Laporan KKN 2014

download Laporan KKN 2014

of 39

Transcript of Laporan KKN 2014

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    1/39

    LAPORAN INDIVIDU MAHASISWA

    KULIAH KERJA NYATA (KKN)

    UNDIKSHA SINGARAJA

    TAHUN 2014/2015

    JUDUL

    BIMBINGAN BELAJAR IPS TERPADU DAN TIK KEPADA ANAK ASUH

    KELAS IX DI PERANGSARI KAJA

    DESA : DUDA UTARA

    KECAMATAN : SELAT

    KABUPATEN : KARANGASEM

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    2/39

    LAPORAN INDIVIDU MAHASISWA

    KULIAH KERJA NYATA (KKN)

    UNDIKSHA SINGARAJA

    TAHUN 2014/2015

    JUDUL

    BIMBINGAN BELAJAR IPS TERPADU DAN TIK KEPADA ANAK ASUH

    KELAS IX DI PERANGSARI KAJA

    DESA : DUDA UTARA

    KECAMATAN : SELAT

    KABUPATEN : KARANGASEM

    OLEH

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    3/39

    HALAMAN PENGESAHAN

    1. Program : Bimbingan Belajar IPS Terpadu dan TIK Kepada

    Anak Asuh Kelas IX di Perangsari Kaja, Duda Utara

    2. Mahasiswa Pelaksana

    Nama : Sang Ayu Virgayani

    NIM : 1114031005

    Jurusan : Pendidikan Geografi

    Fakultas : Ilmu Sosial

    3. Lokasi Kegiatan : Desa Duda Utara

    4. Waktu Pelaksanaan : 14 Juli14 Agustus 2014

    Mengetahui, Karangasem, 16 Agustus 2014

    Dosen Pembimbing Kordinator Desa

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    4/39

    HALAMAN PERSETUJUAN

    LAPORAN INI TELAH DIBACA DAN DISETUJUI SEBAGAI KELENGKAPAN

    TELAH MELAKSANAKAN

    PROGRAM KULIAH KERJA NYATA

    Pada

    Hari : Sabtu

    Tanggal : 16 Agustus 2014

    Karangasem, 16 Agustus 2014

    Dosen Pembimbing Mahasiswa KKN Undiksha

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    5/39

    KATA PENGANTAR

    Om Swastyastu,

    Puja dan puji syukur dipanjatkan ke hadapan Ida Sang Hyang Widhi Wasa, Tuhan

    Yang Maha Esa yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya, sehingga

    penyusun mampu menyelesaikan laporan KKN periode 2014 ini tepat pada

    waktunya.

    Dalam penyusunan laporan yang berjudul Bimbingan Belajar IPS Terpadu dan

    TIK Kepada Anak Asuh Kelas IX di Perangsari Kaja, Duda Utaradiucapkan terima

    kasih kepada :

    1. Bapak Prof. Dr. Nyoman Sudiana, M.Pd. selaku Rektor Undiksha Singaraja

    yang telah memberikan kesempatan kepada penulis untuk melaksanakanKKN.

    2. Lembaga Pengembangan Masyarakat (LPM) Universitas Pendidikan

    Ganesha yang telah memberikan bimbingan serta dukungan moral maupun

    material dalam melaksanakan KKN di Desa Duda Utara.

    3. I Putu Darmayasa, S.P., M.For. selaku dosen pembimbing KKN Desa Duda

    Utara yang tidak lelah membimbing penulis hingga laporan ini dapat

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    6/39

    7. Teman-teman kelompok KKN Desa Duda Utara tahun 2014 atas motivasi dan

    sarannya yang sangat membantu dalam pelaksanaan program hingga

    pembuuatan laporan ini.

    Disadari laporan ini masih belum sempurna oleh karena itu, diharapkan kritik,

    saran dan materi tambahan dari semua pihak yang bersifat konstruktif, untuk

    kesempurnaan laporan ini.

    Akhir kata, diharap agar laporan ini bermanfaat bagi kita semua.

