2. Proposal Delegasi

download 2. Proposal Delegasi

of 5

description

Ssstt..

Transcript of 2. Proposal Delegasi

A. LATAR BELAKANGSegala puja dan puji hanyalah milik Allah SWT yang Maha Agung atas limpahan iman, islam serta hidayah-Nya dalam meniti kehidupan. Shalawat dan salam semoga selalu tercurah kepangkuan baginda Rasulullah SAW pengemban risalah Allah SWT bagi seluruh umat manusia. Kesejahteraan semoga dilimpahkan kepada para sahabat, keluarga serta umatnya yang istiqamah hingga akhir zaman.Islam adalah agama dakwah yaitu agama yang mengajak dan memerintahkan umatnya untuk selalu menyebarkan dan mensyiarkan ajaran islam kepada seluruh umat manusia. Keharusan tetap berlangsungnya dakwah islamiyah ditengah-tengah masyarakat itu sendiri merupakan realisasi dan salah satu fungsi hidup setiap manusia muslim, sebagai penerus risalah nabi Muhammad saw, untuk menyeru dan mengajak manusia menuju jalan Allah SWT, jalan keselamatan dunia akhirat. Disamping sebagai fungsi hidup sebagai khalifah di muka bumi ini.Oleh karena itu, dalam rangka mewujudkan mahasiswa kedokteran yang banyak berkecimpung dalam lingkungan sosial kemasyarakatan, baik sebagai seorang mahasiswa maupun saat ia menjadi seorang dokter yang tampil dengan aplikasi bidang ilmu kedokteran yang telah dipelajarinya, maka perlu terlebih dulu dibina pemahaman.Maka dari situlah, kami, FORUM UKHUWAH LEMBAGA DAKWAH FAKULTAS KEDOKTERAN INDONESIA (FULDFK), ingin mengadakan sebuah pelatihan tentang skill dan pengetahuan yang diperlukan untuk menjalankan kebaikan yang terorganisir. Pelatihan tersebut bertajuk THE 5th NATIONAL MUSLIM MANAGERIAL LEADERSHIP CAMP (THE5th NATIONAL MMLC) yang kami khususkan pesertanya untuk seluruh mahasiswa muslim Fakultas Kedokteran di Indonesia. Kami Sebagai penyelenggara MMLC Nasional generasi kelima ini, Sentra Kegiatan Islam (SKI) Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret, berharap acara ini menjadi sebuah tempat pengembangan sumber daya manusia, organisasi, elemen dakwah Forum Ukhuwah Lembaga Dakwah Fakultas Kedokteran Indonesia (FULDFK) yang berfokus membentuk sumber daya manusia yang siap mengemban amanah di kepengurusan FULDFK. Siap dalam arti memiliki kemampuan komprehensif di bidang keorganisasian dan islam serta pengetahuan yang baik tentang FULDFK. Lebih dari itu, acara ini dapat membina kemampuan kepemimpinan dan memperkuat ukhuwah antara calon-calon dokter muslim fakultas kedokteran di seluruh Indonesia sehingga terbentuk para calon- calon dokter muslim yang berwawasan nasional dan mampu berdakwah di tataran nasional.

B. LANDASAN KEGIATANProgram kerja tahunan Forum Ukhuwah Lembaga Dakwah Fakultas Kedokteran (FULDFK).

C. TUJUANTujuan dari segala tujuan adalah untuk mencari ridha Allah SWT.1. Memperkokoh dan merajut benang ukhuwah Islamiyah antar mahasiswa kedokteran seluruh Indonesia.2. Membentuk calon-calon dokter muslim yang memiliki wawasan nasional3. Mempersiapkan calon-calon dokter muslim yang mampu berdakwah di tataran nasional4. Membentuk kader-kader (sumber daya manusia yang siap menjadi penerus kepengurusan) Forum Ukhuwah Lembaga Dakwah Fakultas Kedokteran Indonesia (FULDFK) dan Lembaga Dakwah Fakultas (LDF)

D. TARGET KEGIATANDelegasi dari Lembaga Dakwah Fakultas Kedokteran di Indonesia dengan jumlah total sebanyak 100 orang

E. NAMA KEGIATANTHE 5th NATIONAL MUSLIM MANAGERIALLEADERSHIP CAMP (THE5th NATIONAL MMLC)

F. TEMA KEGIATANBuilding Excellent Moslem Doctors As Model of Great Leaders

G. BENTUK KEGIATANMetode Kegiatan :1. Active LearningDengan menggunakan metode ini diharapkan peserta tidak hanya berpartisipasi secara pasif namun juga secara aktif, sehingga komunikasi penyampaian materi dan pelatihan dalam kegiatan ini berjalan dua arah.2. Forum ukhuwah dan silaturohimMetode ini digunakan untuk memperdekat hubungan ukhuwah antar peserta dan juga sebagai metode belajar yang tidak membosankan.

