pola ruang pekalongan utara.docx

7
Dalam arahan rencana pola ruang kawasan lindung, Kecamatan Pekalongan Utara ditetapkan dalam kawasan lindung kota sebagai berikut : 1. Kawasan perlindungan setempat Pada kawasan perlindungan setempat meliputi : a. Sempadan sungai; kawasan sempadan sungai bertanggul ditetapkan di Sunga Kupang, Sungai Gawe, Sungai Banger Lama, Sungai Gabus; dan kawasan sempadan sungai tidak bertanggul ditetapkan di Sungai Meduri dan Sungai Bremi b. Sempadan Pantai dipeuntukkan perlindungan pantai dari erosi dan abrasi serta perlindungan untuk mangrove dan terumbu karang yang berlokasi di semua Kelurahan di Kecamatan Pekalongan Utara. 2. Kawasan cagar budaya Di Kecamatan Pekalongan Utara, kawasan cagar budaya meliputi : kawasan heritage Lapangan Jetayu di Kelurahan Panjang Wetan dan kawasan tradisi Syawalan di Kelurahan Krapyak Lor dan Kelurahan Krapyak Kidul. 3. Ruang terbuka hijau (RTH) kota Rencana pengembangan RTH publik kota di Pekalongan Utara, meliputi : a. Taman kota yang terdistribusi di Kecamatan Pekalongan Utara; b. Sempadan pantai di pesisir utara wilayah kota; c. Sempadan sungai; d. Kawasan hutan kota yang terletak di Kelurahan Krapyak Lor;

Transcript of pola ruang pekalongan utara.docx

Page 1: pola ruang pekalongan utara.docx

Dalam arahan rencana pola ruang kawasan lindung, Kecamatan

Pekalongan Utara ditetapkan dalam kawasan lindung kota sebagai

berikut :

1. Kawasan perlindungan setempat

Pada kawasan perlindungan setempat meliputi :

a. Sempadan sungai; kawasan sempadan sungai bertanggul

ditetapkan di Sunga Kupang, Sungai Gawe, Sungai Banger

Lama, Sungai Gabus; dan kawasan sempadan sungai tidak

bertanggul ditetapkan di Sungai Meduri dan Sungai Bremi

b. Sempadan Pantai dipeuntukkan perlindungan pantai dari erosi

dan abrasi serta perlindungan untuk mangrove dan terumbu

karang yang berlokasi di semua Kelurahan di Kecamatan

Pekalongan Utara.

2. Kawasan cagar budaya

Di Kecamatan Pekalongan Utara, kawasan cagar budaya meliputi :

kawasan heritage Lapangan Jetayu di Kelurahan Panjang Wetan

dan kawasan tradisi Syawalan di Kelurahan Krapyak Lor dan

Kelurahan Krapyak Kidul.

3. Ruang terbuka hijau (RTH) kota

Rencana pengembangan RTH publik kota di Pekalongan Utara,

meliputi :

a. Taman kota yang terdistribusi di Kecamatan Pekalongan Utara;

b. Sempadan pantai di pesisir utara wilayah kota;

c. Sempadan sungai;

d. Kawasan hutan kota yang terletak di Kelurahan Krapyak Lor;

e. Sempadan saluran drainase primer;

f. Lapangan olahraga;

g. Taman makam pahlawan di Kelurahan Panjang Baru dan

pemakaman umum yang tersebar dalam wilayah kota

h. RTH kawasan pariwisata di Kelurahan Krapyak Lor dan

Kelurahan Panjang Wetan;

i. RTH fasilitas pendidikan, kesehatan, peribadatan;

Page 2: pola ruang pekalongan utara.docx

j. Sempadan polder di Kelurahan Kandang Panjang dan Kelurahan

Krapyak Lor;

k. Sempadan jalan;

l. RTH Pelabuhan Perikanan Nusantara Pekalongan di Kelurahan

Krapyak Lor dan Kelurahan Panjang Wetan;

m. Kawasan konservasi mangrove di pesisir utara kota.

4. Kawasan rawan bencana alam

Kawasan rawan bencana alam yang meliputi rawan bencana rob,

rawan bencana banjir, dan rawan bencana abrasi pada Pekalongan

Utara terdapat di semua Kelurahan (Degayu, Krapyak Lor, Panjang

Wetan, Panjang Baru, Kandang Panjang, dan Bandengan) yang

berbatasan dengan kawasan pesisir di utara kota.