    Singaraja, 16 Agustus 2014

    Penyusun

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    7/39

    DAFTAR ISI

    HALAMAN JUDUL LUAR............................................................... i

    HALAMAN JUDUL DALAM........................................................... ii

    LEMBAR PENGESAHAN................................................................ iii

    KATA PENGANTAR......................................................................... iv

    DAFTAR ISI........................................................................................ viDAFTAR TABEL................................................................................ viii

    DAFTAR LAMPIRAN........................................................................ ix

    BAB I PENDAHULUAN

    A. Data Situasi Desa .......................................................... 1

    B. Perumusan Kebutuhan/Masalah .................................... 7

    C. Tujuan Program ............................................................. 7

    D. Manfaat Program ........................................................... 7

    BAB II PROGRAM DAN KALENDER KERJA

    A. Program Kerja ................................................................ 9

    B. Kalender Kerja ............................................................... 11

    BAB III PELAKSANAAN PROGRAM

    A. Hasil-hasil yang Dicapai ................................................ 13

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    8/39

    DAFTAR GAMBAR

    Gambar 1. Peta Lokasi Desa Duda Utara ................................................................ 3

    Gambar 2. Memperkenalkan ToolbarMicrosoft Word ........................................... 13

    Gambar 3. Menjelaskan Internet ..............................................................................

    Gambar 4. Anak Asuh mencatat materi ajar IPS sesuai denganpower point ..........

    Gambar 5. Menyesuaikan materi ajar dari sekolah dengan bimbingan belajar .......

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    9/39

    DAFTAR TABEL

    Tabel 1. Jadwal Pelaksanaan ............ 10

    Tabel 2. Kalender Kegiatan Bimbingan Belajar ... 12

    Tabel 2. Rincian Kegiatan Bimbingan Belajar . 13

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    10/39

    DAFTAR LAMPIRAN

    Lampiran01 Dokumentasi Kegiatan Bimbingan Belajar

    Lampiran 02 Program Kerja Individu

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    11/39

    BAB I

    PENDAHULUAN

    A. Analisis Situasi Desa

    Desa Duda Utara adalah suatu desa yang ada di Kecamatan Selat yang

    berjarak 4 Km dari Pemerintahan Kecamatan Selat, Jarak tempuh dengan kendaraan

    bermotor kurang lebih 8 menit. Desa Duda Utara adalah hasil dari pemekaran Desa

    Duda sejak tanggal 21 september 1981. Desa Duda Utara sebagai desa persiapan,

    sebagai kepala desanya dijabat oleh I Wayan Benesa dan sekretarisnya I Wayan

    Sujana yang kedudukannya di tunjuk langsung oleh tokoh-tokoh masyarakat Desa

    Duda Utara. Selanjutnya penentuan rencana kerja selama 5 (lima) tahun kedepanselalu dikordinasikan dengan lembaga-lembaga masyarakat yang terkait. Jumlah

    penduduk di Desa Duda Utara adalah 6340 jiwa dengan jumlah penduduk laki-laki

    3202 jiwa dan jumlah penduduk perempuan 3138 jiwa. Jumlah kepala keluarga yang

    ada di desa duda utara adalah 2134 KK. Jumlah penduduk produktif sebanyak 2486

    jiwa dengan jumlah penduduk laki-laki produktif sebanyak 1273 jiwa dan 1213 jiwa

    untuk penduduk perempuan produktif.

    Sejak tanggal 9 Juli 1986 Duda Utara secara administrasi mengatur rumah

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    12/39

    1.Banjar Dinas Perangsari Kaja dengan Kelian Banjar Dinas oleh I Wayan

    Masta.

    2.Banjar Dinas Perangsari Tengah dengan Kelian Banjar Dinas oleh I

    Nyoman Puspa Wijayantara.

    3.Banjar Dinas Perangsari Kelod dengan Kelian Banjar Dinas oleh I

    Komang Widia.

    4.

    Banjar Dinas Geriana Kangin dengan Kelian Banjar Dinas oleh I Wayan

    Wijaya.

    5.Banjar Dinas Geriana Kauh dengan Kelian Banjar Dinas oleh I Wayan

    Suarta.