Strategi Kegiatan :1. TalkshowTalkshow ini berisi materi tentang manajerial dalam Islam dimana akan ada narasumber yang diundang.2. OutbondDimana outbond ini digunakan untuk mempererat ukhuwah antar peserta dan merupakan bagian dari materi leadership yang merupakan tujuan dari acara ini.3. Seminar & workshopMateri yang disampaikan melalui seminar ini adalah materi tentang manajerial dan leadership, dan nantinya akan dilakukan diskusi antara pemateri dan peserta.4. FasilitatorPeserta akan dibagi menjadi beberapa kelompok dan dibimbing oleh seorang fasilitator, yang terdiri dari para pengurus senior LDFK Universitas Sebelas Maret, dalam kelompok tersebut akan dilakukan diskusi mengenai hal-hal apa saja yang telah disampaikan setiap harinya dan sebagai tempat setor hafalan yang sudah di tugaskan ke setiap peserta The 5th National MMLC dan juga akan diberikan beberapa materi tentang manajerial dan leadership.

H. PESERTA KEGIATANMahasiswa muslim Fakultas Kedokteran di Indonesia

I. PENYELENGGARA KEGIATANSentra Kegiatan Islam (SKI) FK UNS

J. RENCANA KEGIATANThe 5th National Muslim Managerial Leadership Camp (The 5th National MMLC) FULDFK akan diselenggarakan selama 3 hari dalam bentuk pelatihan kepemimpinan, outbond, bakti sosial, dan wisata Kota Solo.1. Pelatihan kepemimpinana. MateriDeskripsi : Kegiatan utama The 5th National MMLC FULDFK, dimana dalam kegiatan ini peserta mendapat materi mengenai kepemimpinan dan manajemen organisasi dalam Islam.Waktu: 28-29 Agustus 2015Tempat: Ruang seminar NHIC

b. Forum grup diskusiDeskripsi : Kegiatan pendukung The 5th National MMLC FULDFK, dimana dalam kegiatan ini peserta akan dibagi menjadi beberapa kelompok untuk mendiskusikan peran dokter dalam menghadapi problematika umat Islam kemudian masing-masing kelompok mempresentasikan hasil diskusinya.Waktu: 30 Agustus 2015Tempat: Ruang Seminar NHIC

2. Bakti SosialDeskripsi : Kegiatan sosial kemausiaan bagi seluruh peserta The 5th National MMLC FULDFK, dimana kegiatan ini dilakukan dalam bentuk pengobatan gratis, pasar murah, penyuluhan, khitan dan bedah minor gratis.Waktu: 29 Agustus 2015Tempat: Mojosongo

3. OutbondDeskripsi : kegiatan penyegaran bagi seluruh peserta The 5th National MMLC FULDFK untuk memperkuat ukhuwah antar peserta dan merupakan bagian dari materi leadership yang merupakan tujuan dari acara ini.Waktu: 30 Agustus 2015Tempat: Gedung Olahraga Universitas Sebelas Maret, Surakarta

4. City TourDeskripsi : Kegiatan penyegaran bagi seluruh peserta The 5th National MMLC FULDFK dimana peserta diajak mengunjungi Keraton Kasunanan Surakarta dan Javenir guna memperkenalkan budaya Surakarta kepada peserta.Waktu: 30 Agustus 2015Tempat: Keraton Kasunanan Surakarta dan Javenir

K. SUSUNAN ACARA (terlampir)

L. SUSUNAN PANITIA (terlampir)

M. RENCANA ANGGARAN (terlampir)

N. PENUTUPDemikian proposal kegiatan ini kami buat, besar harapan kami bantuan dan kerjasama semua pihak demi lancarnya kegiatan tersebut. Atas perhatian dan dukungan yang diberikan kami sampaikan terima kasih, semoga Allah Swt. ridha dan membalasnya dengan kebaikan yang lebih.

Kamu sekali-kali tidak sampai kepada kebajikan (yang sempurna), sebelum kamu menafkahkan sebagian harta yang kamu cintai. Dan apa saja yang kamu nafkahkan, maka sesungguhnya Allah maha mengetahui(QS. li Imrn : 92)

"Dan barang apa saja yang kamu nafkahkan maka Allah akan menggantinya dan Dialah Pemberi rizki yang sebaik-baiknya.Dan barang apa saja yang kamu nafkahkan, niscaya Dia akan menggantinya"(Q.S. Saba : 39)

Sekretariat : Masjid Rahmi Fakultas KedokteranJalan Ir. Sutami 36A Kentingan Surakarta 57126UNIVERSITAS SEBELAS MARETFAKULTAS KEDOKTERANSENTRA KEGIATAN ISLAMKEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN