Download - Perkembangan Pengetahuan Masyarakat Mengenai Bahaya Penggunaan Bahan

Transcript

Perkembangan pengetahuan masyarakat mengenai bahaya penggunaan bahan-bahan kimia dalam

produk-produk pertanian, mau tidak mau mendorong akademisi maupun orang-orang yang

berkecimpung di bidang pertanian lain untuk menghasilkan produk-produk pertanian organik. Salah

satu sumber bahan kimia yang mengkontaminasi produk-produk pertanian berasal dari penggunaan

pestisida (Anonim, 2011).

            WHO dan Program Lingkungan PBB memperkirakan ada 3 juta orang yang bekerja pada

sektor pertanian di negara-negara berkembang terkena racun pestisida dan sekitar 18.000 orang

diantaranya meninggal setiap tahunnya (Miller,2004). Beberapa pestisida bersifat karsinogenik yang

dapat memicu terjadinya kanker. Berdasarkan penelitian terbaru dalam Environmental Health

Perspective menemukan adanya kaitan kuat antara pencemaran DDT pada masa muda dengan

menderita kanker payudara pada usia tuanya (Barbara and Mary, 2007). Menurut NRDC (Natural

Resource Defense Council) tahun 1998, h