Seorang hamba apabila - rumahzakat.org · berbuka puasa dan tidak menunda-nunda berbuka Seorang...

56

Transcript of Seorang hamba apabila - rumahzakat.org · berbuka puasa dan tidak menunda-nunda berbuka Seorang...

image: world wide web

Seorang hamba apabila melakukan suatu kesalahan,

maka dititikkan dalam hatinya sebuah titik hitam. Apabila ia

meninggalkannya dan meminta ampun serta bertaubat, hatinya dibersihkan. Apabila ia kembali

(berbuat maksiat), maka ditambahkan titik hitam tersebut

hingga menutupi hatinya.

och

re

Di sepanjang pesisir

aliran Sungai Martapura Lok

Baintan terlihat konvoi perahu

pedagang dan petani menuju lokasi

pasar apung Lok Baitan, Banjarmasin. Di

pasar terapung ini masih berlaku sistem

barter. Uang bukan alat transaksi

utama di pasar ini.

foto: @mrezafaisal

RZ MAGZ TEAMConsultative Board

Yayan Somantri, Nur Efendi,

Muhammad Trieha

Chief Editor

Iman Sulaeman

Artistic

M. Yusuf, Irvan A., Herlan I.

Newsroom

Sri Agustina, Prihatin Nurlatifah,

Indriyatna S, Sari A Rahmawati

4

Photographer

@sayasih, @siriusbintang

Advertisement

Agustin Santriana

Distribution

Azhar Ahmad

Marketing Consultant

AM. Adhy Trisnanto

Legal Consultant

Yayan Sutarna, SH., MH.

Address

Jalan Turangga No. 25C

Bandung – Jawa Barat

Phone

(022) 7332407

Facsimile

(022) 7332478

SMS Centre

0815 7300 1555

Call Centre

0804 100 1000

E-mail

[email protected]

Web

www.rumahzakat.org

Cover :

@sufisouf

Driven by:

06 | Berbagi Senyum

09 | Senyum Menebarkan Energi Positif

10 | Pilihan Menu Makan Siang

16 | Tersenyumlah Indonesia,Ramadhan Segera Tiba

14 | Berbagi Se-nyum Senyum Berbagi

12 | Menjadi Bahagia dengan Senyuman

Berbicara tentang senyum,

pertengahan Mei lalu RZ

meluncurkan Gerakan

Berbagi Senyum Senyum

Berbagi. Gerakan ini

bertujuan untuk mengajak

masyarakat Indonesia untuk

berbagi dimulai dari hal yang

paling kecil yakni senyuman.

Di berbagai belahan dunia, Ramadhan selalu di sambut dengan senyuman. Di Mesir, masyarakat menyalakan lampu atau lentera saat Ramadhan datang.

Ikhtisar

Baik perasaan bahagia

maupun senyuman,

keduanya merupakan hal

yang tidak dapat dipisahkan

satu dengan yang lainnya

Usaha kuliner binaan RZ cabang Surabaya, Jakarta Barat dan Cikarang.

Berbagi Senyum,

Senyum Berbagi gerakan

ini diharapkan dapat

menginfluence masyarakat

Indonesia untuk lebih sering

tersenyum dan berbagi

senyuman dengan orang lain.

Senyum adalah juga bahasa

universal yang dapat dimengerti

oleh banyak pihak yang bahkan

tidak punya bahasa pemersatu.

5

Ramadhan merupakan bulan yang mulia, yang kehadirannya ditunggu oleh umat Islam diseluruh dunia. Dan tidak terkecuali di Indonesia, Ramadhan merupakan momen yang penuh berkah apalagi bila menyambutnya dengan senyuman. Mari tersenyumlah Indonesia, Ramadhan segera tiba.

COVER STORY

34 | Bayar Zakat Bisa di kantor Pos

35 | Mulur Mungkret

37 | Libur Telah Tiba

42 | Batas Waktu Berbuka

46 | Terlibat dan Turun Tangan Lebih Bermanfaat

48 | Refleksi Dua Generasi

Mulur mungkret, sesaat memanjang tapi sesaat kemudian mengkerut. Seandainya saja ulat cuma punya...

Bagi orang yang berpuasa, disunahkan Rasulullah untuk menyegerakan berbuka puasa dan tidak menunda-nunda berbuka

Seorang visioner yang membawa perubahan dan memiliki daya dobrak ini telah meraih berbagai prestasi dan penghargaan baik dalam maupun luar negeri. Inisiator gerakan Indonesia Mengajar dan rektor termuda yang pernah dilantik oleh sebuah perguruan tinggi di Indonesia pada tahun 2007.

Mungkin sudah tujuh tahunan saya mulai berinteraksi dengan beliau, sebagai salah satu tokoh terkemuka di bidang marketing komunikasi tentu sebuah anugerah bisa belajar banyak langsung dari pakarnya. Dari beliau saya banyak belajar tentang bagaimana sebuah eksekusi kreatif harus berangkat dari ide yang kuat, yang tidak melompat-lompat, walaupun pada dasarnya itu bisa.

PT Pos Indonesia bersama

RZ menjalin kerjasama untuk

memudahkan pembayaran

zakat, infaq, shadaqah, maupun

qurban, kini bisa langsung

membayar di kantor pos

terdekat

Ada 3 hal yang mempengaruhi seberapa besar kocek yang harus dirogoh untuk liburan. Yaitu liburannya kemana, berapa lama, dan bersama siapa.

RZ Magz Juni 2014

6

ssalamu’alaikum wr. wb.

Sobat RZ, apa kabar? Semoga selalu sehat dan bersemangat dalam menjalani semua aktivitas. Alhamdulillah kami para amil RZ selalu dalam keadaan siap untuk menjembatani cinta Anda dengan senyuman.

Berbicara tentang senyum, pertengahan Mei lalu RZ meluncurkan Gerakan Berbagi Senyum Senyum Berbagi. Gerakan ini bertujuan untuk mengajak masyarakat Indonesia untuk berbagi dimulai dari hal yang paling kecil yakni senyuman. Pertanyaannya, mengapa senyum?

Sobat RZ, dari beberapa artikel yang kami baca, saat ini semakin banyak orang yang mengalami kesulitan untuk tersenyum. Penyebabnya bermacam-macam. Mulai dari tuntutan pekerjaan, hingga kesulitan hidup yang dialami.

Padahal senyum itu banyak sekali manfaatnya, seperti baik untuk menjaga kesehatan, keremajaan kulit, dan yang paling penting senyum itu ibadah. Senyummu untuk saudaramu adalah shadaqah, begitu kata Rasulullah SAW.

Di pertengahan Mei lalu juga, RZ bersinergi dengan komunitas Tangan Di Atas (TDA) untuk melahirkan

Nur EfendiCEO Rumah Zakat

sapa

wirausahawan baru di Indonesia lewat zakat, infak, dan shadaqah. RZ dan Tower Bersama Infrastruktur Grup (TBIG) pun meluncurkan ambulance gratis untuk melayani masyarakat yang membutuhkan. Semoga kerjasama tersebut dapat melahirkan lebih banyak senyum pemberdayaan di bumi Indonesia.

Sobat RZ yang dimuliakan Allah, insyaAllah kita akan segera bertemu dengan bulan suci Ramadhan kembali. Sungguh rindu rasanya berjumpa lagi dengan saat-saat Allah melipatgandakan pahala kita. Bersama tulisan ini juga kami segenap keluarga besar RZ ingin mengucapkan permohonan maaf jika ada hal-hal yang kurang berkenan. Semoga kita semua dapat menjalankan ibadah di bulan Ramadhan dengan penuh khusyuk dan ikhlas.

Doakan kami tetap profesional dan amanah.

Selamat membaca!

Wassalamu’alaikum wr. wb.

Berbagi Senyum

7

RZ Magz Sya’ban 1435 H

KALENDER EVENT JUNI 2014

Redaksi menerima karya tulis, saran serta masukan dari Sobat zakat untuk dimuat di RZMagz, kirim ke SMS Center 0815 7300 1555 atau e-mail ke : [email protected] Untuk tulisan yang dimuat di rubrik Perspektif redaksi akan memberikan kenang-kenangan.

@anangDi daerah dekat rumah ada masjid yang kurang terawat serta kurang sarana pra sarananya. Bisakah kami mengikutkannya dalam program Masjidku Merdu?

Sobat Anang, silakan Sobat membuat proposal pengajuan ke RZ cabang terdekat, kami akan melakukan survey sebelumnya untuk memberikan bantuan bagi masjid tersebut. Terima kasih.

@dewaApakah RZ tetap buka di hari libur, saya ingin langsung bertransaksi dengan petugas RZ tapi susah jika hari kerja.

Insya Allah RZ tetap buka di hari libur, Sobat Dewa, apalagi Ramadhan nanti. Akan ada petugas piket yang melayani customer tiap harinya. Terima kasih.

mentio

n

rumahzakatfans @rumahzakat

Pusat Pengembangan Potensi Anak3, 5, 7, 10, 12, 14, 17, 19, 21, 22, 24, 28, 29.

Seluruh Kantor Cabang

Parenting School1, 8, 15, 22.

Jakarta Timur, Banjarmasin, Lampung, Cilegon, Cimahi, Surabaya.

Outing14, 21, 22, 25, 27, 29

Jakarta Timur, Tangerang, Pekanbaru, Padang, Batam, Banjarmasin

Tarhib Ramadhan22, 27, 29.

Cilegon, Jakarta Timur, Cikarang, Padang, Palembang, Cirebon, Semarang

Penyaluran Beasiswa2, 6, 8, 13, 15, 21, 22.

Semua Kantor Cabang

Dengan mengikuti program Kado Lebaran Yatim, anda dapat berbagi senyum dengan para Yatim dan Dhuafa di Indonesia

Mari berbagi senyum dengan mereka

9

RZ Magz Sya’ban 1435 H

Ketika kau mengarungi kehidupan, dengan banyak pasang surutnya ingatlah bahwa satu senyum bernilai lusinan kerutan dahi. Di antara semua hal

mahal di dunia, senyum adalah hal yang sangat murah. Dan ketika kau memberikan senyum, kau kan mendapatkannya satu untuk kau simpan”- Anonim -

Sebagai manusia kita merupakan makhluk individu sekaligus makhluk sosial. Sebagaimana makhluk sosial, kita akan berinteraksi dengan orang lainnya untuk memenuhi kebutuhan kita. Dari bangun tidur hingga kembali tidur, banyak waktu yang kita gunakan untuk berinteraksi dengan orang lain. Mulai dari bangun tidur hingga kembali tidur, banyak waktu yang kita gunakan untuk berinteraksi. Salah satu tujuan dari interaksi yang kita lakukan adalah untuk mendapatkan perasaan bahagia. Lalu bagaimana rasa bahagia tersebut bisa kita dapatkan dengan berinteraksi?

Ketika kita berinteraksi dengan yang lain, secara tidak langsung kita akan melakukan transfer emosi dengan orang lain. Emosi yang ditransfer bisa emosi positif maupun negatif. Untuk mendapatkan emosi positif, hal termudah yang dapat kita lakukan adalah dengan tersenyum kepada sesama. Menurut Dr. Betty W. Phillips, seorang psikolog dari Universitas Harvard, tersenyum dapat mengeluarkan hormon kebahagian yang disebut dengan endorphin. Hormon yang efektif untuk membunuh rasa nyeri dan juga hormon serotonin yang berfungsi sebagai anti depresi. Ketika kita tersenyum, menurut Dr. Betty, senyum yang kita lakukan akan menular pada orang lain. Sehingga secara reflek seseorang akan membalas dengan senyum. Dimana senyum tersebut akan meningkatkan mood orang yang

kita ajak berinteraksi dengan kita dan ketika mood orang yang kita aja berinteraksi meningkat di saat itu mood kita pun akan naik.

Perasaan bahagia juga akan kita alami ketika kita berbagi dengan orang lain. Ketika orang lain merasa bahagia karena diri kita, di saat itu juga kita akan merasakan kebahagiaan pada diri kita. Seperti halnya sebuah iklan komersial dari Thailand tentang seorang anak yang tidak pernah mengerti kenapa ayahnya yang miskin selalu menyisihkan sebagian uangnya untuk diberikan kepada orang lain. Sampai suatu saat sang ayah pergi, di saat itulah dia memahami kata-kata dari ayahnya, “Kekayaan itu bukan dinilai dari sebanyak apa yang kita miliki, melainkan dari sebanyak apa yang bisa kita berikan.” Akhirnya dia mengetahui bahwa uang yang selalu disisihkan sang ayah ternyata digunakan untuk membahagiakan anak-anak yang cacat dan dari perbuatan itulah ayahnya selalu bahagia.

Baik perasaan bahagia maupun senyuman, keduanya merupakan hal yang tidak dapat dipisahkan satu dengan yang lainnya. Orang yang bahagia, wajahnya akan senantiasa dihiasi dengan senyum karena senyum merupakan ekspresi sederhana yang menunjukan perasaan bahagia pada seseorang.

Bagi kita yang ingin mendapatkan kebahagiaan, cara termudah yang dapat kita lakukan adalah dengan mulai tersenyum kepada sesama. Dengan tersenyum kita membuat hari-hari kita jauh lebih indah. Tebarkanlah senyum dan tularkan energi positif kepada orang lain. Sebagaimana kata pepatah “Tersenyumlah maka dunia akan tersenyum bersamamu.”

perspektif

Senyum Menebarkan Energi Positif

SunarkoDirektur Yayasan Synersia

Dengan mengikuti program Kado Lebaran Yatim, anda dapat berbagi senyum dengan para Yatim dan Dhuafa di Indonesia

Mari berbagi senyum dengan mereka

RZ Magz Juni 2014

1010ku

liner

Cowchan MilkFuad Chandra : Jl. Veteran, Kota Kediri

Es KelapaSri Mulyani : Jl. Hayam Wuruk, Selatan Rumah Makan Numami, Yogyakarta.

Pilihan MenuMakan Siang

11

RZ Magz Sya’ban 1435 H

11

Nasi Ayam PenyetRaffi Chrispy : Puri Saras Titi: Jl. Kolonel Sugiyono, Selatan Kampus UNISRI Solo

Ayam Goreng KremesTeguh Nugroho Suprihanto: Jl. Letjen Sutoyo No. 36 Surakarta

RZ Magz Juni 2014

1212

ebuah kebaikan tak pernah bernilai sederhana, sebab ia bisa menjadi pintu surga bagi siapa saja. Sesuatu yang terlihat sepele di mata manusia belum

tentu demikian di mata Allah SWT. Hal tersebut langsung dicontohkan oleh Rasulullah saat berhadapan dengan Abdullah Ummi Maktum. Beliau langsung ditegur Allah karena memalingkan muka saat Abdullah Ummi Maktum berkunjung hanya karena saat itu Rasulullah SAW menerima para pemuka Quraisy. Peristiwa tersebut tertulis dalam QS. Abasa yang artinya, yang bermuka masam.