Sedangkan pada kawasan pola ruang kawasan budidaya, meliputi :

1. Kawasan peruntukan pertanian

Di Kecamatan Pekalongan Utara tepatnya di Kelurahan Degayu

terdapat lahan pertanian pangan berkelanjutan dan cadangan

lahan pertanian pangan berkelanjutan di Kelurahan Krapyak Lor

dan Degayu.

2. Kawasan peruntukan perikanan

Rencana kawasan peruntukan perikanan budidaya terbagi atas:

a. Kawasan perikanan budidaya air payau terdapat di 6 Kelurahan

di Kecamatan Pekalogan Utara yang berada di kawasan pesisir

utara kota.

b. Kawasan budidaya air tawar terletak di polder Bandengsari dan

polder Sungai Banger Lama.

c. Sarana dan prasarana perikanan budidaya berupa Balai Benih

Perikanan di Kelurahan Panjang Wetan

Untuk rencana kawasan peruntukan pengolahan hasil perikanan

terletak di 6 (enam) Kelurahan di pesisir utara kota dan pemasaran

hasil perikanan di TPI yang terletak di Kelurahan Panang Wetan

dan supermarket ikan di Keluahan Krapyak Lor.

3. Kawasan peruntukan perumahan

Page 3: pola ruang pekalongan utara.docx

Pada Kecamatan Pekalongan Utara diarahkan rencana kawasan

peruntukan perumahan berkepadatan rendah di semua kelurahan.

4. Kawasan peruntukan perdagangan dan jasa

Kawasan perdagangan dan jasa berupa rencana kawasan

pertokoan modern diarahkan di sepanjang tepi Jl. Raya Tirto, Jl.

Gajah Mada, Jl. Hayam Wuruk, Jl. Dr. Cipto, Jl. Dr. Wahidin, Jl. KH.

Mas Mansyur, Jl. Jenderal Sudirman, Jl. Dr. Setiabudi, Jl. Dr. Sutomo,

Jl. Urip Sumoharjo, Jl. Gatot Subroto, Jl. Hos Cokroaminoto, Jl.

Kartini, Jl. KH. Wahid Hasyim, Jl. Hasanuddin, Jl. Sultan Agung, Jl.

WR. Supratman, dan Jl. Veteran.

5. Kawasan peruntukan perkantoran

Rencana kawasan perkantoran pemerintah di Kecamatan

Pekalongan Utara diarakan di sebagian kawasan Jl. WR. Supratman,

sebagian kawasan Jl. Jetayu, dan sebagian kawasan di Jl. Kusuma

Bangsa di Kelurahan Panjang Wetan.

6. Kawasan peruntukan industri

a. Industri besar; diperuntukkan industri galangan kapal, industri

tekstil dan industri lainnya diarahkan di Keluarahan Krapyak

Lor dan Kelurahan Degayu.

b. Industri menengah; diperuntukkan pengolahan produk-produk

perikanan diarahkan di Kelurahan Panjang Wetan.

c. Industri kecil dan mikro; berupa industri pengeringan ikan

diarahkan di 6 (enam) kelurahan yang berbatasan dengan

pesisir utara kota.

7. Kawasan peruntukan pariwisata

Kawasan peruntukan pariwisata yang meliputi di Kecamatan

Pekalongan Utara yakni pariwisata budaya di Kelurahan Krapyak

Lor; pariwisata alam berupa wisata pantai di Kelurahan Krapyak Lor

dan Kelurahan Panjang Wetan; dan wisata sungai di sepanjang

Sungai Pekalongan sampai ke Pantai, pengembangan dermaga

kapal wisata menyususri sungai diantara dua dermaga tersebut

yang meliputi Kelurahan Panjang Wetan, Kelurahan Krapyak Kidul,

dan Kelurahan Krapyak Lor.

Page 4: pola ruang pekalongan utara.docx

8. Kawasan peruntukan ruang bagi kegiatan sektor informal; di

Kecamatan Pekalongan Utara diarahkan di Kawasan Lapangan

Jetayu dengan waktu aktifitas malam hari pada hari-hari kerja dan

waktu aktifitas siang hari dan malam hari pada saat ada event-

event kegiatan sosial budaya; Kawasan Jl. Imam Bonjol, Kawasan Jl.