    6.Banjar Dinas Tukad Sabuh dengan Kelian Banjar Dinas oleh I Ketut

    Suparta.Secara geografi letak Desa Duda Utara memiliki batas-batas wilayah sebagai

    berikut beserta peta lokasinya:

    Sebelah Utara : Bukit Lalang Batas Alam Desa Jungutan

    Sebelah Timur : Bukit Catu Batas Alam Desa Sibetan

    Sebelah Selatan : Bukit Tongaln Batas Alam Desa Duda

    Sebelah barat : Desa Selat dan Desa Amerta Buana

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    13/39

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    14/39

    Dilihat dari morfologi Desa Duda utara memiliki luas sekitar 5,82 Km2yang

    terdidi dari :

    Tanah Pekarangan/ Pemukiman : 11.707 Ha

    Tanah Perkebunan Rakyat : 484.276 Ha

    Tanah Persawahan : 43.210 Ha

    Tanah Perkantoran : 4000 Ha

    Jalan : 800 Ha

    Pertokoan/Sekolah : 4000 Ha

    Kuburan : 2000 Ha

    Lainya : 19.442 Ha

    Dari luas wilayah tersebut sebagian besar merupakan tanah perkebunan rakyat

    dan keseluruhannya merupakan tanah lahan produktif. Desa Duda Utara berada pada

    ketinggian 600-700 mdl dengan curah hujan 1250 mm/bln dan suhu udara rata-rata

    230C-30

    0C. Tingkat kemiringan tanah Desa Duda Utara adalah 30

    0 dengan tekstur

    tanah lampungan, pasiran, dan debuan. Dilihat dari kondisi fisik tersebut didapatkan

    informasi bahwa Desa Duda Utara sebagian penduduknya bermata pencaharian

    petani. Hal ini dapat dilihat dari data Potensi peternakan yang terdapat di Desa Duda

    Utara adalah sapi dengan jumlah populasi 700 ekor yang dimiliki oleh 375 orang

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    15/39

    Utara terdapat beberapa sarana pendidikan seperti PAUD yang terletak di Dusun

    Tukad Sabuh, SDN 1 Duda Utara yang terletak di Dusun Geriana Kangin, SDN 2

    Duda Utara yang terletak di Dusun Perangsari Kelod, SDN 3 Duda Utara yang

    terletak di Dusun Tukad Sabuh, dan SDN 4 Duda Utara yang terletak di Dusun

    Geriana Kauh. Berdasarkan Profil Desa di atas dapat diinventarisir potensi yang ada

    yaitu :

    1. Lembaga Pemerintahan

    Potensinya adalah Struktur Organisasi Pemerintah Desa, Struktur Organisasi

    BPD, Lembaga Banjar Dinas, Struktur Lembaga Adat dan Sarana Prasarana

    Pemerintahan.

    2. Potensi SDM Tenaga Kerja

    Potensinya adalah jumlah penduduk menurut keadaan/ Tingkat sosialnya,

    Tingkat Pendidikan, Tingkat Pekerjaan, dan Tingkat Usianya (usia produktif).

    3. Potensi Lahan Pertanian

    Sebagian besar lahan adalah lahan pertanian.

    4. Potensi Perkebunan

    Potensi di bidang perkebunan dengan komoditas salak.

    5. Potensi Peternakan

    Potensi peternakan yaitu ternak sapi babi ayam boiler ayam kampung dan

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    16/39

    Dilihat dari sektor pendidikan, Desa Duda Utara memiliki empat sekolah

    dasar (SD) dan satu sekolah menengah pertama (SMP). Sebagian besar siswa saat ini

    masih menduduki bangku SMP masih merasa kesulitan dalam belajar Teknologi

    Informasi dan IPS Terpadu , hal ini bisa disebabkan oleh faktor intern dan ekstern

    dari masing-masing siswa. Faktor intern yang mempengaruhi berasal dari diri sendiri

    yaitu minat dan motivasi siswa kurang, sedangkan faktor ekstern berasal dari

    lingkungan sekitar seperti kurangnya sarana belajar dirumah untuk menerapkan

    konsep yang disampaikan di sekolah. Oleh karena itu, untuk mengatasi kesulitan

    belajar siswa perlu diadakannya kegiatan pendidikan non-formal (pendidikan luar

    sekolah) yaitu bimbingan belajar. Berdasarkan observasi, penulis belum menemukan

    terdapat bimbingan belajar di Desa Duda Utara. Dengan demikian, penulis

    memandang perlu dilaksanakan kegiatan bimbingan belajar. Pada umumnya motivasibelajar siswa akan meningkat ketika memiliki pengalaman belajar atau diajar oleh

    teman sebaya atau sering dikenal dengan tutor sebaya. Dengan konsep bimbingan

    belajar face to face akan lebih efektif untuk menangani siswa yang masih menurun

    dalam kemampuan menerima materi IPS Terpadu dan TIK. Dalam kegiatan

    bimbingan belajar ini siswa di bimbing sehingga diharapkan meningkatnya minat dan

    motivasi belajar yang lebih baik serta meningkatkan kemampuan dan pemahaman

    siswa dalam pelajaran sehingga dapat mengatasi kesulitan belajar pada siswa.