Rasulullah adalah orang yang paling gemar bermuka manis di depan sahabatnya. Beliau selalu menghadapkan wajah dengan penuh ketika berbicara dengan para sahabat. Hal itu sebagai tanda beliau menghargai lawan bicaranya. Akhlaknya adalah Al Qur’an, apa yang dilakukan langsung mendapat perintah Allah dan langsung ditegur pula oleh Allah. Rasulullah juga selalu ramah pada anak-anak. Beliau menjadi orang yang paling dinanti anak-anak saat beliau lewat di sepanjang jalan. Sikap dan wajahnya yang selalu menyenangkan menjadi hal-hal yang amat dirindu di keseharian para sahabatnya. Rasulullah terbiasa tersenyum,

“Saya tidak pernah melihat seseorang yang lebih sering tersenyum daripada Rasulullah SAW.” (HR. Tirmidzi dan Ahmad)

tero

po

ng

Menjadi Bahagia Dengan Senyuman

13

RZ Magz Sya’ban 1435 H

13

namun tidak sampai tertawa terbahak-bahak. Rasulullah tertawa hanya menampakkan giginya saja. Hal ini diceritakan oleh Jabir bin Samurah ra. dan Abdulullah bin Haris r.a.

“Siapa yang melihat Rasulullah SAW pada pandangan pertama, tentu merasa enggan berpaling dan siapa yang bergaul dengan Rasulullah SAW, pasti mencintainya. Ada seorang menyebut, “Aku tidak pernah melihat orang sepertinya, sebelum dan sesudahnya.” (HR. Tirmizi, Ibnu Majah dan Ahmad).

Senyuman Rasulullah merupakan ungkapan kehalusan budi beliau. Beliau juga senang berkelakar dan tersenyum ketika melihat sesuatu yang menggelikan dan membuat tertawa. Beliau juga beberapa kali bercanda untuk menghibur hati para sahabatnya dan membuat para sahabatnya tertawa di tengah segala kepenatan urusan.

Rasulullah banyak menyontohkan senyuman sebagai sesuatu hal yang menyenangkan. Sebab senyum adalah juga bahasa universal yang dapat dimengerti oleh banyak pihak yang bahkan tidak punya bahasa pemersatu. Selain itu senyum adalah cara untuk mengurangi stress atau kepenatan. Ketika tersenyum hanya dibutuhkan 17 otot yang bekerja, sedangkan ketika cemberut dibutuhkan sebanyak 43 otot yang bekerja. Tapi ada juga yang menyebutkan dibutuhkan sebanyak 63 otot yang bekerja ketika muka cemberut dan hanya dibutuhkan 26 otot ketika tersenyum.

Rasulullah SAW bersabda,“Janganlah terlalu membebankan jiwamu dengan segala kesungguhan hati. Hiburlah dirimu dengan perkara yang ringan dan lucu kerana apabila hati selalu dipaksa dengan memikul bebanan yang berat, maka ia akan menjadi buta.” (HR. Abu Daud)

Senyum Itu IbadahSenyum bisa bernilai ibadah tentu, jika dilakukan dengan ketulusan sehingga dapat menyenangkan hati saudara. Sebab senyum bukan semata aktivitas yang dilakukan oleh fisik, tapi memerlukan kekuatan hati untuk turut tersenyum. Senyum dapat memberikan energi positif yang akan menular kepada sekitar. Dengan senyum tersebut, maka akan ada sinyal positif yang menghampiri otak dan akan menyebarnya ke seluruh tubuh. Orang yang mudah tersenyum, maka akan enak dilihat, menyenangkan dan

memberikan energi postif kepada lingkugan. Bahkan di dalam sebuah hadist dikatakan,

Dari Abu Dzar ra, dia berkata, Rasulullah Saw bersabda, “Senyummu di hadapan saudaramu (sesama muslim) adalah (bernilai) sedekah bagimu.” (HR. Tirmidzi dan Ibnu Hibban)

Betapa Rasulullah sendiri yang mengatakan bahwa senyum itu bisa menjadi bagian dari sedekah yang berpahala, maka sebagai seorang muslim hendaknya kita dapat mencontoh apa yang telah Rasul ajarkan. Menebar kebaikan dengan senyuman, dan menjadikannya bagian dari ibadah dengan segala ketulusan.

Senyum Itu IndahSenyum akan membuat wajah nampak berseri dan menyenangkan. Ia adalah bahasa lain dari bahagia, sambutan baik terhadap lawan bicara. Oleh karena itu meski belum kenal sekalipun, senyum dapat merubah dunia seketika. Senyum tersebut bisa membuat hati yang sempit menjadi lapang, bisa membuat wajah yang berkerung ikut ceria menanggapi. Dengan tersenyum, maka akan menimbulkan kenyamanan pada orang yang memandangnya

Senyum Itu MenyehatkanSenyum bisa menjadi obat alami, karena saat tersenyum tubuh mengeluarkan hormon endorfin yang dapat meredakan rasa sakit serta serotonin yang dapat memberikan perasaan nyaman dan senang. Selain itu juga orang yang murah senyum tentu akan terjauh dari perasaan tertekan atau stress, detak jantung normal dan aliran darah juga lancar.

Senyum memang sederhana. Melakukannya tak perlu tenaga yang berlebih, tapi ia akan sulit terlaksana tanpa ada kelapangan jiwa yang mendukung aura positif yang ditimbulkannya. Ia akan menjadi kebaikan yang dapat diperhitungkan Allah karena ketulusannya. Seperti hadist Nabi di bawah ini,

“Janganlah sekali-kali engkau menganggap remeh suatu perbuatan baik, meskipun (perbuatan baik itu) dengan engkau menjumpai saudaramu (sesama muslim) dengan wajah yang ceria.” (HR. Muslim).

RZ Magz Juni 2014

1414te

rop

ong

Dalam ajaran Islam, senyum mempunyai kedudukan yang setara dengan bersedekah. Sabda Rasulullah SAW: “Senyum kalian bagi saudaranya adalah sedekah, beramar makruf dan nahi mungkar yang kalian lakukan untuk saudaranya juga sedekah, dan kalian menunjukkan jalan bagi seseorang yang tersesat juga sedekah.” (HR Tirmizi dan Abu Dzar).

enyum adalah ekspresi yang datang dari rasa kebahagian, selain itu tersenyum juga merupakan salah satu cara yang paling mudah untuk

mengurangi stres dan menambah teman. Sayangnya saat ini senyum mulai menjadi barang langka terutama bagi warga perkotaan. Tak jarang kita temui orang lebih senang menyendiri dan bermain dengan gadgetnya saat berada dikeramaian sekalipun.

“Menurut penelitian dari para ilmuwan, orang di masa kini telah lupa bagaimana caranya tersenyum. Makin sedikit orang yang memberi senyum tulus. Bahkan, rata-rata orang hanya tersenyum tujuh kali dalam sehari,” ungkap CEO RZ Nur Efendi. Seperti yang dilansir oleh Genius Beauty tahun 2013 penelitian yang dilakukan pada lebih dari 2.000 orang tersebut menemukan bahwa setiap orang setidaknya akan memberi senyum palsu sekali dalam sehari. Setengah dari responden bahkan mengakui bahwa mereka sering memaksa tersenyum jika berbicara atau berpapasan dengan atasan.

15

RZ Magz Sya’ban 1435 H

15

Banyak hal yang menjadi faktor mengapa masyarakat kini sulit tersenyum, mulai dari budaya, tuntutan pekerjaan, hingga permasalahan ekonomi yang tak kunjung terselesaikan. “Mereka yang perutnya lapar pastinya akan kesulitan sekali untuk tersenyum dibandingkan dengan yang hidupnya serba berkecukupan,” kata Efendi. Hal tersebut menggerakan RZ untuk mengajak masyarakat Indonesia berbagi lewat senyuman. Dengan nama Berbagi Senyum, Senyum Berbagi gerakan ini diharapkan dapat menginfluence masyarakat Indonesia untuk lebih sering tersenyum dan berbagi senyuman dengan orang lain. Berbagi Senyum Senyum berbagi ini dilakukan secara bertahap baik secara online maupun offline. Langkah awal dari gerakan ini adalah dengan mengadakan tantangan foto senyum bernama #7harisenyum.

“Alhamdulillah sambutan dari masyarakat untuk gerakan ini sangat baik. Tercatat lebih dari 2000 akun media sosial baik twitter maupun instagram mengikuti tantangan foto yang dimulai tanggal 22 April ini. Kami pun menerima banyak respon positif dari para peserta, yang bahkan sampai sekarang masih ada saja yang memosting foto tantangan tersebut,” kata Azlia, Coorporate Secretary RZ.

Peluncurannya sendiri dilakukan pada 13 Mei di Gedung Proklamasi, Jakarta Pusat. Dalam acara tersebut juga diadakan pameran foto para peserta tantangan #7harisenyum, hal ini sebagai apresiasi bagi mereka yang sudah berbagi senyuman dengan banyak orang selama 7 hari. Azlia pun menuturkan bahwa setelah #7harisenyum kampanye Berbagi Senyum Senyum Berbagi akan berlanjut pada tahap Smile Free Day yang dilaksanakan di Car

Free Day di lima kota besar di Indonesia. “Kami akan mengajak orang-orang di Car Free Day untuk membagikan senyumnya, untuk kemudian merasakan pengalaman dari Berbagi Senyum,” kata Azlia.

Setelah Smile Free Day, akan ada serentetan kegiatan lainnya sepanjang tahun 2014 ini yang tujuannya tetap untuk membuat masyarakat dengan sukarela membagikan senyumnya, dan merasakan sendiri akibat dari senyum tersebut kepada orang lain. Dari pengalaman semacam itu diharapkan masyarakat bukan saja lebih memahami masalah-masalah yang menghambat orang tersenyum, tetapi juga terdorong untuk ikut dalam gerakan mengatasi berbagai masalah riil yang ada di sekitar kita masing-masing. Nur Efendi mengatakan “Jika senyum tulus saja bisa membahagiakan orang lain, apalagi jika membantu sesama untuk tersenyum dengan meringankan bebannya. Maka itu Berbagi Senyum Senyum Berbagi akan terus kami serukan hingga pelosok negeri.”

Berbagi Senyum Senyum Berbagi merupakan rangkaian dari kampanye besar RZ yaitu BIG Smile Indonesia. Sebuah gerakan pengibaran semangat optimisme bangsa melalui rangkaian gempita aksi senyum pemberdayaan untuk Indonesia yang lebih membahagiakan. Rangkaian tersebut dibagi kedalam 4 rumpun senyum yaitu Senyum Sehat, Senyum Juara, Senyum Mandiri, Senyum Lestari. Sedangkan Senyum Ramadhan adalah program tahunan yang melengkapi rangkaian usaha membuat Indonesia tersenyum lebar.

Ramadhan sendiri merupakan bulan yang penuh dengan kecerian, momentum besar bagi semua orang. Dimanapun dan dari kalangan apapun, semua berlomba-lomba berbuat kebaikan dan membahagiakan orang lain. Baik dia muslim maupun non muslim larut didalamnya. Setiap tahun RZ mengajak para donatur untuk berbagi senyuman dengan para dhuafa yang membutuhkan melalui program Senyum Ramadhan.

Tahun ini RZ menargetkan sejuta Kado Lebaran Yatim yang diperuntukkan bagi anak yatim dan dhuafa di seluruh nusantara. “Dengan ini kami berharap dapat memberikan senyum lebih banyak,” tutur Nur Efendi. Kado Lebaran Yatim diantaranya berisi perlengkapan makan dan peralatan sekolah yang memiliki manfaat jangka panjang bagi anak-anak.

Mari bersama RZ berbagi senyum melalui program Kado Lebaran Yatim.

Prescon Berbagi Senyum

RZ Magz Juni 2014

1616

Tersenyum adalah sesuatu yang sederhana, mudah, murah, dan menyenangkan. Senyum itu menular, hampir tidak ada orang yang menerima senyuman kemudian tidak membalas

senyum itu, jika dilakukan dengan ikhlas dan tulus. Kata pepatah sesuatu yang berasal dari hati pasti akan diterima oleh hati, begitupun dengan senyuman. Senyum ikhlas akan

memberikan respon positif bahkan berbuah banyak hikmah yang tak terduga.

Berikut ini beberapa pengalaman para peserta berbagi senyum yang sudah mengikuti tantangan untuk mengirimkan foto senyumnya melalui akun instagram maupun twitter

dengan menggunakan hastag #7harisenyum.

Dimana tercatat lebih dari 2000 akun media sosial baik twitter maupun instagram mengikuti tantangan ini.Respon terhadap hastag #7harisenyum sendiri mencapai 10,244 selama 7 hari. Dan #7harisenyum ini sempat menjadi salah satu top ten Hastag menurut

@inowgb (Issue Now Global) pada tanggal 23 April 2014.

tero

po

ng

“Unfortunatly this is the last day of my #7harisenyum. Thank you for creating such a great challenge which bring good impact for me. No matter how hard your day is, don’t forget to share your smile to others. Because there is always something thankful for.” [Pamungkas Al Amin]

“Challenge #7harisenyum udah selesai, tapi bukan berarti berhenti menebar senyum yaa... Senyum itu ibadah, senyum itu obat juga loh... Keep smile be happy be grateful!!! Cherish every moment” [Ayu Aryuli]

“Gerakan #7harisenyum adalah sebuah tantangan selama 7 hari bagi siapa saja untuk memberikan senyum bagi Indonesia. Di saat iklim bangsa ini sangat ‘panas’ karena tahun politik dan begitu banyak hal-hal negatif kita temui setiap hari, tersenyum jadi hal berharga.” [Gilang Mahesa]

Ini Senyumku Mana Senyummu?

17

RZ Magz Sya’ban 1435 H

17

“Pas umrah banyak sekali bertemu dengan orang yang sama sekali belum dikenal. Mereka bilang bahwa mereka suka sekali dengan orang Indonesia karena orang Indonesia adalah orang yang ramah dan pintar. Orang di luar negeri saja mengakui keramahan kita. Oleh karena itu terus tebarkan senyum untuk semua orang. Terima kasih #7harisenyum telah membuat tantangan ini. Keep smiling.” [Nadhirah Irsan]

“Terima kasih #7harisenyum. Senyumku tak terhenti di tujuh hari ini saja.” [Andha Putry]

“I have finished the #7harisenyum challenge. Yeay! Keep smile and cheer up your day dear!” [Tika Rahmadhani]

“Senyum itu ibadah. Senyum itu sunnah. Senyum itu sedekah. Senyum bisa membuat kebahagiaan membuncah.” #7harisenyum [Arif Rahman lubis]

“Because smile is so easy and make us happy #7HariSenyum.” [Febrianti Almeera]

“Senyum melepas endorphin, pematik rasa alamiah, dan serotonin. Ketiganya adalah hormon yg bs mengendalikan rasa sakit.” #7harisenyum [Dayu P Hatmanti]

“Senyum melepas endorphin, pematik rasa alamiah, dan serotonin. Ketiganya adalah hormon yg bs mengendalikan rasa sakit.” #7harisenyum [Dayu P Hatmanti]

“Thank you untuk #7harisenyum. Sukses untuk para admin. Thank you udah ajak kita senyum.” [Tasya]

“Rasulullah SAW bersabda: ”Sesungguhnya pintu-pintu kebaikan itu banyak: tasbih, tahmid, takbir, tahlil (dzikir), amar ma’ruf nahyi munkar, menyingkirkan penghalang (duri, batu) dari jalan, menolong orang, sampai senyum kepada saudara pun adalah sedekah.” Senyum bisa mengubah suasana hati. Tersenyum bisa mengelabui tubuh sehingga membantu seseorang mengubah suasana hatinya menjadi lebih baik. Untuk itu jika merasa sedih, cobalah untuk tersenyum. Where is your smile? Have you smile today?” #7harisenyum [Sarah Vi]

“Terima kasih. Berilah senyum kepada siapa saja. Dengan senyum akan membuat dunia semakin tersenyum.” [Briptu Jup. Situmorang]

RZ Magz Juni 2014

18

Tersenyumlah Indonesia,

Ramadhan

ika para sahabat telah begitu sibuk di tiga bulan sebelum Ramadhan, maka bagaimanakah cara kita mempersiapkan dan menyambut bulan mulia

tersebut? Masih adakah yang tergagap sebab hutang puasa belum lunas, atau bahkan sudah mulai berpikir tentang pakaian baru yang hendak dikenakan saat hari raya nanti?

