Zakat dan hikmahnya

24
Zakat dan Hikmahnya Presented by : * Nur Arsyidah * Rizki Syahrillah * Suimah Herniawati

Transcript of Zakat dan hikmahnya

Zakat dan HikmahnyaPresented by :* Nur Arsyidah* Rizki Syahrillah* Suimah Herniawati

Zakat secara bahasa

• Suci, tumbuh, berkembang, berkah dll

Menurut kitab-kitab hukum islam

• Suci dari dosa

Menurut bahasa Al Qur’an

• Tumbuh dengan subur

Menurut pakar bahasa Arab (asal kata zaka)

ccc

• Pengeluaran sebagian harta seseorang yang sudah mencapai nisab dan syarat-syaratnya dengan kadar yang telah ditentukan kemudian diberikan kepada yang berhak menerimanya.

Zakat secara istilah

Jadi, Apa yang dimaksud zakat ?Kenapa kita harus bayar zakat?

Mengapa hanya umat islam yang berzakat?

Dalil zakat dan hikmahnya

“Ambillah zakat dari sebagian harta mereka, dengan zakat itu kamu membersihkandan mensucikan mereka dan mendoalah untuk mereka. Sesungguhnya doa kamu itu (menjadi) ketenteraman jiwa bagi mereka. dan Allah Maha mendengar lagi Maha mengetahui.” (At Taubah : 103)

Macam-macam zakat1. Zakat Nafs (jiwa)

Pengeluaran Zakat yang berbentuk bahan pangan atau makanan pokok sesuai daerah yang ditempati, maupun berupa uang yang nilainya sebanding untuk mensucikan diri manusia. Disalurkan kepada yang berhak pada bulan Ramadhan sebelum tanggal satu syawal (hari raya Idul Fitri).

2. Zakat Maal (Harta)Pengeluaran sebagian dari harta

atau penghasilan untuk menyucikan harta tersebut, apabila telah memenuhi syarat-syarat wajib zakat.

Harta Yang Wajib Dizakatkan

1. Binatang ternakJenis-jenis binatang ternak yang dizakatkan : unta, sapi, kerbau, kuda, unggas dan kambing.

Syarat binatang nya:bila telah mencapai nishab, telah

dimiliki satu tahun, digembalakan dan tidak untuk

dipekerjakan demi kepentingan pemiliknya.

Syarat zakat bagi pemiliknya :

Islam, Merdeka, Milik yang sempurna, Cukup satu

nisab, Sampai satu tahun lamanya dipunyai,

Digembalakan.

Zakat barang berharga (Emas dan Perak)

Firman Allah Swt:“Dan orang-orang yang menyimpan emas dan

perak, dan tidak menafkahkannya pada jalan Allah, maka beritahukanlah kepada mereka, (bahwa mereka akan mendapat) siksaan yang pedih.” (Qs. At-Taubah : 34)

Zakat Perniagaan• Harta perniagaan wajib dizakati

dari hasil barang yang kita perdagangkan, dengan syarat-syarat seperti yang telah disebutkan pada zakat emas dan perak. “Dari Samurah, Rasulullah Saw memerintahkan kepada kami agar kami mengeluarkan zakat barang yang disediakan untuk dijual.” (Riwayat Daruqutni dan Abu Daud)

Zakat Pertanian

“Rasulullah Saw telah menyuruh supaya menaksir buah anggur itu berapa banyak buahnya, seperti menaksir buah kurma, dan beliau menyuruh juga supaya memungut zakat anggur sesudah kering, seperti mengambil zakat buah kurma, juga sesudah kering.” (Riwayat Tirmizi, dan ia menilainya sebagai hadis hasan)

1. Buah-buahanMenurut riwayat, kurma dan anggur saja yang

dizakatkan.

2. Biji-bijianSeperti beras, jagung, gandum, kacang,

dan sebagainya.Firman Allah Swt:

“Dan tunaikanlah haknya di hari memetik hasilnya (dengan dikeluarkan

zakatnya).” (Qs. Al-An’am : 141)

Zakat hasil laut & harta temuan (Rikaz)

Hasil Kekayaan laut

• segala sesuatu yang dieksploitasi dari laut seperti mutiara, ambar, marjan dll.

Rikaz (harta karun) • harta terpendam orang terdahulu yang

ditemukan dan tidak ada yang mengakuinya.

Zakat Penghasilan Sebagaimana firman Allah:

“Wahai orang-orang yang beriman, infakanlah sebagian dari hasil usahamu yang baik-baik.” (Q.S. Al Baqarah : 267)

“Dan pada harta-harta mereka ada hak orang miskin yang meminta dan orang miskin yang tidak dapat bagian”. (Q.S. Al Zariyat : 19)

Mengapa Hanya harta tersebut saja

yang harus dikeluarkan zakatnya?

