126: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

116

Pengukuran Diameter Telur Pada Fase Migratory Nucleus Stage

Pengukuran Diameter Telur Pada Fase Hydrated Stage

Page 127: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

117

Lampiran 10. Surat Keterangan / Sertifikat

Page 128: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT … Tingkat Kematanga… · LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENENTUAN TINGKAT KEMATANGAN GONAD, ... Gambar 3.16 (a) Peletakan pita parafin

118