Ramadhan menjadi bulan ke sembilan dari hitungan 12 bulan hijriah. Ketika memasuki bulan Sya’ban Rasulullah SAW bahkan semakin meningkatkan kuantitas serta kualitas ibadahnya. Di bulan-bulan sebelumnya, Rasulullah SAW rata-rata hanya berpuasa selama 11 hari, maka dibulan

Sya’ban beliau berpuasa hampir sebulan penuh. Hal tersebut diceritakan Aisyah dalam sebuah hadist,“Rasulullah banyak berpuasa (di bulan Sya’ban) sehingga kita mengatakan, beliau tidak pernah berbuka dan aku tidak pernah melihat Rasulullah berpuasa sebulan penuh kecuali puasa Ramadhan. Dan aku tidak pernah melihat Rasulullah banyak berpuasa (di luar Ramadhan) melebihi Sya’ban.” (HR. Bukhari-Muslim).

Berbagai cara dan ekspresi masyarakat ditunjukkan untuk menyambut datangnya bulan mulia ini. Masyarakat ingin menunjukkan suka citanya bertemu dengan satu bulan dimana banyak kebaikan serta limpahan pahala di sana.

tero

po

ng

Ramadhan selalu mempunyai makna yang berbeda di setiap sisi. Kehadirannya seolah menjadi sebuah titik balik di segala hal, baik urusan dunia apa lagi urusan akhirat. Bulan ini menjadi bulan paling istimewa di antara 11 bulan lainnya. Sebuah bulan

perjuangan yang mendatangkan keberkahan bagi semua.

Segera Tiba

19

RZ Magz Sya’ban 1435 H

Di berbagai belahan dunia, Ramadhan selalu di sambut dengan senyuman. Di Mesir, masyarakat menyalakan lampu atau lentera saat Ramadhan datang. Menurut lulusan Universitas Al Azhar, Kairo, Sriyayu Ibrahim, hal itu memang menjadi tradisi masyarakat Mesir setiap tahun sebagai tanda mereka bergembira menyambut bulan mulia tersebut.

Masih banyak tradisi-tradisi unik yang ada di Indonesia dalam rangka menyambut Ramadhan setiap tahunnya. Masyarakat Nangroe Aceh Darussalam menyambut Ramadhan dengan budaya Meugang, yaitu budaya menyembelih kambing atau kerbau. Di Yogyakarta ada Padusan, yaitu mandi untuk membersihkan jiwa raga sehari sebelum Ramadhan. Nyadran dilaksanakan di beberapa daerah di Jawa Tengah dan Jawa Timur yaitu berupa membersihkan makam saudara dan leluhur, berdoa serta makan bersama. Dugderan di Semarang, yaitu festival yang menandai dimulainya Ramadhan. Dugderan ini juga dilaksanakan sehari sebelum Ramadhan. Di Sumatra Barat ada tradisi Balimau atau yang dalam bahasa minang artinya mandi yang disertai keramas. Mirip dengan Padusan di Yogyakarta, Balimau juga bertujuan untuk membersihkan jiwa dan raga jelang Ramadhan.

Berkah Bagi SemuaBagaimana masyarakat tidak menyambut Ramadhan ini dengan suka cita, jika banyak sekali kebaikan dan keberkahan yang didapatkan. Bukan hanya bagi umat muslim, bahkan bagi para penganut agama lain, Ramadhan ini juga dapat mendatangkan keuntungan tersendiri bagi mereka. Intan, seorang ‘pedagang dadakan’ jelang bulan Ramadhan giat menawarkan dagangannya di antara teman-teman pengajian. Ia mengaku mendapat barang dagangan ini dari non muslim yang mulai melihat peluang jelang bulan suci Ramadhan ini. “Saya mendapat stok baju koko dan mukena ini malah dari tetangga yang nasrani,” ujar Intan.

Bagi member binaan RZ, Ramadhan juga menjadi bulan yang amat dinantikan. Setiap Ramadhan datang hasil penjualan mereka bisa naik dua kali lipat, bahkan lebih. Mulai dari pedagang Es Kelapa, hingga pesanan kue kering khas lebaran selalu diborong para pembeli. “Bu Ilya ini mempunyai produk berupa kue basah dan kue kering. Kalau Ramadhan tiba pesanannya selalu saja melonjak. Dari dulu saat baru menjadi member hingga sekarang terbilang mandiri, produk buatannya selalu diburu pembeli,” ujar Rudeq, Micro Business Officer RZ cabang Malang.

Lain pedagang lain pula kesibukan lembaga zakat yang ada di Indonesia. Bisa dibilang Ramadhan adalah bulan kerja keras untuk mereka. Service terbaik harus dapat diberikan kepada masyarakat yang ngin menunaikan zakat infak shadaqohnya di bulan Rmadhan hingga lebaran. “Ramadhan memang bulan-bulan yang sibuk bagi kami. Masyarakat sangat antusias untuk melaksanakan banyak kebaikan, termasuk zakat, infak dan shadaqoh,” Yanti, Custumer Relation RZ cabang Bandung mengungkapkan.

Meskipun banyak masjid yang membuka pengelolaan zakat infak dan shadaqoh, tapi LAZ yang ada di Indonesia juga tak kalah ramainya. “Sebagai sebuah lembaga zakat, ini adalah hari besar kami. Kami sepenuhnya ingin membantu masyarakat yang akan menunaikan kewajiban zakat infak shadaqohnya. Dari hari pertama Ramadhan hingga hari H lebaran, kantor kami buka untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat,” ujar Nur Efendi, CEO RZ.

Allah memang banyak sekali menyelipkan kebaikan di setiap waktu di bulan Ramadhan. Semua kalangan bergembira menyambut kedatangannya. Semua orang berlomba-lomba melakukan kebaikan di bulan penuh berkah ini. Dari mulai pedagang yang dipastikan laris manis, hingga para dhuafa yang tersenyum bahagia saat mendapat santunan dari para muzzaki. Tersenyumlah Indonesia, Ramadhan Telah Tiba.

Bukan hanya bagi umat

muslim, bahkan bagi para

penganut agama lain,

Ramadhan ini juga dapat

mendatangkan keuntungan

tersendiri bagi mereka.

RZ Magz Juni 2014

20te

rop

ong

Senyum Bahagia di Bulan Ramadhan

“Ketika datang malam pertama dari bulan Ramadhan, seluruh setan dibelenggu, dan seluruh jin diikat. Semua pintu neraka ditutup, tidak ada satu pintu pun yang

terbuka. Semua pintu surga dibuka hingga tidak ada satu pun pintu yang tertutup. Lalu tiap malam datang seorang yang menyeru: “Wahai orang yang mencari

kebaikan, kemarilah; wahai orang yang mencari keburukan, menyingkirlah. Hanya Allah lah yang bisa menyingkirkan dari api neraka.” (HR. Tirmidzi)

amadhan bulan yang penuh keberkahan, bulan Al Qur’an, bulan ampunan, bulan kasih sayang, bulan taubat, bulan kesabaran, dan bulan pembebasan

dari api neraka. Bulan yang kehadirannya dirindukan oleh seluruh umat muslim. Umat muslim di seluruh dunia, sebagaimana Rasulullah, menyambut Ramadhan dengan penuh suka cita. Karena Ramadhan bulan yang istimewa. Bulan yang didalamnya ada hari yang lebih baik dari seribu bulan.

21

RZ Magz Sya’ban 1435 H

Tentunya kita tidak ingin melewatkan begitu saja bulan istimewa yang dipenuhi dengan kebaikan ini. Bulan Ramadhan merupakan bulan pendidikan, bulan untuk melatih rasa empati dan berbagi.

Senyum RamadhanSemakin banyak kebaikan yang bertebaran di muka bumi, tentu akan semakin banyak berkah bagi makhluk yang ada di dalamnya. Sebagaimana hadits Rasulullah SAW yang diriwayatkan oleh Muslim, “Allah senantiasa menolong hamba-Nya, selama hamba-Nya itu suka menolong saudara-Nya.”

Senyum Ramadhan merupakan upaya yang dilakukan RZ untuk menghadirkan senyum para penerima manfaat di bulan Ramadhan. Melalui program Senyum Ramadhan, RZ telah banyak menghadirkan senyum di seluruh nusantara. Dari tahun ke tahun, semakin banyak senyuman yang hadir. Senyuman yang RZ dihadirkan untuk keberkahan Indonesia.

Program Senyum Ramadhan ini dapat terealisasi tentunya tidak lepas dari sinergi bersama dengan mitra-mitra RZ. Baik mitra korporat ataupun donatur RZ yang bersifat perseorangan dan komunitas.

Di tahun 2013, Senyum Ramadhan RZ mengusung tema Berbagi Berkah Ramadhan yang diimplementasikan dalam empat program. Keempat program itu adalah Berbagi Buka Puasa, Berkah Kado Lebaran Yatim, Berkah Bingkisan Keluarga Jompo & Prasejahtera serta Berkah Syiar Qur’an. Dalam program Berbagi Buka Puasa, paket yang tersalurkan sebanyak 100.422 paket, Berkah Kado Lebaran Yatim 10.092 paket, Berkah Bingkisan Keluarga Jompo dan Prasejahtera 4.493 paket serta Berkah Syiar Qur’an 4.399 paket.

Tahun ini RZ berupaya menghadirkan lebih banyak senyum untuk anak yatim dan dhuafa di seluruh nusantara melalui Sejuta Kado Lebaran Untuk Yatim. Melalui program tersebut diharapkan senyum keceriaan dan kebahagiaan Indonesia akan semakin lebar.

Sebagai upaya, RZ mengajak mitra untuk berkontribusi melalui program Senyum Ramadhan. Program Senyum Ramadhan direalisasikan melalui berbagai program, yaitu:

Berkah Buka Puasa (BBP)Paket makanan lengkap untuk berbuka puasa yang didistribusikan di wilayah ICD (Integrated Community Development) & Non ICD yang terdiri dari member pemberdayaan RZ dan/atau masyarakat membutuhkan secara umum. Keunggulan BBP :• Memberi makan orang yang berpuasa sama dengan

pahala orang yang berpuasa• Tepat sasaran• Menu lengkap dan bergizi• Higienis

Kado Lebaran Yatim (KLY)Paket kado yang diperuntukkan bagi anak-anak yatim dan kurang mampu. Paket Berkah Kado Lebaran Yatim terdiri dari tempat makan atau minum, alat tulis, tas sekolah, biskuit serta sirup. Keunggulan KLY : • Sasaran program adalah anak-anak yatim dan dhuafa• Konten paket dapat dimanfaatkan anak dalam waktu

lama• Wilayah distribusi dari Aceh hingga Papua

Bingkisan Lebaran Keluarga (BLK)Bingkisan berupa perlengkapan ibadah dan bahan pokok bagi keluarga prasejahtera.Keunggulan BLK :• Sasaran program adalah keluarga kurang mampu• Kado didistribusikan saat Ramadhan, membantu mer-

ingankan kebutuhan keluarga kurang mampu

Syiar Quran (SQ)Paket pendistribusian Al Quran dan paket iqro yang menjangkau daerah-daerah perdesaan.Keunggulan SQ :• Sebagai media penyebar nilai-nilai Al Quran• Menjangkau daerah minus yang rawan intervensi

aqidah• Lengkap dengan terjemahan dan mudah dibaca

Laksanakan Ibadah Qurban Anda

dari Sekarang!Cicilan

Dari Kartu Kredit Anda

23

RZ Magz Sya’ban 1435 H

Perkembangan Program RZ April 2014

pro

gress

Rumpun Program Jenis Program Januari Februari Maret April Total Satuan

Layanan Bersalin Gratis 3.060 3.333 3.565 3.681 13.639 orangKlinik RBG 7.093 7.063 7.451 7.299 28.906 orangKhitanan Massal 145 67 1 46 259 orangOperasi Katarak Gratis - - - - - orangBantuan Kesehatan 15 7 29 11 62 orangLayanan Pengantaran Ambulans 1.755 1.727 1.597 1.635 6.714 PengantaranProgram Promotif Kesehatan dan Kuratif ICD 67.481 155.828 78.186 75.504 376.999 orang

Beasiswa Ceria 6.598 6.454 6.252 6.510 25.814 orangBeasiswa Juara 162 382 269 485 1.298 orangSekolah Juara 1.762 1.761 1.761 1.756 7.040 orangGizi Sang Juara 149 341 294 645 1.429 orangBantuan Bebas Pendidikan 1.693 4.891 5.210 5.333 17.127 orang

Bantuan Wirausaha 2.835 5.974 9.314 7.827 25.950 orangPembinaan Masyarakat 9.203 18.099 19.968 22.169 69.439 orangBantuan Ekonomi Lainnya 1.883 5.683 3.990 2.750 14.306 orangAgropolitan 201 212 191 193 797 orang

Water Well - - 6 - 6 unitKampung Berseri (Bersih, Sehat, dan Asri) 148 1.549 1.818 2.382 5.897 orangUrban Farming 3 - - - 3 unitM-Net (Masjid Internet) 3 - - - 3 unitMasjidku Merdu - 5 5 5 15 unitPembangunan / Renovasi Mesjid 18 21 8 14 61 unitProgram Pelestarian Lainnya 28 26 21 - 75 unit

Superqurban Penyaluran Superqurban 10.294 3.215 5.087 9.489 28.085 paketRelawan Inspirasi 2.769 5.086 5.097 5.097 18.049 orang

Kampus Relawan 40 171 1.711 1.922 orangPenyaluran Siaga Bencana 23.234 15.333 16.208 936 55.711 orang

Program Lainnya

Laksanakan Ibadah Qurban Anda

dari Sekarang!Cicilan

Dari Kartu Kredit Anda

RZ Magz Juni 2014

24

Outbond Training

SD Juara Pekanbaru

jurn

alis

cili

k

Tanggal 17 April 2014 lalu, kami para siswa kelas enam diajak untuk melaksanakan outbond training di sebuah area outbond bernama Argopuro. Awalnya kami mengira letak lokasi outbond tersebut tidak terlalu jauh dari sekolah, ternyata tidak. Argopuro tersebut terletak di pinggir kota, membutuhkan waktu hampir satu jam untuk sampai ke sana.

Udara di lokasi outbond tersebut sangat sejuk, ada banyak pepohonan rindang serta tanaman lain. Tempatnya juga sangat luas ada kolam ikan yang cukup besar, bahkan awalnya saya mengira kalau itu sebuah danau. Tidak jauh dari pintu masuk ada kuda yang sedang makan di dalam kandangnya yang terbuka. Selain itu, di lokasi outbond juga terdapat kebun binatang mini. Kami terkejut saat melihat ular yang besarnya mungkin bisa memakan seekor buaya. Kata petugas di sana, ular tersebut adalah jenis ular phyton. Selain ular phyton, kami juga melihat penyu dan siamang, binatang yang lucu dan menggemaskan. Siamang ini sejenis dengan monyet.

Selain melihat binatang, kami punya aktivitas seru lainnya, yaitu outbond. Ada beberapa jenis games yang diberikan oleh para kakak pembina di Argopuro. Setelah bermain berbagai games seru, kami naik flying fox, tapi untuk menggundi siapa duluan yang boleh naik, para guru memberikan kami beberapa soal dari mata pelajaran IPA, Matematika, dan Bahasa Indonesia. Walaupun bersenang-senang, belajar juga tidak boleh dilupakan. Nah, siapa yang bisa mengerjakan soal dengan cepat dan benar, maka diperbolehkan untuk naik flying fox terlebih dahulu.

Setelah puas bermain flying fox kami melaksanakan Shalat Dzuhur dan makan siang bersama. Hal yang menarik kemudian adalah saat melihat para guru bermain paint ball. Ternyata guru kami hebat-hebat. Melihat para guru menggunakan rompi anti peluru, pelindung wajah dan memangku senapan, mengingatkan kami pada para mujahidin di Palestina.

Ramadhani Kelas VI SD Juara Pekanbaru

25ko

mik

Ramadhani Kelas VI SD Juara Pekanbaru

RZ Magz Juni 2014

26

Buat kamu para RZ Cilik, kamu punya kesempatan untuk mengirimkan jawabanmu. Kirimnya ke [email protected]. Dengan Subject: Seandainya.... Tulis juga nama lengkap, umur dan asal daerah. Sertakan fotomu juga ya.... Jawaban diterima redaksi paling lambat 20 Juni 2014. Jawaban yang menarik akan diterbitkan di RZ Magz lho.... Itu berarti kesempatan buatmu untuk menginspirasi anak-anak se-Indonesia. Ayo RZ Cilik, buktikan kalo kamu sangat menginspirasi. 6^.^9

Pertanyaan edisi selanjutnya:

Seandainya aku sekecil semut, maka aku mau....

Seandainya aku Punya Kantong Ajaib Doraemon,

aku mau...

sean

dai

nya

Fathma Kirana Nailatul Izzah, 8 tahun, Bandung“Kalau punya kantong ajaib pengen minta pop mie dan lollypop.”

Naylah Afiyah Lathifah, 4 tahun, Bali “Mau ambil barang yang bagus-bagus, biar bisa milih sendiri.”

Muhammad Reigi Noor Abrian, 7 tahun, Cimahi “Mau ke Pantai Air Manis sama ayah dan bunda, main voli di sana, bikin istana

pasir dan memancing. Reigi gak mau berenang di laut karena masih kecil.”

Susena Mukti Aljabar, 9 tahun, Subang “Mau keliling dunia pake pintu ajaib dan mau bikin awan terbang.”

27

RZ Magz Sya’ban 1435 H

kaleido

skop

BERSAMA TBIG LUNCURKAN MOBIL KLINIK GRATIS

JAKARTA. Bersama PT Tower Bersama Infrastructure Group (TBIG), RZ (Rumah Zakat) meluncurkan Mobil Klinik Gratis. Peresmian peluncuran mobil tersebut dilakukan oleh Menko Kesra Agung Laksono, Rabu (7/5).

Mobil Klinik Gratis ini digunakan dalam Ekspedisi Bhakesra 2014 untuk memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat di pulau-pulau terdepan di Indonesia. Pulau-pulau yang akan didatangi yaitu Pulau Buton, Pulau Obi, Pulau Fam dan Pulau Raja Ampat.

Pengoperasian Mobil Klinik TBIG dibantu oleh RZ. Perlengkapan di mobil tersebut juga cukup memadai, diantaranya tersedia USG Mindray, scoop stretcher, mobile stretcher, oksigen, emergency kit dan first aid kit, suction unit, minor dan surgery set untuk menunjang pelayanan yang diberikan. #Sari A Rahmawati

RZ Magz Juni 2014

28

PT SRIBOGA FLOUR MILL MENGGELAR ACARA DOA BERSAMA 1000 ANAK YATIM

SEMARANG. Dalam rangka memperingati Milad ke-16 PT Sriboga Flour Mill bersama RZ menggelar acara “Doa Bersama 1000 Anak Yatim” di Aula Masjid Baiturrahman, Simpang Lima Semarang, Sabtu (17/5). Acara kali ini mengambil tema: “Meraih Prestasi Menggapai Mimpi”, hadir pula Senior Manager HR Operational dan QA PT Sriboga Flour Mill, Lilik Nugroho. #Kustina

SEMARAK PERINGATAN INTERNATIONAL NURSES DAY

BANDUNG. Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kota Bandung bersama Mahasiswa Keperawatan Se-Bandung Raya bekerjasama dengan RZ menggelar kegiatan peringatan International Nurses Day di Area Museum Sri Baduga yang berada di depan Lapangan Bandung Lautan Api, Minggu (11/5). Rangkaian kegiatan dibuka pukul 07.40 WIB dimulai dengan apel pagi, sekaligus pembukaan acara yang dibuka langsung oleh Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandung Hj. Achyani Raksanagara. M.Kes yang mewakili Gubernur Jawa Barat dengan pelepasan 40 balon sebagai simbol HUT PPNI ke-40.#Nely Umi Kulsum

ANAK JUARA PALEMBANG MERIAHKAN HTTS DENGAN 5S

PALEMBANG. RZ cabang Palembang menggelar peringatan Hari Tanpa Tembakau Sedunia (HTTS) di Masjid Jami Lrg. Erlangga, Seberang Ulu 7, Kertapati Palembang, Minggu, (18/5). Kegiatan yang digelar berupa: Penyuluhan bahaya rokok bagi anak, ibu, pemeriksaan golongan darah, pemasangan stiker bahaya rokok di rumah-rumah warga oleh Anak Juara dengan 5 S (Senyum, Salam, Sapa, Sopan, dan Santun). #Kandri

29

RZ Magz Sya’ban 1435 H

RZ BANJARMASIN GELAR PELATIHAN KEPENULISAN

BANJARMASIN. RZ cabang Banjarmasin bersama Forum Lingkar Pena Banjarmasin menggelar Pelatihan Kepenulisan Anak Juara di Masjid Al Mubarok, Simpang Jagung Pelambuan, Minggu (18/5). Kegiatan ini digelar untuk memperingati Hari Buku Nasional, Sabtu (17/5). Acara dibuka dengan perkenalan Forum Lingkar Pena oleh Ketua FLP Banjarmasin Ervina Rahiem. #Sugianur

SINERGI RZ BERSAMA KBMT AL ISTIQOMAH

DEPOK. RZ bersinergi dengan Koperasi Baitul Maal wa Tamwil Al Istiqomah (KBMT Al Istiqomah) Depok, Minggu (11/5). “Sinergi RZ dengan KBMT Al Istiqomah merupakan upaya dalam memberikan kemudahan kepada masyarakat untuk menunaikan zakat, infaq, shadaqah dan qurban melalui jasa layanan payment channel ZIS dan Qurban RZ melalui KBMT Al Istiqomah,” ungkap Channeling Management Division Head RZ Cholidin.#Zaeni Ramdhan

AHER LEPAS JUARA PEDULI 2014

BANDUNG. Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (Aher) melepas Program Kegiatan Bakti Desa yang dicanangkan oleh para siswa SMP Juara Bandung kelas IX, di Gedung Pakuan, Jumat (16/5). Program dengan nama “Juara Peduli 2014 merupakan proyek akhir tahun para siswa sebagai bentuk aplikasi hasil pembelajaran para siswa selama 3 tahun di SMP Juara Bandung.Dalam sambutannya Aher mengatakan,”Saya berharap agar sekolah ini tetap optimis sesuai nama sekolahnya Juara. Maka saya ingin anak-anak tahu bahwa kerja keras akan berbuah kesuksesan. Kita memiliki masa depan yang terbuka kedepan,” ungkap Aher. #Diky Taufik

RZ Magz Juni 2014

30

KOMUNITAS TDA PERCAYA RZ KELOLA ZIS ANGGOTANYA

JAKARTA. Komunitas TDA (Tangan Di Atas) memercayakan pengelolaan dana ZIS (zakat, infak, shadaqah) anggotanya kepada RZ . Penandatanganan nota kesepahaman antara Komunitas TDA dan RZ dilakukan dalam acara Pesta Wirausaha yang diselenggarakan pada 13-15 Mei 2014 di TMII. Penandatanganan dilakukan oleh Presiden Direktur TDA, Fauzi Rachmanto dan CEO RZ, Nur Efendi. #Sari A Rahmawati

ISRA MIRAJ SEBAGAI MOMEN KEBANGKITAN

SURABAYA. Dannis Collections bersama RZ cabang Surabaya menggelar pembinaan Anak Juara dan parenting school di Pakis Sidorejo 3, No.8 Surabaya, Minggu (4/5). Pembinaan disampaikan oleh Relawan RZ dengan mengambil tema: ‘Menyambut Momen Isra Miraj’. Acara diikuti 63 Anak Juara dari berbagai jenjang yaitu: Sebanyak 31 anak SD, 13 anak SMP, dan 19 anak SMA .#Munawaroh

KOKOHKAN DESA MELALUI AKSI SIAGA POSYANDU

TUBAN. PT. Semen Indonesia Tbk bersama RZ menggelar acara ‘Sarahsehan Posyandu’ di Ruang pertemuan Puskesmas Kecamatan Merakurak, Kabupaten Tuban, Selasa (22/4). Acara dibuka dengan sambutan dari Staff bagian Semen Indonesia Endang, dilanjutkan dengan pemaparan kegiatan dan evaluasi program aksi Siaga Posyandu yang sudah berjalan 1 tahun. “Terimakasih Semen Indonesia dan RZ yang telah 1 tahun membina dan melatih saya sebagai kader di Posyandu Nangka, semoga aksi ini bisa berlanjut lagi,“ ungkap kader Posyandu Kutini.#Zirzi Zubeir

31

RZ Magz Sya’ban 1435 H

PGN GELAR AKSI SIAGA SEHAT LAYANI 500 PM

SEMARANG. PGN bersama RZ cabang Semarang bersinergi menggelar aksi Siaga Sehat di Pasaraya Sri Ratu Mall Semarang untuk memperingati hari jadi Kota Semarang ke-467. Acara digelar selama 6 hari dari Jumat (2/5) hingga Rabu (7/5). Aksi ini dihadiri 500 Penerima Manfaat. Mereka mendapatkan layanan kesehatan secara gratis.”Terima kasih PGN dan RZ atas digelarnya aksi ini,” tutur salah satu Penerima Manfaat Kegiatan semakin semarak dengan hadirnya Mobil Sehat PGN dari Surabaya disertai pembagian Pemberian Makanan Tambahan bagi pengunjung anak-anak.#Ahadiyah Ftriyani

SEBANYAK 182 ANAK JUARA HADIRI PERINGATAN HARDIKNAS

BANDAR LAMPUNG. Sebanyak 182 Anak Juara Bandar Lampung hadir di Aula Fakultas Ushuludin Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Raden Intan Bandar Lampung, Kamis (15/5). Kehadiran mereka mengikuti acara yang digelar oleh RZ untuk memperingati Hari Pendidikan Nasional dengan mengangkat tema: “Aku dan Diriku”. #Rico A Yuza

LDKO SARANA MEMBENTUK RELAWAN YANG DISIPLIN

BANDA ACEH. Relawan RZ Aceh menggelar kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan dan Organisasi (LDKO) guna mempersiapkan diri para anggota relawan untuk menjadi lebih siap, disiplin dan penuh wawasan di kemudian hari. Acara ini digelar di Perumahan Tiongkok, Desa Neuheun, Kab Aceh Besar, Rabu (7/5).#Nurmansyah S

RZ Magz Juni 2014

32

FASHION FOR EDUCATION BERSAMA SJAREE

JAKARTA Sjaree bekerja sama dengan RZ mengembangkan program pendidikan bertajuk Fashion for Education. Dengan membeli produk tertentu dari Sjaree, maka pembeli telah berdonasi Rp50.000,00 untuk program Senyum Juara. Dana yang terkumpul akan digunakan untuk beasiswa pendidikan yatim dan dhuafa, pembangunan sekolah gratis, dan pemberian makanan tambahan bagi siswa yang bernaung di bawah program Senyum Juara. “Beramal bersama RZ jadi semakin mudah, karena kini RZ hadir di berbagai tempat perbelanjaan. Sambil belanja, sambil berdonasi. Tidak perlu datang ke kantor-kantor RZ,” tutur Nur Efendi, Jumat (9/5).#Sari A Rahmawati

WISUDA AL QURAN SISWA JUARA

PEKANBARU. SMP Juara Pekanbaru menggelar program Wisuda Al Quran siswa, Jumat (2/5). Program wisuda kali ini bertepatan dengan Hari Pendidikan Nasional. Kegiatan ini diawali dengan ujian yang telah dilaksanakan selama 2 hari pada Selasa dan Rabu. Ada pun tujuan dari pelaksanaan wisuda untuk melakukan evaluasi terhadap hafalan yang dimiliki oleh para siswa.# Adi Hamdani

BERSAMA HARIAN SUMUT POS HADIRKAN AMBULANCE GRATIS

MEDAN. Bersama Harian Sumut Pos, RZ hadirkan ambulance gratis untuk masyarakat Medan. Peresmian dilakukan di halaman gedung Graha Pena, Jl. Sisingamangaraja Medan oleh Pimpinan Redaksi Sumut Pos, Valdesz Junianto dan Branch Manager RZ Medan, Rusdi Saleh Koto. “Alhamdulillah RZ dan mitra dapat kembali menghadirkan layanan ambulance gratis untuk masyarakat,” tutur Rusdi, Senin (19/5).#Sari A Rahmawati

33

RZ Magz Sya’ban 1435 H

33rest area

Ahad

Minggu sore, saya jalan-jalan dengan teman kantor.

Biasanya kalau sudah ngobrol, apa saja dibahas. Dari

masalah agama sampai lelucon khas kami yang garing

blass..

Awalnya kami membahas tentang keteguhan Bilal bin

Rabah, tapi tiba-tiba malah nyambung ke persoalan

karyawan. Wew..

“Ucapan yang terkenal dari Bilal bin Rabah itu adalah

‘Ahad..Ahad..Ahad’. Satu..satu..satu. Maksudnya meng-

Esa-kan Allah ketika ia disiksa dan ditindih batu besar

di gurun panas, Je,” jelas teman saya itu.