Diponegoro, dan Kawasan Jl. WR. Supratman dengan waktu

aktifitas setiap hari pada malam hari. .

9. Ruang evakuasi bencana

a. Ruag evakuasi bencana banjir; di Pekalongan Utara berupa

Lapangan Jetayu di Kelurahan Panjang Wetan.

b. Ruang evakuasi bencana rob; di Pekalongan Utara berupa

halaman parkir Kantor Kelurahan Panjang Wetan, halaman

parkir tempat pelelangan ikan, halaman parkir dan lapangan

olahraga di Kelurahan Panjang Wetan serta halaman parkir

Rusunawa di Kelurahan Krapyak Lor.

c. Ruang evakuasi bencana abrasi; di Pekalongan Utara berupa

halaman parkir Obyek Wisata Pasir Kencana dan halaman

Obyek Wisata Taman Bahari PPNP di Kelurahan Panjang Wetan

serta halaman parkir Obyek Wisata Pantai Slamaran di

Kelurahan Krapyak Lor.

10. Ruang terbuka non hijau;

a. Badan air polder/kolam retensi; polder Bandengsari di

Kelurahan Kandang Panjang dan kolam retensi Sungai Banger

Lama di Kelurahan Krapyak Lor.

b. Kawasan tambak/rawa kering di Kelurahan Bandengan,

Kelurahan Kandang Panjang, Kelurahan Panjang Baru,

Kelurahan Panjang Wetan, Kelurahan Krapyak Lor, dan

Kelurahan Degayu.

c. Ruang-ruang parkir terbuka pada gedung-gedung di seluruh

wilayah kota.

11. Kawasan peruntukan pertahanan keamanan negara

Page 5: pola ruang pekalongan utara.docx

Untuk kawasan peruntukan pertahanan keamanan negara yang

berada di Kecamatan Pekalongan Utara yaitu kantor Polwil dan

kantor Polresta di Kelurahan Dukuh.

Pada kawasan strategis, Kecamatan Pekalongan Utara juga memegang

peranan penting terhadap kesatuan wilayah kota dan wilayah

sekitarnya. Adapaun penetapan kawasan strategis kota khususnya

peranan Kecamatan Pekalongan Utara, meliputi :

1. Kawasan strategis kota untuk kepentingan pertumbuhan ekonomi

Kawasan ini meliputi :

a. Kawasan strategis kota untuk kepentingan pertumbuhan

ekonomi berbasis perdagangan dan jasa berada di kawasan

koridor Jalan WR. Supratman di Kelurahan Panjang Wetan dan

Kelurahan Krapyak Lor.

b. Kawasan strategis kota untuk kepentingan pertumbuhan

ekonomi berbasis perikanan diarahkan pada Pengembangan

kawasan minapolitan, dengan Pelabuhan Perikanan Nusantara

Pekalongan sebagai zone inti, Kecamatan Pekalongan Utara

sebagai zone pendukung, dan wilayah lain sebagai zone terkait.

Selanjutnya kawasan tersebut akan ditetapkan melalui

Peraturan Walikota.

2. Kawasan strategis kota dari sudut kepentingan sosial budaya

Pada kawasan ini meliputi kawasan kota lama Jetayu di Kecamatan

Pekalongan Utara terdiri atas :

a. Kawasan cagar budaya sekitar Lapangan Jetayu di Kelurahan

Panjang Wetan sebagai kawasan heritage dimana terdapat aset

bangunan bersejarah yang harus dilindungi dan dilestarikan;

serta

b. Kawasan cagar budaya di Kelurahan Krapyak Lor sebagai

tempat pelestarian dan pengembangan adat istiadat tradisi

Syawalan.

3. Kawasan strategis kota dari sudut kepentingan lingkungan

Kawasan strategis kota dari sudut kepentingan lingkungan adalah :

Page 6: pola ruang pekalongan utara.docx

a. Kawasan polder pengendali banjir dan rob di Kelurahan

Kandang Panjang; dan

b. Kawasan konservasi pantai yang diperuntukkan bagi

pengembangan hutan bakau (mangrove) dan terumbu karang

di wilayah Pantai Kelurahan Bandengan, Kelurahan Kandang

Panjang, Kelurahan Panjang Baru, dan Kelurahan Degayu.