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    17/39

    kurang sarana yang dimiliki khususnya dalam belajar praktek TIK sehingga sampai

    saat ini pemahaman tentang pelajaran TIK masih kurang. Untuk itu penulis

    menetapkan bimbingan belajar dengan mata pelajaran IPS Terpadu dan TIK.

    Bimbingan ini pula dengan hasil pertimbangan bahwa penulis yang memiliki dasar

    pengetahuan IPS yang telah diperoleh pada pertemuan kuliah di Kampus sehingga

    akan mempermudah memberikan tutor pada nantinya.

    B. Rumusan Masalah

    Permasalah yang ditemui adalah terkait dengan pendidikan dan sosial budaya

    di Desa Duda Utara,yang terjabar sebagai berikut:

    a. Bagaimanakah hasil belajar IPS Terpadu dan TIK dari anak asuh sebelum

    pelaksanaan program bimbingan belajar dilaksanakan?

    b.

    Apa sajakah hambatan yang dihadapi dalam pelaksanaan program

    bimbingan belajar IPS Terpadu dan TIK untuk anak asuh?

    c. Bagaimanakah pengaruh dan motivasi setelah dilaksanakannya

    bimbingan belajar IPS Terpadu dan TIK terhadap anak asuh?

    C.

    Tujuan

    Sesuai dengan rumusan masalah tersebut, adapun tujuan yang hendak dicapai

    adalah sebagai berikut:

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    18/39

    a. Mahasiswa dapat mengimplementasikan kemampuan (skill)yang dimiliki

    dari pembelajaran di kampus.

    b. Mahasiswa dapat berinteraksi secara langsung di masyarakat dalam

    menangani masalah yang muncul.

    c. Mahasiswa dapat mengenal secara lebih mendalam lingkungan sosial

    kemasyarakat desa.

    2.

    Bagi Lembaga (Undiksha Singaraja)

    a. Mempelancar tugasnya sebagai pencetak tenaga pendidikan yang handal

    dan professional, serta memiliki pengabdian tinggi kemajuan

    pembangunan bangsa.

    3. Bagi desa tempat KKN dilaksanakan

    a.

    Meningkatnya kualitas sumber daya manusia di desa Duda Utara.b. Berkurangnya masalah desa khususnya di bidang pendidikan.

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    19/39

    BAB II

    PROGRAM DAN KALENDER KERJA

    A. Program Kerja

    Berdasarkan hasil analisis desa dan kemampuan yang dimiliki oleh

    mahasiswa, maka terbentuklah program kerja dengan tema Pendidikan yang akan

    dilaksanakan di Desa Duda Utara, yaitu:

    1. Nama program : Bimbingan belajar IPS Terpadu dan TIK

    2. Rasional

    Pendidikan mempunyai peranan penting dalam mengembangkan sumber

    daya manusia. Sebagai suatu kegiatan yang sadar akan tujuan, maka dalampelaksanaanya berada dalam suatu proses yang berkesinambungan dalam setiap

    jenis dan jenjang pendidikan. Untuk mengoptimalkan proses pendidikan yang

    diperoleh siswa dapat dilakukan dengan banyak cara, salah satunya adalah

    bimbingan belajar.

    Mata pelajaran yang dipilih adalah IPS Terpadu dan Teknologi

    Informatika, karena kedua matapelajaran terbut merupakan disiplin ilmu yang

    diperoleh di jenjang SMP, serta pembelajaran IPS merupakan matapelajaran

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    20/39

    yakni istri dan Komang Sri sehubung kakak Komang Sri sudah menikah. Ibu

    Komang Sri merupakan buruh tani yang memiliki penghasilan tidak menentu.

    Adapun identitas anak asuh dapat disampaikan sebagai berikut;

    Nama : Ni Komang Sri Wahyuni

    Tempat/Tanggal Lahir : Perangsari Kaja, 2 Maret 2000

    Umur : 14 tahun

    Kelas : IX

    Sekolah : SMP N 3 Selat

    Alamat : Dusun Perangsari Kaja, Desa Duda Utara,

    Kecamatan Selat

    5.

    KeterlibatanAdapun pihak-pihak yang terlibat dalam pelaksanaan program kerja ini

    antara lain, LPM Undiksha sebagai instansi penyelenggara KKN, dosen

    pembimbing selaku pembimbing dalam melaksanakan KKN, kepala desa Duda

    Utara sebagai pembina dan pengawas secara langsung, mahasiswa KKN selaku

    pelaksana program kerja, dan anak dari keluarga asuh sebagai sasaran program

    kegiatan.

    6.Metode pelaksanaan

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    21/39

    3 Bimbingan Belajar

    4 Evaluasii kegiatan dan pamitandengan keluarga asuh

    Tabel 1. Jadwal Pelaksanaan

    9. Luaran program

    Luaran dari program ini adalah hasil kegiatan pemberdayaan

    masyarakat (dalam bentuk laporan hasil kegiatan, dokumentasi

    aktivitas lapangan, dan publikasi). Luaran lain yang diharapkan dari

    pelaksanaan program ini adalah meningkatkan kualitas belajar dan hasil

    belajar sasaran. Sehingga, harapan ke depan adalah mampu terciptanya

    sumber daya manusia yang berkualitas khususnya di bidang IPS dan

    TIK. Luaran bagi mahasiswa diharapkan mampu menerapkan ilmu dan

    melatih kemampuan mendidik serta dapat bersosialisasi denganmasyarakat desa.

    B. Kalender Kerja

    Agar program kerja dapat diselesaikan sesuai harapan dan waktu yang efektif

    maka diperlukan suatu pola dengan pembagian waktu yang sistemmatis sesuai

    dengan jenis kegiatannya. Tujuannya adalah agar apa yang diprogamkan dapat

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    22/39

    4 5 6 7 8 9 10

    11 12 13 14 15 16 1718 19 20 21 22 23 24

    25 26 27 28 29 30 31

    Tabel 2. Kalender Kegiatan Bimbingan Belajar

    Keterangan

    Bimbingan Belajar IPS Terpadu dan TIK

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    23/39

    BAB III

    PELAKSANAAN PROGRAM

    A. Hasil yang Dicapai

    1. Hasil Belajar IPS Terpadu dan TIK Sebelum Bimbingan Belajar

    Ni Komang Sri Wahyuni, siswa kelas IX SMP 3 Selat adalah sasaran dari

    program bimbingan belajar IPS Terpadu dan TIK. Hasil belajar IPS Terpadu

    dan TIK dari Komang Sri tergolong cukup memuaskan, yakni rata-rata 70 dari

    rentangan 0-100 poin. Data tersebut diperoleh dari guru kelasnya sewaktu di

    kelas VIII. Selain itu dalam masa pendekatan dengan anak asuh, Sri mengaku

    masih kurang aktif didalam kelas terkait pembelajaran TIK, sebab dalam

    memahami pembelajaran TIK lama dalam menangkap materi.

    2.

    Hambatan selama bimbingan belajarPada program bimbingan belajar IPS Terpadu dan TIK ini diagendakan

    untuk melakukan bimbingan belajar sebanyak 7 kali pertemuan. Pada

    pertemuan pertama pembimbing memberikan tes sederhana yaitu menyuruh

    anak asuh untuk membuka aplikasi Microsoft Word dan menjelaskan sedikit

    sesuai pengetahuannya cara mengaplikasikan softwere tersebut. Dari tes

    tersebut diketahui bahwa ternyata Komang Sri masih ragu dan kebingungan

    dalam mempraktekkan Microsoft Word sehingga penulis memberi

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    24/39

    Dengan beberapa kali mencoba dan hasilnya tidak sia-sia, Komang Sri

    mampu mengaplikasikanMicrosoft Word dengan baik meskipun masih kaku.

    Setelah mengetahui kemampuan Komang Sri penulis memperikan wawasan

    kembali tentang icon yang terdapat di Microsoft Word beserta fungsinya

    sehingga untuk keberlanjutannya Komang Sri dapat dengan fasih

    mengaplikasikan Microsoft Word. Selain bimbingan Microsoft Word sesuai

    dengan materi ajar yang diperoleh di sekolah yakni pengaplikasian internet,

    maka penulis merancang materi yang akan diberikan yakni mulai dari

    pengenalan internet, cara mengaplikasikan internet hingga memberikan

    kesempatan Komang Sri belajar menggunakan internet hingga membuat salah

    satu icon media sosial. Dari 7 pertemuan untuk melatih keterampilan Komang

    Sri diambil 5 pertemuan untuk keterampilan TIK.Adapun rincian jadwal mimbingan TIK dan materi yang diberikat dapat

    dilihat tabel diwah ini;

    No Hari,

    Tanggal

    Bimbingan

    Materi Bimbingan Hasil yang dicapai

    1 14 Juli

    2014

    Pengenalan

    penggunaan

    Masih belum berani

    mengungkapkan pendapat dan

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    25/39

    dengan baik.

    5 30 Juli

    2014

    Pengaplikasian

    softwere Mozilla

    Firefox, cara dan

    langkah-langkah

    menggunakan

    internet, dan membuat

    email.

    Mengerti cara pemanfaatan

    internet, dan anak asuh sudah

    memiliki alamat email.

    Tabel 3. Rincian Kegiatan Bimbingan Belajar

    Selain bimbingan TIK, adapun bimbingan IPS Terpadu yang diajarkan,

    selama 2 kali pertemuan yakni pada tanggal 13 Agustus 2014 dan 14 Agustus

    2014. Adapun bimbingan ini dengan memberikan trik sederhana untuk

    memahami materi IPS Terpadu. Cara cepat yang dimaksud adalah dengan

    menggali pengalaman pribadi Komang Sri dengan mengaitkan materi IPS.

    Contohnya Geografi dengan mengamati lingkungan sekitar untuk memahami

    bentang alam yang ada disekitar seperti fenomena bukit, gunung, dan sungai.

    Selain itu untuk memahami materi IPS Terpadu, diberikan pemahaman

    tentang konsep sederhana materi IPS dan memperkenalkan belajar dengan

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    26/39

    menemukan hambatan pada saat pertemuan pertama dimana kondisi yang masih

    kurang kondusif meskipun sudah melakukan pendekatan, namun Komang Sri masih

    canggung untuk belajar bersama dan menyampaikan kesulitannya dalam belajar.

    Namun untuk pertemuan selanjutnya tidak menemukkan lagi kendala yang berarti

    sebab dengan mengoptimalkan model pembelajaran yang inovatif dan memberi

    penghargaan, kenyamanan dan motivasi belajar layaknya tutor sebaya sehingga anak

    asuh merasa nyaman dan termotivasi untuk meningkatkan intensitas belajar.

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    27/39

    BAB IV

    SIMPULAN DAN SARAN

    A. SIMPULAN

    Simpulan yang mahasiswa dapatkan dari program individu yang telah

    dilangsungkan adalah:

    a. Siswa-siswa di daerah pedesaan cenderung kurang berani dalam

    mengemukakan pendapat atau pun bertanya, sehingga pelajaran yang

    diterima oleh siswa cenderung tidak maksimal.

    b. Untuk membelajarkan TIK kepada anak didik sangat membutuhkan media

    guna mampu mengaplikasikan secara langsung materi komputer, sehingga

    anak asuh dapat menerima penyampaian materi dengan baik.

    c.

    Dari hasil ketercapaian yang diperoleh penulis dapat menyimpulkanbahwa anak asuh sudah dapat menguasai materi dengan baik.

    B. SARAN

    Berdasarkan simpulan yang diuraikan di atas berikut ini merupakan beberapa

    saran yang dapat diajukan dan semoga bermanfaat bagi kemajuan desa dalam

    kegiatan KKN yang berlangsung selama satu setengah bulan antara lain:

    a. Pembelajaran yang dilakukan di sekolah, hendaknya lebih berpusat

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    28/39

    c. Untuk siswa agar lebih peka terhadap lingkungan, karena pembelajaran

    tidak hanya terjadi di sekolah tetapi juga di alam sekitar.

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    29/39

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    30/39

    Lampiran 01

    Dokumentasi Kegiatan Bimbingan Belajar

    Gambar 3. Menjelaskan Internet

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    31/39

    Gambar 5. Menyesuaikan materi ajar dari sekolah dengan bimbingan belajar

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    32/39

    Lampiran 02. Program Kerja Individu

    PROGRAM KERJA MAHASISWA KKN DI DESA DUDA UTARA

    OLEH :

    Sang Ayu Virgayani (Fakultas Ilmu Sosial/Pendidikan Geografi)

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    33/39

    PROGRAM KERJA INDIVIDU

    MAHASISWA KKN UNDIKSHA TAHUN 2014

    Desa : Duda Utara

    Kecamatan : Selat

    Kabupaten : Karangasem

    PROGRAM

    Analisis Situasi Desa

    A.Gambaran Umum Desa Duda Utara

    Desa Duda Utara adalah suatu desa yang ada di Kecamatan Selat. Desa Duda

    Utara adalah hasil dari pemekaran desa duda sejak tanggal 21 september 1981 dengan

    jumlah penduduk 3929 jiwa dengan 2056 jiwa laki-laki dan 1873 jiwa perempuan.

    Namun pada tanggal 9 juli 1986 Desa Duda Utara di difinitipkan oleh Gubernur

    Kepala Daerah Tingkat 1 Bali, berdasarkan keputusan Gubernur No. 237 Tahun 1986

    Tanggal 1 juli 1986 jumlah penduduk mencapai 4099 jiwa yang terdiri dari 2121 jiwa

    laki-laki dan 1978 jiwa perempuan hingga kini jumlah penduduk Desa Duda Utara

    sebanyak 6224 jiwa. Dengan demikian sejak tanggal 9 Juli 1986 Duda Utara secara

    administrasi sesuai persyaratan menjadi suatu desa, Duda Utara telah dapat mengaturrumah tangga sendiri. Desa Duda Utara yang dipimpin dalam masa jabatan I Wayan

    Darmadi S P selaku kepala desa desa ini mewilayahi 6 (enam) dusun yaitu

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    34/39

    lebih 8 menit. Dilihat dari morfologi Desa Duda utara memiliki luas sekitar 5,82 Km2

    yang terdidi dari :

    Tanah Pekarangan/ Pemukiman : 11.070 Ha

    Tanah Tegalan : 484.278 Ha

    Tanah Persawahan : 43.210 Ha

    Tanah Perkantoran : 4000 Ha

    Jalan : 8000 Ha Pertokoan/Sekolah : 4000 Ha

    Kuburan : 2000 Ha

    Lainya : 19.442 Ha

    Dari luas wilayah tersebut sebagian besar merupakan tanah tegalan dan

    keseluruhannya merupakan tanah lahan produktif dan pemukiman penduduknya

    berada ada ketinggian 400-700 M2

    DPl. Curah hujan 1250 mm/bln. Suhu udara

    rata-rata 230-30

    0Celcius. Kondisi morfologi dan iklim di Desa Duda Utara sangat

    mendukung mata pencaharian penduduk yang sebagian besar sebagai petani

    salak, hal ini terlihat jelas dari hasil pengamatan observasi awal peserta KKN saat

    mengunjungi desa lokasi.

    B. Potensi Desa dan Situasi Desa

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    35/39

    Selain dilihat dari segi pertanian dan ekonomi masyarakat, informasi yang

    dapat diperoleh dari situasi desa yakni dalam aspek kesehatan masyarakat.

    Kesehatan masyarakat Desa Duda Utara pada umumnya telah menunjukkan

    kondisi yang cukup baik, dilihat dari kesadaran masyarakat dalam menjaga

    kesehatan hal ini dapat dilihat dari data penduduk monografi desa Tahun 2011

    hingga saat ini telah menurunnya kasus kematian bayi dan rutinnya

    penyelenggaraan kegiatan posyandu setiap bulannya. Namun terlepas dari haltersebut situasi yang perlu mendapat perhatian lebih dari peserta KKN Undiksha

    adalah kondisi pengelolaan sampah disetiap pemandian umum yang hampir

    terdapat di setiap Dusun. Selain itu melihat dari observasi peserta KKN di ke-4

    (empat) Sekolah Dasar melalui metode wawancara dengan Kepala Sekolah perlu

    dipertimbangkan oleh peserta KKN untuk memberikan wawasan tambahan

    terhadap siswa-siswi di SD bersangkutan dalam memberikan pengetahuan tentang

    menjaga kesehatan diri dan lingkungan. Begitu pula dalam bidang pendidikan

    dimana kualitas sumber daya manusia yang masih kurang sehingga banyak

    masyarakat hanya tamat pada jenjang Sekolah dasar. Hal ini dibuktikan pada

    tahun 2011 dari 6224 jiwa, 1068 jiwa hanya memiliki tingkay pendidikkan

    sampai jenjang Sekolah Dasar, sehingga perlu adanya peningkatan motivasi dan

    wawasan masyarakat tentang pentingnnya pendidikkan guna meningkatkan

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    36/39

    untuk ikut serta memeriahkan Hari Kemerdekaan di Desa Lokasi KKN. Dengan

    demikian dilihat dari kondisi fisik, sosial, pendidikan, ekonomi dan kesehatan

    desa dan masyarakatnnya seperti yang telah dipaparkan dapat memeberikan

    kesempatan untuk diterapkan beberapa program kerja yang mampu meningkatkan

    kualitas sumber daya manusia dan memperdayakan sumber daya alam yang ada

    dengan baik.

    PROGRAM KERJA Tema : Pendidikan

    1. Nama program : Bimbingan belajar IPS Terpadu dan TIK

    2. Rasional :

    Pendidikan mempunyai peranan penting dalam mengembangkan

    sumber daya manusia. Sebagai suatu kegiatan yang sadar akan tujuan,

    maka dalam pelaksanaanya berada dalam suatu proses yang

    berkesinambungan dalam setiap jenis dan jenjang pendidikan. Untuk

    mengoptimalkan proses pendidikan yang diperoleh siswa dapat dilakukan

    dengan banyak cara, salah satunya adalah bimbingan belajar.

    Mata pelajaran yang dipilih adalah IPS Terpadu dan Teknologi

    Informatika, karena kedua matapelajaran terbut merupakan disiplin ilmu

    yang diperoleh di jenjang SMP, serta pembelajaran IPS merupakan

    matapelajaran yang ikut diujinasionalkan sehingga dipandang penting

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    37/39

    Adapun pihak-pihak yang terlibat dalam pelaksanaan program kerja

    ini antara lain, LPM Undiksha sebagai instansi penyelenggara KKN,

    dosen pembimbing selaku pembimbing dalam melaksanakan KKN,

    kepala desa Duda Utara sebagai pembina dan pengawas secara langsung,

    mahasiswa KKN selaku pelaksana program kerja, dan anak dari keluarga

    asuh sebagai sasaran program kegiatan.

    Metode pelaksanaan: program ini dilaksanakan melalui observasi,persiapan dan perencanaan materi, pendekatan kepada anak asuh hingga

    bimbingan langsung kepada anak asuh serta praktek saat penerapan

    pembelajaran TIK.

    6. Alokasi waktu : alokasi waktu untuk program kegiatan 3 jam x 7 kali

    pertemuan.

    7. Jadwal pelaksanaan:

    No KegiatanMinggu Ke-

    I II III IV V VI VII

    1Observasi dan kordinasi denganKepala Desa dan Kepala Dusun

    2

    Perencanaan dan mendatangi

    serta pendekatan dengan anakasuh.

    3 Bimbingan Belajar

    Evaluasii kegiatan dan pamitan

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    38/39

    17

    REKAPITULASI PROGRAM KERJA KKN

    No Program Sifat program Sasaran Metode pelaksanaan LuaranAlokasi

    waktu

    1 Bimbingan belajar IPS

    Terpadu dan TIK

    Rintisan Anak dari IMade Kariasi

    dan Ni Komang

    Resi yakni Ni

    Komang Sri

    Wahyuni kelas 3

    SMP

    Program ini dilaksanakan

    melalui observasi,

    persiapan dan

    perencanaan materi,

    pendekatan kepada anak

    asuh hingga bimbingan

    langsung kepada anak

    asuh serta praktek saat

    penerapan pembelajaran

    TIK.

    Luaran dari program iniadalah hasil kegiatan

    pemberdayaan

    masyarakat (dalam

    bentuk laporan hasil

    kegiatan, dokumentasi

    aktivitas lapangan, dan

    publikasi). Luaran lain

    yang diharapkan dari

    pelaksanaan program

    ini adalah

    meningkatkan kualitas

    belajar dan hasil belajar

    sasaran. Sehingga,

    harapan ke depan

    adalah mampu

    terciptanya sumber

    daya manusia yang

    berkualitas khususnya

    di bidang IPS dan TIK.

    Luaran bagi mahasiswa

    diharapkan mampu

    21 jam

  • 7/23/2019 Laporan KKN 2014

    39/39

    18

    menerapkan ilmu dan

    melatih kemampuan

    mendidik serta dapat

    bersosialisasi denganmasyarakat desa.

    TOTAL JAM 21 Jam

    Menyetujui

    Dosen Pembimbing

    I Putu Darmayasa, S.Pd.,M.For

    NIP.19690206 199601 1 001