“Terus apa hubungannya sama karyawan?”

“Nah rupa-rupanya ini juga ditiru oleh kalangan karyawan

yang gagal move on..”

“Ditiru gimana, bro?”

“Iya, mereka juga bilang ‘Ahad..Ahad..Ahad’ pas Senin

menjelang. Beda niat sama Bilal, bukan meng-Esa-kan Allah

tapi gagal move on dari akhir pekan..hahah..”

“hahahha..”

Kamipun tergelak bersama sore itu..

Slipi, 5 Mei 2014Setobuje

RZ Magz Juni 2014

34

PT Pos Indonesia bersama RZ menjalin kerjasama untuk memudahkan pembayaran zakat, infaq, shadaqah, maupun qurban, kini bisa langsung membayar di kantor pos terdekat. Pembayaran zakat bisa dilakukan di 3.700 kantor pos di Tanah Air. Untuk mengetahui kiprah lembaga ini, redaksi RZ Magz berkesempatan berbincang-bincang dengan Direktur Utama PT Pos Indonesia, Budi Setiawan, di Gedung Wahana Bhakti Pos, Jl. Banda No 30 Bandung. Pria Kelahiran Magelang, 18 Desember 1963 dan lulusan Master of applied finance (S2) di University of Western Sydney Australia 1998 ini memaparkan seputar kerjasama yang digulirkan bersama RZ.

Sudah berapa lama merintis karier di PT Pos Indonesia?Saya berkarier di PT Pos Indonesia sudah 25 tahun mengabdikan diri. Menduduki jabatan sebagai Direktur Utama Pos Indonesia baru satu tahun.

Apa yang melatar belakangi kerja sama dengan RZ melalui payment channel? Kami punya jaringan di seluruh Indonesia dan sudah melakukan kerja sama dengan berbagai institusi untuk melakukan collecting yang bersifat realtime online. Hal ini termasuk salah satu sumbangsih Pos Indonesia untuk komunitas, RZ salah satu institusi yang bertugas melakukan collecting atau pengumpulan uang zakat di seluruh Indonesia sehingga sangat ideal untuk melakukan kerja sama dan memfasilitasi muzakki untuk menyalurkan zakatnya kepada mustahik.

Bagaimana implementasi kerja sama dengan RZ melalui wesel pos?Para muzakki atau pembayar zakat bisa datang ke kantor pos lalu mengisi formulir RS1, hal ini tanpa biaya tambahan. Nanti ke depannya akan ada aplikasi pembayaran tambahan melalui mobile jadi muzakki tidak perlu datang ke kantor pos untuk menunaikan zakat.

par

tner

Apakah program ini mendapatkan tanggapan positif dari masyarakat? Saya kemarin baru mengecek untuk transaksi zakat di kantor pos, masih belum tinggi sebulan baru Rp150 juta dan bulan ini Rp128 juta dengan jumlah transaksi tertinggi Rp 15 juta - Rp20 juta. Tentu transaksi ini belum terlalu besar, hal ini karena kurangnya sosialisasi kepada masyarakat. Sehingga perlu dicarikan solusinya, diantaranya melakukan pemasangan pamflet payment channel dengan RZ di depan kantor pos.

Bagi donatur yang di luar negeri apakah bisa membayar zakat via kantor pos? Di luar negeri kami bekerja sama dengan western union karena belum ada kerjasamanya maka kiriman uang itu dianggap biasa saja misalnya di Malaysia sehingga tetap ada biaya tambahan sesuai dengan tarif yang berlaku.

Apakah kerja sama dengan RZ akan diperpanjang?Masa akhir kerja sama di bulan September 2014, Insya Allah akan kami perpanjang kerja sama ini. Kami pun ingin memberikan kemudahan kepada semua muslim untuk menunaikan zakatnya. Saran dari saya perlu adanya sosialisasi lagi dari RZ mengenai program ini agar masyarakat menjadi lebih tahu.

BAYAR ZAKAT BISA DI KANTOR POS

35

RZ Magz Sya’ban 1435 H

AM Adhy TrisnantoMarketing Consultant Rumah Zakat, merupakan salah seorang

perintis industri periklanan moderen Indonesia

howdhy

da ulat yang bergerak dengan bantuan kaki-kakinya yang banyak banget, ada juga ulat yang bergerak dengan cara mulur mungkret. Jurusnya:

ekor diseret ke dekat kepala sampai badan terangkat naik (mungkret), kemudian kepala didorong maju ke depan (mulur). Satu jurus akan membuat sang ulat berpindah maju sejauh panjang badannya. Jangan dibayangkan, ah, panjang ulat kan cuma sekian senti. Perbandingannya akan lebih fair dengan pengandaian pada kemampuan kita sendiri, bagaimana cara kita bergerak maju sejauh tinggi badan kita. Itu sekitar 1,5 meter lebih. Padahal untuk maju 1,5 meter lebih kita perlu melangkah paling tidak tiga kali. Nah, ternyata kemampuan ulat menggunakan tenaganya secara efisien lebih baik ketimbang kita... Ngomong begini saya jadi ingat kata-kata guru saya. Dia pernah bilang, seandainya kita bisa melipat bumi maka dengan cepat kita bisa berpindah dari satu tempat ke tempat lain nun jauh di sana. Ilmu melipat bumi ini, entah siapa yang punya...

Mulur mungkret, sesaat memanjang tapi sesaat kemudian mengkerut. Seandainya saja ulat cuma punya kemampuan (atau keinginan?) untuk memanjang, maka dia tidak akan pernah sampai ke mana-mana. Dia diam saja di tempat, bergerak-gerak liar, dan akhirnya diam kehabisan tenaga. Sebaliknya seandainya dia sekedar mampu (atau ingin) mengkerut, dia juga tak akan pernah pindah ke titik lain. Makin repot lagi dia harus menahan berat badannya berlama-lama. Bukankah itu memberi pemahaman, akan lebih baik apabila kita kadang cepat kadang lambat, kadang lurus kadang berkelok, kadang keras kadang lembut. Bukankah itu pelajaran alam tentang kerja sama, sinergi antar unsur-unsur yang memang berbeda? Apa jadinya kalau seisi dunia hanya ada orang baik, atau semua bunga berwarna merah. Bukankah itu artinya kita lebih sering tidak boleh terjebak hanya dengan satu cara ketika ingin mencapai sesuatu? Selalu memarahi anak karena bengal (padahal dulu kita tak kalah bengalnya), hanya

akan merusak pribadi si anak jadi pendendam. Sebaliknya menuruti semua keinginan seorang anak (karena di masa kecil kita hidup susah), hanya akan menjadikannya seorang yang manja yang tak akan tahan menghadapi kendala.

Mulur mungkret punya kemiripan dengan tarik ulur. Seperti saat kita bermain layang-layang, yaitu dengan cara memainkan panjang benang, ditarik lebih pendek, dan diulur lebih panjang, seiring angin bertiup. Tarik ulur bukan saja membuat layang-layang kita terbang gagah makin tinggi, tapi juga membuatnya meliuk anggun ke kanan ke kiri, ke atas ke bawah. Seandainya diulur terus, kita tidak bisa membayangkan layang-layang kita akan terbang kemana. Sebaliknya ditarik terus, layang-layang kita akan rontok ke bawah. Persis proses negosiasi. Dalam negosiasi kita tidak mungkin semata-mata mempertahankan mau kita, tidak peduli dengan keberatan “lawan” betapapun rasional alasannya. Sebaliknya akan konyol jadinya kalau kita selalu mengalah dan menyetujui setiap tuntutan “lawan.” Teori negosiasi mengatakan sebaiknya sebelum melakukan negosiasi kita perlu menetapkan lebih dahulu batas ruang toleransi: titik paling ideal ada dimana, dan sampai di titik mana kita bisa mengalah. Proses negosiasi adalah proses dimana kita berusaha mencapai titik paling ideal, tetapi siap juga mengalah sampai titik paling maksimal yang kita tentukan sendiri.

Mulur mungkret, tarik ulur, adalah fleksibilitas, daya lentur, yang harus dimiliki semua orang yang ingin berhasil dalam hidup. Karena tahu bahwa kita bukan makhluk sempurna, masing-masing kita punya kelebihan, dan bersamaan dengan itu masing-masing kita punya kekurangan juga. Mulur mungkret, tarik ulur, adalah jurus untuk menambal kekurangan kita dengan kelebihan orang lain. Atau mungkin lebih bijak bila dikatakan: untuk membagi kelebihan kita menutup kekurangan orang lain.

Mulur Mungkret

RZ Magz Juni 2014

36si

nerg

i

Mitra Program

BANK CIMB NIAGA TBK Program Qurban

BANK MANDIRI Merchant

PT. BANK JABAR BANTEN SYARIAH

Pembayaran ZIS di seluruh fasilitas Perbankan dan EDC Milik PT. Bank bjb

PT. BANK JABAR BANTEN SYARIAH Ayo Ke Bank Berqurban Di Teller Kami

PT. BANK BRI SYARIAH

Pelayanan Tabungan Co-Branding Untuk Penyaluran Dana Mustahik

PT. BANK MEGA SYARIAH Tabungan Qurban

PT. ASURANSI ADIRA DINAMIKA i-card

CPA XPRESS Kartu Diskon

SKYE SAB INDONESIA Program Layanan E Money

BANK DANAMON INDONESIA Program Donasi Reward Point

BANK CIMB NIAGA TBK

Penerimaan Pembayaran ZIS dan Qurban

BANK DANAMON INDONESIA

Penerimaan Pembayaran dana ZIS dan Quban

BANK MANDIRI Penerimaan Pembayaran Zakat, infaq dan Shadaqoh

BANK DANAMON INDONESIA Donasi Icard

BANK CENTRAL ASIA TBK Cicilan Qurban

BANK BNI SYARIAH Joint Promotion Superqurban 1435 H

SANESTRI BANGUN JAYA Unit Rumah Zakat

GERBANG SINERGI PRIMA Office Channeling

DKM ASY SYIFA RS BHINEKA BHAKTI HUSADA

Pengelolaan Dana ZIS

YAYASAN BINA INSAN MULIA BATAM Pengelolaan ZIS

DKM AL FURQON Pengelolaan Dana Zakat

PERUSAHAAN GAS NEGARA

Pengelolaan Dana Zakat Dewan Komisaris, Direksi dan Karyawan PT. Perusahaan Gas Negara

YAYASAN MAJELIS TA'LIM TELKOMSEL UPZ Pengelola Zakat MTT Telkomsel

DAKWATUNA.COM URZ Dakwatuna Peduli

APOTEK K-24 ASEM ROWO SURABAYA Shopping Charity

TIGA SERANGKAI NUSANTARA

Shopping Charity, Superinfaq dan Pengumpulan Dana ZIS

BMT DANA UKHUWAH Pengelolaan ZIS

YAYASAN MASJID SALAHUDDIN DIREKTORAT JENDRAL PAJAK

Pengelolaan Dana ZIS

MAJELIS TA'LIM ULUL ALBAB PT REKAYASA INDUSTRI

URZ MTUA

BIMASAKTI MULTIWEALTH Pengumpulan dana ZIS dan Qurban

SJAREE.com Shopping Charity

YAYASAN PESANTREN QUR'AN INDONESIA

Pengelolaan Dana ZIS

TDA COMMUNITY Unit Rumah Zakat

TDA COMMUNITY Penghimpunan Dana Program

PENGEMBANGAN INVESTASI RIAU Pengelolaan Dana CSR

RUMAH SAKIT BERSALIN ANNISA Shopping Charity

BIMBINGAN BELAJAR JILC Superinfak

BMT AL ISTIQOMAH Payment Channel KJKS-BMT

YAYASAN MASJID BABUSSALAM

Sinergi Pengelolaan Dana Program (Pengelolaan Dana ZIS)

BPR SYARIAH HARTA INSAN KARIMAH PARAHYANGAN

Pengelolaan Dana Zakat

DKM MASJID USWATUN HASANAH Unit Rumah Zakat

BAZIS UNIVERSITAS MERCU BUANA Unit Rumah Zakat

YAYASAN ISHLAHUL UMMAH Pengelolaan ZIS

TOWER BERSAMA GRUP

Mobil Klinik Sehat Keliling Jawa Tengah - Jawa Timur

PROCTER & GAMBLE HOME PRODUCTS INDONESIA

Bantuan Produk P&G untuk Korban Bencana Gunung Sinabung dan Kelud

HERO SUPERMARKET Tbk

Rumah Giat (Giant Inspirasi Anak Teladan)

SKI KOPINDOSAT Beasiswa Ceria

MEDCO E&P INDONESIA Program Beasiswa Khusus

LAZIS PLN P3B SUMATERA UPT PALEMBANG

Program Bantuan Wirausaha

RUMAH SAKIT AL-ISLAM

Pengelolaan Dana Zakat Profesi Dan Infaq Shadaqah di rumah sakit Al-Islam

KELOMPOK TANI MANGROVE WONOREJO

Program Penanaman dan Perawatan Mangrove

DKM MASJID AL-FATH Program Superinfaq

PT. ASTRA HONDA MOTOR Optimalisasi ZIS

PENJAMINAN INFRASTRUKTUR INDONESIA

Payroll ZIS Karyawan

YAYASAN MASJID AT TAUFIQ Pengelolaan Dana ZIS

YAYASAN K-LINK PEDULI Pengelolaan Dana Zakat Perusahaan

KRAKATAU KONSULTAN Pengelolaan ZIS

PERTAMINA GAS Desa Binaan dan Program CSR 2013 di Distrik Cimalaya

PERTAMINA GAS Desa Binaan dan Program CSR 2013 di Distrik Bitung

PERTAMINA MOR REGION III

Pelatihan dan pendampingan keoperai Cikusa Patra Mandiri kelurahan Gerem Kota Cilegon

PERTAMINA MOR REGION III

Pemberdayaan Masyarakat kelurahan Gerem Kota Cilegon

PERTAMINA MOR REGION III Pertamina Sehati di Posyandu di Desa

PERTAMINA MOR REGION III

Pengembangan Kewirausahaan Kerupuk Kembang Rose di Desa Belimbing, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang

JAKARTA INTERNASIONAL CONTAINER TERMINAL

Klinik Sehat JICT

KEMENTERIAN KOPERASI DAN USAHA KECIL DAN MENENGAH

OPTIMALISASI PENGUMPULAN DAN PENDAYAGUNAAN ZAKAT UNTUK PEMBERDAYAAN USAHA MIKRO MELALUI KOPERASI JASA KEUANGAN SYARIAH/KOPERASI BAITUL MAAL WAT-TAMWIL (KJKS/KBMT)

PEMBANGUNAN JAYA ANCOL Program Kedai Gizi Balita

BAITUL MAAL KRAKATAU STEEL

Program Persiapan Pendirian dan Pelaksanaan SD Juara Cilegon

HONDA TRADING INDONESIA Beasiswa Juara

INDUSTRI TELEKOMUNIKASI INDONESIA

Pelatihan Siaga Posyandu

BDI EXXONMOBIL OIL INDONESIA Optimalisasi ZIS

ADHI KARYA Kampungku Hijau

PERTAMINA EP ASSET 1 FIELD RANTAU

Pendampingan dan Pelatihan Kerajinan Las di kampung Alur Cucur Kec Rantau Kab Aceh tamiang

PERTAMINA EP ASSET 1 FIELD RANTAU

Pendampingan dan Pelatihan Bio Gas di Desa Perkebunan Perapen Kec. Pematang jaya Kab. Langkat

PERTAMINA EP ASSET 1 FIELD RANTAU

Pendampingan dan Pelatihan Budidaya Kerambah Ikan Kerapu

UPZ RUMAH SAKIT HAJI JAKARTA Pengelolaan Dana ZIS

PT. TRIMEGAH MEDIA PRIMA Beasiswa Ceria

DKM AT TAQWA DENSO INDONESIA GRUP

Beasiswa Ceria

PT. DIHITAL JAYA SOLUSI

Pengumpulan Zakat Melalui Selular dan Aplikasi Multimedia

YAYASAN INDONESIA BANGKIT MANDIRI Pengelolaan Dana ZIS

PT. POS INDONESIA Pengumpulan dana ZIS dan Qurban

YAYASAN PENDIDIKAN TELKOM Optimalisasi Dana Zakat Yayasan

PT. NUSANTARA TURBIN DAN PROPULSI

Beasiswa Khusus

HARIAN UMUM PIKIRAN RAKYAT Dompet Peduli yatim

YAYASAN BAITUL JIHAD KEMANG PRATAMA

Kerjasama Pengelolaan Zakat, Infak, dan Shodaqoh

RUMAH SAKIT HASANAH GRAHA AFIAH

Payroll Zakat Karyawan Dan Dokter

Donatur Program

Agro Niaga Abadi (ANA) Non Halal Non Bank

Ayam Penyet Surabaya-dr Mansyur Zakat Profesi

Babussalam Travel Beasiswa ceria SMP

Bank Indonesia Provinsi Aceh Infaq/Shadaqah

Bank Permata Syariah Infaq/Shadaqah

Berkah Raharja Non Halal Non Bank

BPJS Ketenagakerjaan Infaq/Shadaqah

BPRS Amanah Sejahtera Infaq/Shadaqah

CV Opus Indonesia Muda Beasiswa ceria SD

CV. Bumi Advertising Infaq/Shadaqah

CV. Jroh Communications

Beasiswa ceria SD, Beasiswa ceria SMP, Beasiswa ceria SMA, Infaq/Shadaqah

CV. Kids Learning Center (KLC) Zakat Profesi, Infaq/Shadaqah

Equalitaz Laundry Zakat Profesi

Insan Mulia Investama (IMI) Non Halal Non Bank

Islamic Development Bank (OIC Alliance) Beasiswa Khusus

MITRA IHSAN SEJAHTERA

Beasiswa ceria SD, Beasiswa ceria SMP, Beasiswa ceria SMA, Beasiswa ceria mahasiswa, Infaq/Shadaqah

Pegadaian Samarinda Baksos Siaga Sehat

PETRA HOUSE Zakat Perdagangan, Infaq/Shadawah

Pilar Cons Sejahtera Non Halal Non Bank

Pintu rejeki teknik Zakat Perdagangan

PT Abadi Express Zakat Profesi

PT Agro Jaya Mulia Non Halal Non Bank

PT Agro Langgeng Jaya Non Halal Non Bank

PT Asuka Electrical Engineering Indonesia Infaq/Shadaqah

PT FADILLINDO JASA ANTARAN

Beasiswa ceria SD, Beasiswa Ceria SMA

PT Hero Supermarket Tbk EduCare Non Program

PT Khalisha Entreprise Zakat Perdagangan

PT Lintas Semesta Zakat Perdagangan

PT Niaga Advertising / Faisal Budiman

Beasiswa ceria SD, Beasiswa ceria SMP, Beasiswa ceria SMA, Beasiswa ceria mahasiswa

PT PERTAMINA GAS Bantuan pembangunan infrastruktur

PT PGN SBU II Surabaya Insidental Bencana Alam

PT Waru Abadi Infaq/Shadaqah

PT. Agro Great Indoberkah Non Halal Non Bank

PT. Bank Himpunan Saudara 1906, Tbk Bantuan Bebas Siaga Sehat

PT. BPRS Baiturridha Pusaka Zakat Simpanan

PT. Sarana Sadaya Non Halal Non Bank

PT. Sentra Vidya Utama Infaq/Shadaqah

RSB Annisa Infaq/Shadaqah

Telkomsel Jakarta (corp) ICD Non Program

toko sunnah Beasiswa ceria SD

Yayasan Mesjid Nusantara Non Halal Non Bank

37

RZ Magz Sya’ban 1435 H

Ahmad GozaliIndependent Financial Planner, Wealth Optimizer, Chairman of Zelts Consulting

tips goz

Ingat, dana liburan tidak

seharusnya menggangu dana

investasi yang lain seperti

dana pendidikan, dana pensiun

dan lainnya. Siapkan secara

terpisah alokasinya.

ibur panjang seringkali dimaknai berbeda bagi anak-anak dan orangtuanya. Anak-anak menyambut gembira libur panjang setelah setahun

berkutat dengan buku pelajaran dan tes-tes yang bisa bikin stress. Tapi sebaliknya, tak sedikit orangtua malah menyambutnya dengan kekhawatiran.

Khawatir karena harus menyiapkan ‘agenda” khusus selama liburan. Terlebih bagi pasangan suami istri yang sama-sama bekerja, salah seorang atau keduanya harus menyiapkan juga cuti untuk menemani sang buah hati ketika liburan. Dan dimana ada “agenda” tentu ada “biaya”, ini yang seringkali membuat orangtua harus mau duduk kembali dan lakukan sedikit perhitungan.

Apa perlu biaya untuk liburan ini disiapkan secara khusus? Banyak yang bertanya seperti ini. Saya balik bertanya, apakah dana yang dikeluarkan untuk liburan ini bisa diambil begitu saja dari penghasilan bulanan tanpa mengganggu pengeluaran yang lain? Jika jawabannya tidak, maka kita perlu anggaran khusus untuk liburan.

Ada 3 hal yang mempengaruhi seberapa besar kocek yang harus dirogoh untuk liburan. Yaitu liburannya kemana, berapa lama, dan bersama siapa. Liburan kemana menentukan alat transportasi yang harus digunakan. Berapa lama menentukan akomodasi dan logistik yang digunakan. Dan bersama siapa menentukan angka pengalinya.

Duduk bersama anak-anak dan rencanakan apa saja agenda selama liburan ini. Ingat, harus jelas kemana, berapa lama dan bersama siapa saja. Bukan agenda liburan yang tiba-tiba ingin berangkat naik pesawat dan menginap di

resort sampai bosan, bersama siapa saja yang mau ikutan. Kalau rencana liburannya sudah ada, maka sekarang sumber dananya yang perlu kita tentukan. Ingat, dana liburan tidak seharusnya menggangu dana investasi yang lain seperti dana pendidikan, dana pensiun dan lainnya. Siapkan secara terpisah alokasinya.

Beberapa perusahaan memberikan bonus tahunan di awal atau menjelang pertengahan tahun, dana ini bisa dialokasikan untuk liburan. Saran saya adalah, punya rekening khusus atau alokasi khusus untuk dana liburan ini. Sumbernya bisa dari penghasilan sampingan, atau juga tabungan khusus dari gaji rutin. Misalnya 5%-10% per bulan khusus untuk anggaran liburan dan hobi.

Have fun, dan jangan sampai liburan sambil deg-degan karena membayangkan hutang yang harus dibayar nanti sekembalinya pulang.

Libur Telah Tiba

RZ Magz Juni 2014

3838

melainkan semata-mata untuk memperbaiki akhlak.Masukan berikutnya bagi kita para orang tua adalah nasihat yang mengatakan bahwa, ”sesungguhnya anakmu bukanlah untuk zamanmu,” maka didiklah mereka sesuai dengan zamannya atau dengan zaman yang akan ia hadapi di depannya.

Allah memerintahkan untuk menjaga diri dan keluarga termasuk anak-anak. Maka pendidikan seks untuk anak saat ini bukan lagi menjadi penting, namun sudah pada status genting untuk diperhatikan, mengingat kondisi yang berkembang akhir-akhir ini. Tinggal sekarang kita samakan persepsi dulu mengenai apa yang dimaksud dengan pendidikan seks dan cakupan bahasannya. Persepsi yang dibangun dari pijakan sekuler memiliki fokus yang terbatas pada lingkup diri. Sehingga tujuan pendidikan seks serta seksualnya hanya sebatas pada seks sehat dan aman. Yakni bagaimana menghindari kehamilan yang tidak diinginkan, menghindarkan diri dari tertular PMS (penyakit menular seksual), dan bagaimana tidak terjadi seks dengan paksaan. Berbeda jauh dari persepsi yang berawal dari pijakan Islam. Yakni bagaimana pendidikan seks dan pendidikan seksual ditujukan untuk menjaga kehormatan, keselamatan, kesucian, dan akhlak. Tidak hanya terfokus pada lingkup diri, namun meluas mulai dari diri, keluarga, masyarakat, hingga negara bahkan generasi.

Pendidikan seks dan pendidikan seksual perlu dipahami, bukan melulu mengenai pertanyaan anak

Vindhy Fitrianti, S.PsiDosen, Trainer & Praktisi Emotional Freedom Technique

Urgensi Pendidikan Seks Pada Anak

solusivindhy

Assalamualaikum Wr. Wb.

Seberapa penting pendidikan seks untuk anak? Bagaimana memulainya?

Ririn, Magelang

Wa’alaikumussalam Wr. Wb.

Mba Ririn yang dirahmati Allah, membahas tentang penting atau tidaknya pendidikan seks untuk anak tergantung pada visi dan target yang dimiliki orangtua dalam mendidik anak-anaknya. Ada yang mengatakan penting, karena memang target pendidikan anaknya mencakup aspek tentang seks ini. Ada juga yang mengatakan tidak penting, karena tidak ada target pengasuhan anak di usia tersebut mengenai aspek pendidikan seks.

Namun jika kita berpegang pada Al Qur’an, masing-masing kita diperintahkan untuk menjaga diri dan keluarga. Dalam konteks pendidikan anak, pilihannya adalah, apakah kita sebagai orang tua yang akan terus menerus menjaga anak-anak dengan tangan kita, atau memberikan bekal, pemahaman, dan kemampuan anak untuk menjaga dirinya. Bagaimana agar ia dapat menjaga dirinya? Tentunya dengan memiliki akhlak yang baik, mereka dapat menjaga dirinya. Karena tidaklah Islam ada

39

RZ Magz Sya’ban 1435 H

mana yang boleh dan mana yang tidak. Misalnya, bagian tubuh mana yang tidak boleh dipegang dan diperlihat-kan pada orang lain.

6) Memfilter tontonan. Memori seks itu awalnya dibentuk oleh stimulasi eksternal bukan persepsi.

7) Lakukan pemisahan tempat tidur seperti tuntunan Rasu-lullah SAW.

8) Pengajaran untuk berhati-hati pada orang asing kini tidak lagi cukup. Karena yang banyak melakukan kekerasan seksual pada anak biasanya adalah orang yang justru dikenal.

9) Untuk anak yang akan memasuki usia pubertas, jelaskan lebih detail tentang apa yang akan berubah dari tu-buhnya saat menjelang puber. Ajarkan pula bagaimana menyikapi menstruasi atau mimpi basah.

10) Bersiaplah dengan pertanyaan anak yang mungkin tidak terduga. Berlatih menjadi orang tua yang berse-dia mendengarkan, menjawab tanpa menghakimi, men-gatakan tidak tahu jika kita memang tidak mengetahui informasinya, dan bereaksi sewajarnya agar anak tidak menjadi enggan untuk bertanya pada orang tuanya.

11) Ajarkan pula pada anak mengenai hal-hal apa saja yang perlu ia lakukan ketika berada dalam situasi yang berpotensi menjadikannya korban kejahatan seksual. Misalnya berteriak, melaporkan, atau berlari.

Beberapa hal di atas dapat Mba Ririn coba lakukan. Mungkin ada hal-hal yang kurang nyaman pada awalnya atau membuat kita bingung dengan situasi yang dihadapi. Tidak masalah, tidak ada sesuatu yang langsung ideal. Yang penting kendala tidak membuat kita berhenti di tengah jalan. Selamat berikhtiar!

39

dan jawaban orangtua. Namun meliputi pengetahuan tentang pertumbuhan manusia, anatomi dan organ tubuh, pemahaman hubungan antar manusia baik dengan keluarga, teman, perkawinan, sampai kemampuan personal yang meliputi nilai yang diyakini, komunikasi, negosiasi, dan pengambilan keputusan. Selain itu juga pemahaman mengenai perilaku seksual dan kesehatan seksual. Tentunya hal-hal tersebut diberikan disesuaikan dengan usia anak.Bagaimana memulai pendidikan ini pada anak? Sederhana. Terangkum dalam satu tindakan: pengkondisian alias pembiasaan. Mulai dari keseharian dan hal-hal terdekat dengan anak. Pembiasaan ini dimulai sejak batita, bahkan bisa di bawah usia itu. Manfaatkan perkembangan anak usia 3 tahun, saat anak mulai menyadari beda antara laki-laki dan perempuan dan merupakan masa aktif bertanya. Mereka pun mulai mampu memahami tentang aturan dan ajaran mengenai mana yang baik dan yang buruk.

Beberapa hal berikut ini dapat menjadi masukan untuk memulai pendidikan seks dan pendidikan seksual pada anak :

1) Tumbuhkan rasa malu. Pemahaman tentang emosi dan rasa malu ini dipelajari dari lingkungan terdekat, yaitu orang tuanya. Malu jika aurat kelihatan, dan malu jika melihat aurat orang lain. Biasakan sudah berpakaian di kamar mandi setelah anak dimandikan. Jangan sampai mereka keluar kamar mandi tanpa berpakaian.

2) Ajarkan anak untuk menghormati privasi seperti menga-jarkan meminta izin di 3 waktu untuk anak yang belum baligh, dan meminta izin di semua waktu untuk yang sudah baligh. Hal ini juga salah satunya untuk membia-sakan menjaga kehormatan dan rasa malu. Sertakan penjelasan yang disesuaikan dengan usia anak.

3) Kenalkan batas aurat dengan juga mengenalkan nama-nama bagian tubuh saat mandi dengan nama sebenarn-ya. Jelaskan pula dengan bahasa yang mudah dipahami anak.

4) Karena anak usia 3 tahun sudah mulai menyadari per-bedaan antara laki-laki dan perempuan dan memasuki usia bertanya, kadang terdapat pertanyaan terkait per-bedaan ini yang dilontarkan oleh anak. Misalnya, kenapa anak laki-laki memiliki penis, sedangkan anak perem-puan tidak? Salah satunya kita dapat menjawab, Allah menciptakan laki-laki dan perempuan itu berbeda.

5) Di usia balita pun, anak mulai bermain pura-pura. Ada yang bermain dokter-dokteran, ada yang pura-pura menjadi pengantin pria dan pengantin wanita, dan seba-gainya. Hal ini akan tergantung pada input visual yang sering dilihat oleh anak. Saat itulah kita memberi tahu

Sesungguhnya anakmu bukanlah untuk zamanmu.

RZ Magz Juni 2014

40

Assalamualaikum wr wrb,

Dokter, saya sering mengalami kesemutan di kepala. Nggak di semua bagian, hanya ada di samping atau hanya di bagian atasnya. Kira-kira ini kenapa ya, Dok? Waktunya sebentar saja, atau bisa sampai 1 menit dan tidak disertai pusing atau apapun.

Rahmawati (24 tahun)

Waalaikumussalam wr. wb.

Mbak Rahmawati yang baik, saya ucapkan terima kasih atas pertanyaannya.

Kesemutan, atau yang dikenal dengan istilah parestesia dalam ilmu kedokteran, adalah sensasi yang dirasakan pada permukaan tubuh tanpa dipicu oleh adanya rangsang dari luar tubuh. Sensasi tersebut bisa berupa rasa panas, dingin, terbakar, geli atau ada sesuatu yang merambat/menjalar di permukaan kulit. Kesemutan ini biasanya terjadi pada alat gerak seperti tangan, kaki, jari-jari, serta bagian tubuh lain yang lokasinya jauh dari jantung. Meskipun dapat juga terjadi pada bagian tubuh lainnya, biasanya kondisi tersebut cukup jarang. Pada saat mengalami kesemutan, kita dapat juga mengalami gejala lain yang menyertai seperti cemas, sering buang air kecil, kaku, nyeri, dan sensitif bila disentuh.

Hampir semua orang pernah mengalami kesemutan karena penyebab yang sederhana. Pada saat terdapat salah satu bagian tubuh kita yang terjepit atau ditekuk dalam waktu cukup lama, kita biasanya akan mengalami kesemutan akibat tekanan pada saraf dan aliran darah. Contohnya, pada saat kita duduk bersila atau bersimpuh yang menyebabkan kaki dalam kondisi tertekuk cukup lama. Umumnya, kesemutan seperti ini akan mereda ketika bagian tubuh yang mengalami digerakkan atau dikembalikan ke posisi semula.

Secara umum, kesemutan dapat timbul akibat 2 hal, yakni adanya penekanan pada jalur saraf di suatu organ tubuh atau kelainan pada sel sarafnya itu sendiri. Beberapa kondisi yang menyebabkan adanya penekanan pada saraf diantaranya seperti trauma pada leher dan tulang belakang, patah tulang, penyakit Carpal Tunnel Syndrome (CTS), osteoporosis, dan lain-lain. Sedangkan kesemutan yang timbul akibat kelainan yang terjadi pada sel sarafnya itu sendiri diantaranya diakibatkan oleh dehidrasi, malnutrisi, kekurangan vitamin B12, ketidakseimbangan elektrolit terutama Natrium dan Kalium, konsumsi obat-obatan tertentu yang mengganggu saraf, konsumsi alkohol. keracunan logam berat, dan bisa juga diakibatkan adanya kelainan pada otak seperti stroke dan radang otak. Penyakit lain yang juga sering menyebabkan adanya keluhan kesemutan adalah diabetes mellitus atau kencing manis, yang biasanya menyebabkan kesemutan pada anggota gerak, terutama kedua kaki. Sifat dan lokasi

dr. Hilmi Sulaiman RathomiLulus dengan predikat cum laude

dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, Kandidat Magister Kesehatan Masyarakat Universitas Padjadjaran,

Senior Healthcare Manager RZ

resepdokhil

Kesemutan

41

RZ Magz Sya’ban 1435 H

kesemutan yang disebabkan oleh berbagai penyakit tersebut di atas juga berbeda-beda.

Kesemutan yang tidak hilang setelah bagian tubuh digerakkan atau dikembalikan ke posisi semula bisa saja terjadi, dan ini dialami oleh sebagian kecil organ tubuh. Kesemutan yang semakin sering dan berkembang menjadi rasa kebal bisa jadi merupakan tanda penyakit yang serius dan perlu diperiksakan lebih lanjut ke dokter. Dengan wawancara medis yang mendalam dan pemeriksaan lebih lanjut, dokter akan menentukan penyebab dari masalah kesemutan yang terjadi, dan hal tersebut bisa pada syaraf tepi, otot, sumsum tulang belakang, atau otak. Jika diperlukan, dokter akan melakukan beberapa pemeriksaan penunjang seperti CT Scan atau pemeriksaan darah, untuk memastikan penyebab dari terjadinya kesemutan.

Beberapa tanda bahaya yang perlu diwaspadai ketika kita mengalami kesemutan adalah ketika tidak kunjung hilang, ada kesulitan bernafas, disertai nyeri pada kepala, leher, atau punggung, disertai penurunan kesadaran, dan ada kelumpuhan, kesulitan bicara, atau pandangan gelap. Jika kita mengalami kondisi-kondisi ini, maka sebaiknya kita langsung mencari pertolongan dari tenaga medis yang berpengalaman.

Pada kondisi kesemutan di kepala yang dialami Mbak Rahmawati, sepengetahuan saya kondisi tersebut cukup jarang, mengingat kesemutan biasanya terjadi pada anggota gerak yang lokasinya jauh dari pusat tubuh (jantung). Meskipun demikian, kesemutan bisa saja terjadi

Kesemutan yang semakin sering

dan berkembang menjadi rasa

kebal bisa jadi merupakan tanda

penyakit yang serius dan perlu

diperiksakan lebih lanjut

ke dokter.

dan disebabkan oleh penyakit-penyakit atau kondisi yang telah saya sebutkan di atas.

Beberapa hal yang dapat Mbak Rahmawati untuk mencegah dan mengatasi kesemutan yang saat ini dirasakan adalah: • Minumdalamjumlahyangcukup• MengkonsumsisuplemenvitaminB12• Menghindariminumalkohol• Menjalankanpolahidupsehatsepertiolahragadanma-

kan seimbang

Selain itu, saya juga menyarankan mbak Rahmawati memeriksakan diri ke dokter terdekat untuk mengetahui lebih mendalam tentang keluhan yang dialami. Demikian penjelasan dari saya, semoga keluhan yang Mbak Rahmawati alami dapat segera teratasi.

image: world wide web

RZ Magz Juni 2014

42

Batasan Waktu Berbuka

Kardita Kintabuwana, Lc, MA,Dewan Pengawas Syariah Rumah Zakat lulusan Jami’ah Al Islamiyah Madinah (Lc.) dan Universitas Islam Antar Bangsa Malaysia (MA)sedang menyelesaikan S3 di UIN Jakarta

tanyaustaddidit

Assalamualaikum Ustadz,

Ustadz mau nanya, saya termasuk dari salah satu orang yang suka berpuasa rutin, apakah itu puasa Senin Kamis ataupun Ayyaumul Bidh. Pada saat berbuka atau memulai puasa, batasannya kan kita mendengar adzan Subuh atau Maghrib. Mengingat di kita banyak masjid sehingga waktu adzan bervariasi dari masjid satu dan lainnya. Apakah waktu dimulainya puasa atau berbuka mengikuti adzan dari masjid yang pertama, walaupun waktu adzan dari masjid yang pertama ini belum waktunya (kurang beberapa menit). Mohon arahannya

Salam hangatNafri Dammahum

Waalaikumussalam wr. wb.

Sobat Nafri yang dirahmati Allah SWT, Allah SWT berfirman, “Makan dan minumlah hingga terang bagimu benang putih dari benang hitam, yaitu fajar. Kemudian, sempurnakanlah puasa itu sampai (datang) malam .…” (QS Al Baqarah: 187). Berdasarkan ayat di atas, waktu berbuka puasa bagi orang yang berpuasa adalah ketika telah yakin matahari telah terbenam sebagai tanda waktu malam sudah datang.

Imam Thabari dalam tafsirnya menjelaskan, Allah SWT telah menetapkan batasan akhir waktu berpuasa, yaitu datangnya waktu malam, sebagaimana Allah SWT menetapkan batasan boleh makan, minum, berhubungan suami istri, dan waktu mulai berpuasa adalah datangnya awal waktu siang (terbitnya fajar). Hal itu menunjukkan tidak boleh berpuasa pada waktu malam sebagaimana tidak boleh berbuka saat siang pada hari-hari berpuasa.

Ibnu Katsir dalam tafsirnya juga menegaskan, ayat di atas menunjukkan waktu berbuka puasa itu adalah ketika terbenamnya matahari. Hal itu dipertegas oleh hadits Nabi SAW, dari Amirul Mukminin Umar bin al-Khattab ia berkata, “Rasulullah bersabda, ‘Apabila malam datang dari arah sini dan siang menghilang dari arah sini, serta matahari telah tenggelam maka orang yang puasa boleh berbuka.’” (HR Bukhari dan Muslim). Hal ini merupakan ijma kaum Muslimin dari zaman Nabi sampai sekarang.

Imam Nawawi dalam kitab Syarah Muslim mengatakan, “Shalat Maghrib disegerakan setelah terbenamnya matahari dan ini merupakan ijma kaum Muslimin. Dengan demikian batasan waktu berbuka bagi orang yang berpuasa yaitu ketika matahari telah terbenam dimana tibanya waktu shalat Maghrib.

43

RZ Magz Sya’ban 1435 H

Untuk Konsultasi langsung, Ustadz Kardita dapat ditemui di Rumah Zakat cabang Bandung, Jl. Turangga No. 33

Bagi orang yang berpuasa, disunahkan Rasulullah untuk menyegerakan berbuka puasa dan tidak menunda-nunda berbuka. Sahl bin Sa’d meriwayatkan, Rasulullah bersabda, “Manusia itu akan terus berada dalam kebaikan selagi mana dia menyegerakan berbuka puasa.” (HR Bukhari dan Muslim). Dalam kitab Syarah Muslim, Imam Nawawi menjelaskan, hadis ini berisi anjuran untuk menyegerakan berbuka setelah yakin matahari telah terbenam.

Ibnu Abdul Barr dalam kitab Tamhid juga menjelaskan, disunahkan untuk menyegerakan berbuka dan mengakhirkan sahur, serta menyegerakan berbuka itu adalah setelah yakin terbenamnya matahari. Tidak boleh seseorang berbuka ketika ia masih ragu apakah matahari sudah terbenam atau belum karena sesuatu yang difardhukan jika diwajibkan dengan keyakinan maka tidak boleh keluar darinya kecuali dengan keyakinan juga.

Jadi, dari keterangan di atas jelaslah bahwa tanda tibanya berbuka bagi orang-orang yang berpuasa adalah telah terbenamnya matahari. Seluruh fuqaha juga sepakat bahwa waktu puasa adalah dari terbit fajar (Subuh) hingga terbenam matahari (Maghrib).

Sedangkan adzan Maghrib yang dikumandangkan lebih dahulu sebelum terbenamnya matahari maka tidak bisa dijadikan acuan bagi orang-orang yang berpuasa. Oleh sebab itu, kita harus betul-betul yakin bahwa adzan yang dikumandangkan betul-betul sudah tepat pada waktunya sehingga puasa yang kita lakukan sah menurut ukuran syariah.

Adapun bagi seorang muazin, jika adzannya dijadikan tanda bagi orang-orang yang berpuasa di sekitarnya untuk berbuka maka hendaknya dia secepatnya adzan begitu matahari terbenam agar jangan menjadi sebab orang-orang mengakhirkan berbuka puasa.

Dibolehkan baginya untuk berbuka dengan sesuatu yang tidak memakan waktu lama, seperti minum air. Sedangkan, jika adzannya itu tidak ditunggu orang sekitarnya untuk dijadikan tanda berbuka puasa, seperti adzan untuk diri sendiri atau adzan untuk orang-orang yang berada dekat dengannya maka tidak apa-apa baginya berbuka dulu sebelum adzan. Sebab, orang-orang yang berada di dekatnya itu tetap akan berbuka bersama dia meskipun ia tidak mengumandangkan adzan. Wallahu a’lam bish shawab.

image: world wide web

bid

ik

Pantai Tanjung Aan adalah salah satu pantai indah dan eksotis yang ada di Lombok. Pantai ini dapat dicapai dari Mataram baik

dengan sepeda motor ataupun mobil selama kurang lebih 2 – 2,5 jam

perjalanan. Atau sekitar kurang lebih 1 – 1,5 jam dari Bandara Internasional

Lombok.

photo by : Niko tujuhlangit

RZ Magz Juni 2014

46b

inca

ng

Anies Rasyid Baswedan Ph.D., lahir di Kuningan, Jawa Barat, 7 Mei 1969. Seorang

visioner yang membawa perubahan dan memiliki daya dobrak ini telah meraih

berbagai prestasi dan penghargaan baik dalam maupun luar negeri. Inisiator gerakan

Indonesia Mengajar dan rektor termuda yang pernah dilantik oleh sebuah perguruan tinggi

di Indonesia pada tahun 2007 merupakan salah satu prestasi dan penghargaan yang diraihnya. Mari simak bincang-bincang kru

RZMagz dengan Pak Anies berikut ini.

Terlibat dan Turun Tangan Lebih Bermanfaat

47

RZ Magz Sya’ban 1435 H

Siapa tokoh yang sangat menginspirasi Pak Anies?

Kakek saya, Abdurrahman Baswedan. Saya dididik beliau sejak kecil. Beliau merupakan salah satu tokoh pejuang kemerdekaan Indonesia.

Pembangunan di negara kita lebih banyak di perkotaan, sedangkan pembangunan di perdesaan masih sangat kurang. Dengan adanya otonomi daerah pun seolah-olah seluruh pembangunan diserahkan ke pemerintah daerah saja. Bagaimana menurut Pak Anies tentang hal ini?

Hari ini 52% persen kredit yang dikeluarkan perbankan ada di Jabodetabek dan 48% dibagi ke seluruh Indonesia. Ketimpangan luar biasa yang harus dibereskan. Berbicara tentang desa, infrastruktur menjadi sangat penting, terutama energi dan jalan. Membangun energi yang cukup untuk produksi dan infrastruktur yang baik untuk membawa hasil produksi ke kota. Tapi itu tidak cukup kalau pusat pertumbuhan masih di Jakarta dan sekitarnya. Jadi pindahkanlah kegiatan ekonomi, bukan kegiatan pemerintahan. Misalnya dengan memindahkan kantor pusat BUMN ke lokasi operasi. Saat BUMN dipindahkan maka semuanya ikut pindah, termasuk kontraktor dan sub kontraktor. Yang dipindahkan ke sana adalah orang-orang yang memiliki kemampuan ekonomi kuat, terdidik, punya pengalaman besar, dan network luas. Begitu mereka dipindahkan, perekonomian di sana bergerak otomatis. Mereka akan membawa

tuntutan yang lebih tinggi. Misalnya sekolah dan fasilitas kesehatan yang baik. Konsekuensinya standar kualitas di daerah itu meningkat. Efeknya di tempat tersebut terjadi pergerakan ekonomi. Bagi mereka yang pindah mendapat brief pajak. Lakukan itu pada lebih dari 150 BUMN. Di Jakarta cukup kantor cabang. Kantor operasinya di sana. Periferi di desa dan kota adalah kualitas manusia. Saat kualitas manusia baik, maka ketimpangan itu dapat diperbaiki.

Bagaimana dengan mahasiswa Indonesia yang kuliah di luar negeri dan tidak mendapatkan fasilitas yang baik dari pemerintah?

Menurut saya tidak perlu terlalu banyak meminta pada pemerintah. Pemerintah di negeri manapun selalu mengikuti prosedur, agar tidak terjadi diskriminasi. Tapi konsekuensinya rigid, tidak memberikan ruang untuk kreativitas. Saya justru mendorong swasta untuk menampung orang-orang kreatif, cerdas, dan inovatif. Saya termasuk pendiri I-4 (Ikatan Ilmuwan Internasional Indonesia). Saya selalu mengatakan pada anak-anak Indonesia yang berada di luar negeri, “Anda parkir dulu di sana. Kalau Anda sekolah di luar negeri, jangan pulang cepat-cepat. Agar pulangnya jangan bawa ijasah saja. Kalau Anda ke sana, bekerjalah di sana. Anda mendapat modal sosial yang baik lalu bawa pulang.” Di sisi lain, orang-orang yang cerdas, kreatif seringkali tidak diiringi dengan entrepreneurship skill, jadi selalu menunggu diberi fasilitas.

Ada closing statement dari bapak?

Menonton sangatlah menyenangkan, cari aman itu menenangkan, tapi terlibat dan turun tangan lebih bermanfaat.

Menonton sangatlah

menyenangkan, cari aman itu

menenangkan, tapi terlibat dan

turun tangan lebih bermanfaat.

RZ Magz Juni 2014

48

aya tiba-tiba ingin menulis tentang seseorang. Ia ada dalam majalah ini sebagai sesama penulis kolom tetap, pak Adhy Trisnanto orangnya. Kalau

beliau bertanya, “Lho kok ada nama saya?” Ya, saya akan terkekeh saja, kan sebagai penulis kita diberi kewenangan untuk menulis apa saja.

Mungkin sudah tujuh tahunan saya mulai berinteraksi dengan beliau, sebagai salah satu tokoh terkemuka di bidang marketing komunikasi tentu sebuah anugerah bisa belajar banyak langsung dari pakarnya. Dari beliau saya banyak belajar tentang bagaimana sebuah eksekusi kreatif harus berangkat dari ide yang kuat, yang tidak melompat-lompat, walaupun pada dasarnya itu bisa. Mungkin layaknya seorang master kungfu beliau mengajarkan bahwa berlatih bukan sekedar bagaimana menguasai jurus andalan namun juga sebuah levelling proses yang penting untuk dilewati satu persatu. Bisa sih jurus pamungkas langsung diturunkan, tapi otot kita bisa langsung kejepit karena tak kuasa menerima ajian terlalu berat tanpa pemanasan dan latihan yang padat.

Suatu kali kami berdiskusi untuk sebuah rumusan komunikasi kreatif. Dasar saya yang suka bermain dengan kata-kata, saya lebih tertarik dengan langsung mengarang tagline. Pak Adhy pun mengingatkan, “Tagline itu ujung, temukan dulu ide besarnya!” Beliau sepertinya ingin mencegah terulangnya banyak kampanye bertabur jargon namun minim isi. Kelihatannya indah, tapi sekali pukul bisa langsung rebah.

Beliau juga mengajarkan, kalau bisa nomor satu mengapa

Refleksi Dua Generasi

48

Muhammad TriehaIdeaspreneur, @triehaChief Creative Officer Global Garda MediaCEO InspiraTV

harus nomor dua? Ketika awal kita bekerjasama membuat TVC (TV Commercial) perdana Rumah Zakat, dalam satu scene ada adegan Helmy Yahya menyampaikan statement, “Saya Percaya Rumah Zakat”. Menurut pak Adhy akan sangat kuat pesan itu jika di latar belakang Helmy Yahya ada lukisan yang menurut beliau unik dan bagus sekali, satu lukisan kaligrafi Allah dengan orang-orang nampak berkerumun mencari-cari di bawahnya. Lukisan itu pernah pak Adhy lihat di rumah Gus Mus (KH Mustofa Bisri) di Rembang.

Sebenarnya kami tidak terlalu tinggi berharap untuk mendapat lukisan tersebut apalagi waktu itu tim kita belum cukup dekat dengan Gus Mus. Tapi bukan pak Adhy namanya kalau mudah patah arang. Dalam tempo singkat pak Adhy menghubungi Gus Mus dan langsung mendapat izin untuk kami pinjam shooting TVC, masalah belum selesai, karena itu H-1 sebelum shooting kami pun memutuskan tim Rumah Zakat cabang Semarang mendapat misi penting untuk membawa lukisan ini dari Rembang ke Jakarta. Walhasil lukisan itu selamat tiba di tempat, dan tak salah pilihan pak Adhy, hasilnya TVC pun menjadi lebih bernyawa dan menjadi awal yang baik bagi brand Rumah Zakat saat itu.

Cara mengajar, tepatnya saling belajar, pak Adhy identik dengan bertanya. Ternyata tak semua kita nyaman ditanya, jadi ada saja yang merasa “tegang” kalau kita ajak pak Adhy sebagai pembicara, ya kadang saya juga, hehe..terutama saat awal-awal kenal. Lama-lama malah jadi biasa, kalau pak Adhy nggak bertanya, malah saya yang nanya, kok gak ada pertanyaan pak? Kami pun berderai tawa.

trieha’sideas

49

RZ Magz Sya’ban 1435 H

49

Dari beliau saya juga belajar tentang merenungi hidup. Sebagai muallaf keturunan Tionghoa, saya berusaha memahami betapa mencari dan memegang hidayah itu tak mudah. Dulu ketika masih sering bertandang ke kantornya saya merasa perlu untuk bertanya, pak Adhy sedang puasa atau tidak. Maksudnya, kalau saya ajak makan siang apakah beliau berkenan atau tidak, maklum beliau cukup rajin puasa. Saya coba kutipkan tulisan pak Adhy dalam buku “Saya Memilih Islam: Kisah Orang-orang yang Kembali ke Jalan Allah”, Gema Insani Press, 2001. Saya membacanya di beberapa tautan di internet.

Sejak kecil aku lahir dan dibesarkan dalam lingkungan keluarga Katholik yang taat. Soal pendidikan pun aku disekolahkan di lembaga pendidikan Katholik. Pendidikan dasar di SD Theresiana Semarang, SMP Dominico Savio Semarang, SMA Loyola Semarang, kemudian lanjutkan studi ke Universitas Katholik Atmajaya Jakarta di Fakultas Teknik jurusan Arsitektur.

Sejak remaja aku tercatat sebagai aktivis gereja, ikut aktif di organisasi Pemuda Katholik, menjadi anggota Presidium Mahasiswa Katholik Republik Indonesia(PMKRI). Pernah aktif menjadi pengurus di Paroki, Keuskupan, dan Kerasulan Awam. Aku juga penah menjadi pembina di Pimpinan Pusat Pemuda Katholik. Juga pernah menjadi ketua panitia pembangunan Gedung Bintang yang digunakan sebagai tempat perkumpulan Umat Katholik Semarang.

Disamping aktif di organisasi keagamaan, aku juga aktif di KNPI Jawa Tengah dan Badan Komunikasi Penghayatan Kesatuan Bangsa (Bakom PKB) Kodya Semarang. Sedang ketika masih pelajar dulu aku aktif di Kesatuan Aksi Pelajar Indonesia (KNPI), dan juga ikut dalam organisasi Kesatuan Aksi Mahasiswa Indonesia (KAMI).

Semula, pandanganku tentang Islam sangat negatif, diataranya terbentuk opini publik bahwa umat Islam itu suka berperang. Misalnya, perang Iran-Irak. Pemeluk (umat) nya banyak yang tidak disiplin, terlibat KKN, dan prilaku buruk lainnya.Tetapi, entah mengapa, pada tahun 1996 aku mulai mempelajari berbagai buku-buku keagamaan umat lain termasuk buku-buku Islam.

Semakin banyak membaca literatur keislaman, pengetahuanku tentang Islam makin bertambah. Setelah kurasa cukup, aku kemudian bertukar pikiran dengan seorang ustadz, namanya Habib Ahmad Syakur di Semarang. Pada pertemuan itu aku dijelaskan banyak

hal tentang Islam. Penjelasan habib tentang Islam sangat rasional dan humnistik. Ternyata, nabi penyebar agama Islam, yaitu Nabi Muhammad SAW adalah seorang yang jujur, rendah hati, dapat dipercaya dan menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan.

Hal-hal yang kurang kuketahui dari agama Islam, kutanyakan langsung pada Habib Ahmad Syakur. Bahkan konsep ketuhanan dalam Islam dapat dijelaskan dengan rasional. Tidak dogmatis. Sejak itu Habib Ahmad Syakur kujadian sebagai guru pembimbing.

Aku pertama kali tertarik pada Islam, yaitu pada hal-hal yang berbau mistis, juga ajaran tasawuf dan tarekat. Oleh guruku aku disuruh mencari ketenangan batin di goa yang terletak di Pacitan, Jawa Timur, dan juga ziarah ke makam wali, yaitu Sunan Gunung Jati Cirebon, Jawa Barat.

Pada tahun 1997 setelah mantap mempelajari agama Islam, aku mengucapkan dua kalimat syahadat di hadapan guruku Habib Ahmad Syakur dan disaksikan oleh dua temanku yang terkejut. Aku mungkin mengecewakan teman-teman dan keluargaku. Bahkan anak dan istriku tidak menyetujuinya sampai sekarang.

***

Anggap saja tulisan ini salah satu bentuk terima kasih saya atas banyak sekali momen pembelajaran bersama beliau. Kehidupannya yang berliku justru memperkaya bahwa dunia ini penuh warna, di samping juga penuh tanda tanya untuk perlu terus kita cari tahu jawabannya. Curiuos, rasa ingin tahu yang tinggi inilah yang membuat pak Adhy selalu hadir dengan tulisannya yang segar, sesi-sesi diskusi yang menggelitik, kadang berapi-api, kadang malah seperti ending film seri X-files jaman dulu di tv yang sengaja dibuat menggantung agar para pembaca/audiensnya cerdas berpikir bahwa kita sah-sah saja saling berbeda arus asal tetap berpijak pada ilmu.

Apapun pendekatannya, pak Adhy seperti namanya, Trisnanto, adalah seorang pribadi yang banyak dicintai, semoga tak hanya oleh manusia namun juga oleh Tuhannya.

RZ Magz Juni 2014

50

1. Sejarah kehidupan manusia sejak dulu sampai sekarang mencatat bahwa sosok pemimpin yang paling sukses adalah Rasulullah SAW. #RoleModel

2. Rasul berhasil dalam membawa perubahan kehidupan manusia ke arah yang lebih baik dalam waktu yang relatif singkat. #RoleModel

3. Bahkan Michael Hurt dalam bukunya yang sangat terkenal berjudul “100 Pemimpin Dunia Yang Paling Berpengaruh”.. #RoleModel

4. ..telah menempatkan Muhammad Rasulullah SAW di ranking pertama. #RoleModel

5. Perubahan kehidupan manusia yang terjadi bukan sekedar di bidang fisik-material, tapi lebih pada esensi kemanusiaan itu sendiri.. #RoleModel

6. ..yaitu menghidupkan hati sanubari dan menjadikannya sebagai pemimpin yang diikuti oleh akal dan hawa nafsunya. #RoleModel

7. Saat hati yang memimpin, maka akan lahir pribadi-pribadi berkarakter dan akhlaqul karimah, apapun posisi, profesi dan jabatannya. #RoleModel

8. Dia kan menjadi orang yang jujur, amanah, tanggung jawab, memiliki etos, etika kerja dan mencintai sesama.. #RoleModel

9. ..yang kesemuanya dibingkai oleh aqidah salimah yang kuat kepada Allah.. #RoleModel

10. ..disertai syari’ah shahihah yang dilaksanakan secara kontinyu dan istiqomah. #RoleModel

11. Dalam membangun akhlaq dan karakter manusia, Rasulullah telah menempatkan dirinya sebagai pemimpin yang memiliki akhlak paling mulia.. #RoleModel

12. Hal ini sebagaimana difirmankan oleh Allah SWT dalam QS. Al-Qalam: 68 ayat 4. #RoleModel

13. “Dan sesungguhnya engkau benar-benar berbudi pekerti yg luhur.” #RoleModel

14. Sekaligus, Rasulullah pun menjadi uswah hasanah/suri tauladan bagi masyarakat dan umatnya. #RoleModel

15. Hal ini sebagaimana secara tegas dinyatakan dalam QS. Al-Ahzab ayat 21. #RoleModel

16. “Sungguh telah ada pada diri Rasulullah itu suri teladan yang baik bagimu, yaitu orang yang mengharap (rahmat) Allah.. #RoleModel

17. ..dan (kedatangan) hari kiamat dan yang banyak mengingat Allah.” #RoleModel

18. Saat Rasul menganjurkan sifat kepemurahan, maka beliaulah orang yaag paling pemurah dan mudah memberi kepada yang membutuhkan. #RoleModel

19. Saat Rasulullah saw menyatakan bahwa tersenyum itu adalah shadaqah (at-Tabassumu huwa ash-Shadaqah).. #RoleModel

20. ...maka beliaulah yang paling banyak tersenyum, ketika sedang bersama isteri dan para sahabatnya. #RoleModel

#ha

shta

g

Menjadi Teladan dalam Kebaikan

51

RZ Magz Sya’ban 1435 H

21. Ketika beliau menyatakan bahwa amanah/jujur akan menarik rizki dan khianat akan menyebabkan kefakiran.. #RoleModel

22. ..maka beliaulah yang paling dikenal amanah/jujur, bahkan saat beliau belum diangkat menjadi Rasul sekalipun (gelar al-Amin). #RoleModel

23. Ketika Rasulullah SAW menyuruh para sahabatnya untuk bermusyawarah dalam segala urusan.. #RoleModel

24. ..maka beliaulah orang yang selalu bermusyawarah dengan para sahabatnya, bahkan dengan isterinya dalam urusan rumah tangga. #RoleModel

25. Menjadi #RoleModel, itulah salah satu kunci utama keberhasilan Rasulullah SAW dalam memimpin umat & bangsa.

26. Dan hal ini pula lah yang dibutuhkan oleh para pemimpin sekarang, terutama yang berkaitan dengan jabatan publik.. #RoleModel

27. ..jika pemimpin tersebut ingin sukses dan berhasil dalam memimpinnya. #RoleModel

28. Maka mari kita menjadikan diri kita semua, sebagai #RoleModel dalam kebaikan di lingkungan kita masing-masing.

29. Apapun posisi, pekerjaan kita.. Jadilah #RoleModel di dalam kebaikan. Karena tindakan nyata jauh lebih berharga daripada sekedar kata-kata.

Demikian sedikit pembahasan tentang #RoleModel dalam kebaikan. Semoga bermanfaat bagi kita semua. Wallahu A’lam bi ash-Shawab.

@hafidhudin

RZ Magz Juni 2014

52

Field Rantau Medan

teri

ma

kasi

h

CBC Mandiri