Sebenarnya, Sesuatu yang berharga dan menghasilkan itu (yang dimiliki oleh kita secara utuh) maka disitulah ada kewajiban pengeluaran zakatnya.

Harta bukan hanya anugrah yang dinikmati manfaatnya saja. Tetapi sebagai amanah bahkan

ujian bagi manusia untuk menuju pada sang Pemilik sesungguhnya.

Dalil penerima zakat

“Sesungguhnya zakat-zakat itu hanyalah untuk orang-orang fakir, orang-orang

miskin, pengurus-pengurus zakat, para muallaf yang dibujuk hatinya, untuk (memerdekakan)

budak, orang-orang yang berutang, untuk jalan Allah, dan orang-orang yang sedang dalam

perjalanan, sebagai suatu ketetapan yang diwajibkan Allah.” (Qs. At-Taubah : 60)

Zakat itu diberikan untuk siapa?

Orang Yang Berhak Menerima Zakat

• Fakir• Miskin• Amil• Muallaf• Ar-Riqab• Al –Gharim• Fii Sabilillah• Ibnu Sabil

Jika syarat penerima tersebut tidak ada atau tidak memenuhi?

• Dimanfaatkan untuk sesuatu kepentingan umum. Misalnya pendayagunaan mesjid serta alat-alatnya, lembaga pendidikan, panti-panti, dan wirausaha yang membutuhkan bantuan.

• Jika syarat penerima itu tidak sesuai, misalnya seorang amil itu kaya raya, maka dahulukan orang biasa yang lebih membutuhkan. Upayakan harta zakat itu digunakan demi kemaslahatan & kesejahteraan bersama. Dan tidak adanya ketamakan atau kepentingan pribadi.

siapa saja yang tidak boleh menerimanya?

Orang Yang Tidak Berhak Menerima Zakat

• Orang kaya• Hamba sahaya• Keturunan Nabi• Orangtua dan anaknya• Orang kafir

Mengapa harta yang kita miliki ini harus dizakatkan?

• Sesungguhnya kita bukan pemilik harta yang kekal, karena itulah sebagai bukti penghambaan kita pada Allah dengan menafkahkan sebagian harta kepada orang fakir, miskin, anak yatim dan yang ditetapkan olehNya. Agar kita terselamatkan dari nafsu dan cinta dunia secara berlebihan.

“ jika untuk meraih sesuatu butuh pengorbanan, maka untuk mencapai makrifat padaNya butuh

pengorbanan dari apa yang kita miliki dan usahakan”

Ancaman bagi Orang yang Enggan Membayar Zakat

• Kelak di hari kiamat nanti, hartanya menjadi seekor ular yang akan melilit leher pemiliknya

• Akan mati dalam keadaan yang buruk dan keluar dari dunia ini tidak dalam agama Islam.

• Atau akan dihukum sebelum mati sebagaimana yang terjadi pada Qarun dari bani Israil

Hikmah ZakatBagi pemberi

• Menghilangkan sifat kikir, tamak• Mendekatkan kepada tuhan• Menyempurnakan tauhidnya

dan syahadahnya. • Mendorong untuk bersyukur• Memalingkan jiwa dari jalan

yang gelap• Menghiasi diri dengan kebajikan

dan rahmat• Membentengkan harta dan

menyuburkannya• Menjamin harta tidak hilang

secara sia-sia• Merasa berkecukupan dll.

Bagi penerima• Memeliharanya dari kehinaan,

kepapaan dan aib kemiskinan.• Memantapkan iman dalam

hatinya• melepaskan diri dari ikatan

perbudakan. • (bagi para ibnu sabil) dapat

meneruskan perjalanannya dengan pertolongan zakat.

• Dapat memenuhi kebutuhan pokok atau tuntutan hidupnya dll.

Kesimpulan

Zakat adalah ibadah mahdhah (murni) yang telah ditentukan nasab, kadar dan waktunya serta syarat-syaratnya dikeluarkan untuk mensucikan harta dan jiwa manusia secara lahir batin dengan demikian agar manusia tidak hanya bertujuan mensejahterakan kehidupan duniawi tetapi juga ukhrawi (dunia akhrirat). Adapun manfaatnya yakni menjadikan kita sebagai mukminin/at yang bersyukur dan menumbuhkan ukhuwah islamiyah yang peduli sesama.

any body wants to Ask??

Let’s share your Problem...